Sehat  

Hati-hati, Ini Bahaya dari Filler Wajah

Hati-hati, Ini Bahaya dari Filler Wajah

Seruni.id – Beragam treatment kecantikan hadir untuk menawarkan perubahan pada wanita. Mulai dari cara tradisional hingga tercanggih sekali pun. Salah satu yang menjadi trend saat ini adalah filler wajah. Nah, perawatan kecantikan yang satu ini bertujuan untuk mengurangi munculnya kerutan dan mengembalikan kekenyalan wajah yang berkurang seiring bertambahnya usia.

Hati-hati, Ini Bahaya dari Filler Wajah

Suntikan ini juga disebut sebagai pengisi kulit, implan yang dapat disuntikkan, memudarkan kerut, dan pemberi volume pada jaringan tubuh. Biasanya filler wajah bermanfaat untuk mengisi pipi dan bibir. Hasil dari treatment ini akan bertahan selama enam bulan hingga beberapa tahun, tergantung produk yang digunakan. Namun, tahukah kamu? Ternyata efek dari filler wajah ini sangat membahayakan, loh. Berikut Seruni telah merangkum informasinya dari berbagai sumber.

1. Kulit Kemerahan dan Bengkak

Kulit yang kemerahan hingga bengkak di bagian suntikan, adalah hal yang umum terjadi ketika melakukan filler wajah. Biasanya, kondisi tersebut akan hilang beberapa jam pasca penyuntikan. Namun, dampak berbeda akan muncul apabila kamu menggunakan implan wajah permanen sebagai bahan filler. Dalam kondisi tersebut, bengkak akan bertahan lebih lama hingga hitungan minggu. Untuk mengurangi pembengkakan, kamu bisa melakukan kompres dengan air dingin.

2. Infeksi pada Kulit

Sebelum melakukan filler wajah, ada baiknya memikirkan risiko yang akan terjadi setelahnya. Sebab, saat melakukan penyuntikan, biasanya praktisi menggunakan suatu zat yang dimasukkan ke dalam tubuh. Ternyata cairan tersebut bisa menyebabkan tersumbatnya pembuluh darah, apabila darah tersumbat, maka alirannya pun tidak akan lancar. Sehingga organ tubuh akan kekurangan oksigen, hal inilah yang kemudian menyebabkan terjadinya infeksi pada tubuh.

3. Kelumpuhan pada Otot

Ada beragam jenis cairan yang digunakan untuk mengisi jaringan kulit, seperti hylauronic acid, kolagen, autogulus, dan silikon. Saat disuntikan, otomatis cairan tersebut akan menyebar ke dalam tubuh. Namun, jika cairan tersebut sampai masuk hingga ke otot pernafasan, kamu perlu hati-hati. Karena hal tersebut dapat memicu beragam penyakit. Apabila otot pernafasan terkontaminasi dengan cairan berbahaya, tidak menutup kemungkinan akan terjadi gangguan pada pernafasan, menjadi sulit menelan, hingga meningkatkan penyakit pnemunia.

4. Kematian Sel Kulit

Efek samping dari filler wajah berikutnya, bisa membaut sel kulit menjadi mati. Hal ini memang jarang terjadi, tapi sel kulit akibat suntik filler dapat muncul jika jaringan lain mengalami kerusakan signifikan selama prosedur. Artinya, kematian sel kulit dapat terjadi jika infeksi berkembang setelah perawatan. Biasanya kondisi ini sering terjadi pada bagian tertentu, seperti wajah, bibir, dan dahi. Kematian sel kulit juga dapat menyebabkan jaringan parut yang membutuhkan operasi tambahan.

5. Berisiko Mengalami Kebutaan

Melakukan filler wajah juga sangat berdampak pada indera penglihatan, loh. Apabila bahan filler yang disuntikan di bagian bawah mata dilakukan kurang tepat, maka hal ini akan menyebabkan pembuluh darah tersumbat. Saat aliran darah ke mata terganggu, maka penglihatan pun akan mengalami gangguan hingga menyebabkan kebutaan.

6. Menganggu Kesehatan Sinus

Sebagai perempuan, tentunya menginginkan tampilan wajah yang sempurna, kan? Untuk mendapatkan hal tersebut, segala macam cara mungkin akan dilakukan. Misalnya menginginkan hidung yang mancung, bibir bervolume, hingga pipi tirus. Tanpa disangka, melakukan filler wajah pada bagian hidung memiliki dampak yang serius, loh. Salah satunya bisa menganggu kesehatan sinus, terlebih jika kamu memang penderita sinus.

7. Memicu Alergi pada Tubuh

Selain karena makanan, ternyata alergi juga bisa muncul akibat kamu melakukan filler wakah, loh. Mengingat setiap orang memiliki daya tahan tubuh yang berbeda, maka ketika hendak melakukan treatment ini, sebaiknya pertimbangkan lebih dulu efek samping dari cairan yang disuntikkan ke tubuh. Zat yang masuk ke dalam kulit bisa saja mendapat reaksi penolakan dari dalam tubuh, hal itulah yang kemudian menimbulkan alergi.

Baca Juga: 7 Kesalahan Mencuci Wajah yang Bikin Kulit Jadi Keriput

Itulah sejumlah efek samping yang akan terjadi ketika melakukan filler wajah. Semoga informasi yang Seruni berikan ini dapat kamu jadikan sebagai pertimbangan sebelum  melakukannya.