Sehat  

Tak Selamanya Jahat, Lemak Juga Dapat Menurunkan Berat Badan

Seruni.id – Pasti kita sudah mengetahui dan sering mendengar pepatah yang mengatakan ‘Eat Fat, Get Fat’, yang artinya menyantap makanan berlemak akan menyebabkan kegemukan. Hal ini yang dipercaya oleh sebagian besar orang, termasuk kita kan Moms.

Bahkan hal ini juga yang dipercaya oleh yang tengah menjalani program diet. Banyak orang menghindari santapan yang mengandung lemak karena takut akan mengalami kenaikan berat badan, serta mengundang berbagai gangguan kesehatan.

Faktanya, pernyataan tentang makanan berlemak menyebabkan kegemukan tidak sepenuhnya benar loh Moms. Ada beberapa jenis lemak yang sangat dibutuhkan untuk menopang sistem kerja tubuh manusia. Ternyata beberapa lemak malah sangat efektif untuk mendukung proses penurunan berat badan dan bertentangan dengan stereotipe yang berkembang sampai saat ini.

Dilansir dari Independent, seorang Profesor bidang Pediatrik di Indiana University School of Medicine yang mengatakan bahwa mengkonsumsi lemak malah tidak menyebabkan gemuk. Sebaliknya, beberapa jenis makanan yang mengandung lemak dapat efektif menurunkan beberapa pound berat badan.

Sebuah penelitian yang mencoba membandingkan orang yang diet rendah lemak dan tinggi karbohidrat, dengan orang yang menjalani diet tinggi lemak dan rendah karbohidrat. Hasilnya, orang yang membatasi konsumsi lemak tidak mengalami penurunan berat badan yang signifikan. Sebaliknya, mereka yang mengkonsumsi lemak, namun mengurangi makanan berkarbohidrat mengalami penurunan berat badan lebih cepat.

Untuk itulah, peneliti mengemukakan bahwa penyebab utama kegemukan bukanlah karena lemak, melainkan tingginya seseorang mengkonsumsi gula dan karbohidrat yang juga merupakan ‘gula tersembunyi’. Keduanya banyak terdapat pada makanan yang sering kita konsumsi setiap hari, seperti roti dan nasi.

Selain itu, diketahui juga bahwa diet tinggi lemak juga akan mengurangi risiko terkena penyakit serius, seperti gangguan fungsi jantung yang dapat menyebabkan kematian. Hal ini karena lemak yang dibutuhkan dalam proses pertumbuhan sel, membantu membangun membran-membran sel yang berfungsi sebagai tameng untuk melindungi syaraf. Lemak juga membantu tubuh untuk menyerap vitamin dan mineral pada makanan yang kita konsumsi sehari-hari.

Namun, tidak semua lemak loh Moms yang bisa bermanfaat bagi tubuh. Lemak yang dibuthkan tubuh adalah lemat tyang tidak jenuh.

Hanya lemak tak jenuhlah yang bermanfaat bagi kesehatan, karena tinggi akan kolesterol baik HDL (High Density Lipoprotein) yang berfungsi untuk membersihkan saluran pembuluh darah arteri. Lemak tak jenuh dapat ditemukan pada beberapa makanan, seperti alpukat, minyak zaitun, kacang-kacangan, susu kedelai, dan ikan salmon.

Nah Moms, sebaiknya jika ingin melakukan diet, dikonsultasikan terlebih dahulu ke dokter. jenis diet apa yang cocok dengan tubuh kita.

Semoga bermanfaat ya Moms.

 

-Arumadewi-