Makna di Balik Mahar Sederhana Pernikahan 6 Artis ini Unik dan Manis. Sayang 1 Pasangan Sudah Cerai, dan 1 Lainnya sedang dalam Masalah

Seruni – Jika membahas masalah pernikahan, pastinya nggak jauh-jauh dari yang namanya mahar atau mas kawin. Yap, mahar memang merupakan salah satu syarat dari sebuah pernikahan. Beberapa artis Tanah Air menganggap nilai mas kawin menjadi sesuatu yang sangat penting. Jadi jangan heran jika ada yang memberikan mahar hingga ratusan juta rupiah.

Namun, tak sedikit pula pasangan artis yang ternyata menikah dengan mahar yang sangat sederhana. Penasaran siapa saja? Yuk simak daftarnya di bawah ini, seperti yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Sonny Septian dan Fairuz Rafiq.

Aktor Sonny Septian dan Fairuz Rafiq naik pelaminan pada 21 Mei 2017. Uniknya, mereka menikah dengan mahar Rp 999.999. Menurut Fairuz, angka tersebut adalah keinginanannya karena suka dengan angka sembilan dan 99 merupakan jumlah asmaul husna.

2. Irfan Wahyudi dan Andien Aisyah.

Penyanyi Andien resmi menikah dengan Irfan Wahyudi atau yang akrab dipanggil Ippe pada 27 April 2015. Mereka melangsungkan pernikahan secara tertutup di tengah hutan pinus di kawasan Lembang, Bandung. Mahar yang diberikan Ippe kepada pelantun Moving On itu terbilang sederhana untuk ukuran artis. Ippe hanya memberikan mahar 5 gram emas dan seperangkat alat salat.

3. Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty.

Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty resmi menjadi suami istri pada 21 Januari 2012. Ussy mendapat mahar dari Andhika berupa uang senilai USD 21, 1 Real, dan Rp 2.012. Meski terkesan kecil, namun angka-angka tersebut punya makna tersendiri. Nilai mahar itu bermakna tanggal, bulan, dan tahun pernikahan mereka.

4. Stuart Collin dan Risty Tagor.

Stuart Collin dan Risty Tagor naik pelaminan pada 19 April 2015. Saat itu Stuart Collin memberikan mahar berupa uang senilai Rp 19.415. Angka tersebut sesuai dengan tanggal pernikahan mereka. Sayangnya, rumah tangga pasangan ini hanya bertahan satu tahun. Mereka bercerai pada 24 Maret 2016.

5. Opick dan Dian Rositaningrum.

Aunur Rofiq Lil Firdaus atau yang lebih dikenal dengan nama Opick menikahi Dian Rositaningrum pada 15 Juli 2002. Pernikahan mereka berlangsung sangat sederhana. Lokasinya berada di sebuah gang sempit yang dihadiri sekitar 1.000 orang. Penyanyi lagu religi itu menyerahkan uang sebesar Rp 15.702 sebagai mas kawin. Angka tersebut sesuai dengan tanggal pernikahan mereka.

6. Engku Emran dan Laudya Cynthia Bella.

Engku Emran dan Laudya Cynthia Bella resmi menjadi pasangan suami istri pada 8 September 2017. Pernikahan mereka berlangsung privat di Kuala Lumpur, Malaysia. Saat itu Engku memberikan mahar sebesar RM 300 atau Rp 940 ribu.

Banyak orang yang menilai angka segitu terbilang sangat kecil untuk ukuran Engku Emran yang merupakan bos salah satu media di Malaysia. Namun ada alasan khusus kenapa mas kawin yang diberikan Engku Emran tidak besar.

Pasalnya, di Malaysia mahar yang diberikan untuk mempelai wanita ada aturannya. Aturan masing-masing negara bagian berbeda-beda. Jika menuruti aturan Kuala Lumpur, Bella hanya akan mendapatkan RM 80 atau sekitar Rp 250 ribu saja.