4 Penyebab Sulit Bangun Saat Subuh

www.tazkiyatun.com

Seruni.id – Apakah Anda termasuk orang yang sulit bangun saat subuh? Alarm bukannya membangunkan, namun justru jadi alat untuk membentuk pola tidur baru: tutup mata – tunggu 15 menit – snooze – tutup mata lagi – snooze – sampai siang.

Shalat subuh adalah salah satu dari 5 waktu shalat yang menurut kebanyakan dari umat muslim merupakan yang paling sulit untuk dilaksanakan. Hal ini tidak lain karena waktu untuk menunaikannya yang mengharuskan kita untuk meninggalkan kasur kita dan mulai beraktivitas lebih pagi. Namun tahukah Anda mengapa kita sulit untuk melakukan shalat subuh? Mungkin 4 hal ini yang menjadi penyebab sulit bangun saat subuh.

Tidak Berdoa Sebelum Tidur

Penyebab sulit bangun saat subuh bisa saja karena Anda tidak berdoa terlebih dahulu ketika hendak tidur. Berdoa merupakan salah satu kunci sukses yang mana seharusnya rutin dipanjatkan oleh umat manusia kepada Allah SWT, termasuk dalam hal ini untuk sukses bangun shalat subuh. Segala perbuatan manusia tidak lepas dari pantauan dan kehendak Allah SWT.

Ketika kita sedang tidur, Allah memegang ruh kita dan akan mengembalikannya ketika kita bangun, sebagaimana firman Allah dalam Al-Qura’an : “Allah memegang nyawa (seseorang) pada saat kematiannya dan nyawa (seseorang) sebelum mati ketika ia tidur; maka Dia tahan nyawa (orang) yang telah dia tetapkan kematiannya dan Dia lepaskan nyawa yang lain sampai waktu yang ditentukan. Sungguh pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran) Allah bagi kaum yang berfikir.” (Q.S. Al-Zumar:42). Jadi sangat dianjurkan seseorang untuk membaca doa sebelum tidur, sehingga kita mampu melaksanakan shalat subuh tepat waktu.

Tidak Ikhlas

Tidak ikhlas bisa menjadi salah satu penyebab sulit bangun saat subuh. Suatu perbuatan yang dilakukan tanpa ada rasa ikhlas pasti akan menjadi berat bagi kita untuk melakukannya. Hal ini karena kebanyakan dari kita belum sepenuhnya ikhlas untuk melaksankan shalat subuh yang merupakan perintah Allah SWT. Parameter seseorang ikhlas melaksanakan terhadap sesuatu ialah ketika ia secara sukarela mengorbankan segala yang dimilikinya di jalan Allah SWT.

Dia siap mengorbankan harta, waktu, tenaga, dan seluruh kehidupannya untuk amar ma’ruf wa nahi munkar. Termasuk didalamnya ikhlas untuk bangun lebih awal untuk melaksanakan shalat subuh. Jadi, ikhlas merupakan termasuk kunci yang terpenting untuk menjaga shalat subuh. Bahkan ia merupakan sarana penting untuk menjaga ketaatan dan seluruh amal kebaikan. Karena iblis mampu menggoda seluruh hamba, kecuali mereka yang ikhlas. Allah berfirman : “ (Iblis) menjawab, ‘Demi kemulian-Mu, pasti aku akan menyesatkan mereka semuanya. Kecuali hamba Mu yang ikhlas diantara mereka”.

Sering Berbuat Dosa

Dosa menghalangi seseorang untuk melakukan kebaikan. Hati yang mencintai kemaksiatan dan tenggelam di dalamnya akan lebih memilih melanjutkan tidur daripada bangun untuk melaksanakan shalat subuh. Suatu ketika, Hasan Al-Bashri pernah ditanyakan oleh seseorang, “mengapa kami tidak mampu untuk bangun dan melaksanakan shalat malam?”. Maka Hasan Bashri menjawab, “Kalian telah terhalangi oleh dosa yang kalian lakukan.”

Tidur Larut Malam

Mungkin tidur terlalu malam bisa menjadi penyebab sulit bangun saat subuh. Kita sering beraktivitas di malam hari dengan begadang dan menghabiskan waktu di depan televisi, biasanya kaum ibu-ibu. Lain halnya para muda-mudi, mereka terkadang menghabiskan waktu sampai larut malam untuk nongkrong bareng teman-teman, membiarkan waktu istrirahat terbuang dalam pola hidup yang salah. Allah telah meciptakan alam semesta dan mengatur siang untuk beraktivitas dan malam untuk beristirahat sebagaimana firmannya : “Dan Dialah yang menajdikan malam untukmu (sebagai) pakaian, dan tidur untuk istirahat, dan Dia menjadikan siang untuk bangkit berusaha”. Jadi jangan sampai terbalik ya pola hidupnya.

Baca Juga: MENINGKATKAN KECERDASAN OTAK DENGAN MEMBACA AL-QUR’AN SETELAH MAGHRIB & SUBUH

Jadi, itulah penyebab kita sering sulit bangun saat subuh. Mulai sekarang hindarilah beberapa penyebab diatas agar kita selalu bersemangat untuk melaksanakan shalat subuh. Semoga ulasan di atas bisa menjadi ilmu yang bermanfaat. Aamiin.