Seruni.id – Meningkatkan imunitas tubuh sangatlah penting, terlebih saat ini dua warga Indonesia dikabarkan sudah terjangkit virus corona. Di mana virus tersebut sangat mematikan dan belum juga ditemukan cara menyembuhkannya.
Maka dari itu, imunitas tubuh harus dijaga dengan baik agar tidak mudah terserang penyakit. Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan imunitas tubuh, adapun caranya sebagai berikut:
1. Kurangi Stres
Stres berlebihan sangat tidak baik untuk suasana hati, juga bisa berpengaruh terhdap sistem kekebalan tubuh. Stres dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh, di mana kadar kortisol dan adrenalin yang lebih tinggi dapat membuatmu lebih mudah jatuh sakit. Luangkanlah waktu untuk bersantai dan melepas lelah. Bisa dengan berendam air hangat, meditasi, hingga menonton film, bisa menjadi alternatif untuk menjaga sistem imun tubuh, sehingga bisa tetap fit dalam segala kondisi apapun.
2. Perbanyak Makan Sayur dan Buah
Untuk menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh, disarankan untuk memperbanyak mengonsumsi sayur dan buah. Menurut sebuah penelitian, orang yang banyak mengonsumsi kedua jenis makanan tersebut, cenderung tidak muda sakit. Hal ini dikarenakan vitamin dan mineral yang terkandung di dalam saur dan buah mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh dalam melawan virus dan bakteri penyebab penyakit.
3. Makan Teratur dan Tepat Waktu
Bukan hanya penting mengonsumsi sayur dan buah saja, namun waktunya juga harus diperhatikan, ya. Usahakan untuk makan secara teratur dan tepat waktu sesibuk apapun kegiatanmu. Carilah makanan yang mengandung antioksidan, vitamin A, C, E, dan nutrisi lainnya yang dapat menjaga imunitas tubuhmu.
4. Banyak Konsumsi Air Putih
Demi menjaga sistem kekebalan tubuh, sebaiknya perbanyaklah minum air putih, sedikitnya delapan gelas per hari. Selain itu, kamu juga bisa minum air putih hangat yang tidak hanya memperkuat imunitas, namun juga organ seperti ginjal dan hati tetap bekerja dengan baik.
5. Tidur yang Cukup
Menurut sebuah penelitian, jika seseorang kurang tidur dapat membuat dirinya rentan terserang penyakit. Hal ini disebabkan karena tubuh menghabiskan lebih sedikit antibodi ketika kurang beristirahat. Ketika waktu tidurmu kurang, kamu akan mudah menjadi stres dan insomnisa. Waktu istirahat yang baik adalah delapan jam per harinya.
6. Rutin Berolahraga
Untuk meningkatkan imunitas tubuh, sangat disarankan untuk rutin berolahraga setidaknya 30 menit setiap harinya. Salah satu olahraga yang murah dan mudah untuk kamu lakukan adalah berjalan kaki.
7. Mengonsumsi Supelmen yang Dapat Meningkatkan Imunitas Tubuh
Selain menerapkan pola hidup sehat, sebagian orang yang memilih untuk mengonsumsi supelmen yang dapat meningkatkan imunitas tubuh. Konsumsi suplemen mungkin bisa menjadi pilhan untuk melengkapo pola makan yang kurang bernutrisi. Jika kamu mempertimbangkan untuk mengonsumsi supelmen peningkat imunitas tubuh, alangkah lebih baiknya perhatikan kandungan yang terdapat pada supelmen tersebut.
Baca Juga: Sudah Masuk ke Indonesia, Ini Cara Efektif Mencegah Virus Corona
8. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Kesehatan pada pencernaan lebih penting bagi kesehatan kita secara keseluruhan. Diketahui, mengonsumsi makanan yang mengandung bakteri baik telah terbukti dapat membantu infeksi saluran pencernaan dan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuhmu.