Kurangi Rasa Marah Saat Menstruasi dengan Tips ini, Yuk!

heloosehat.com

Seruni.id – Sudah menjadi hal yang umum dan diketahui bahwa wanita akan mudah marah dan sangat sensitif saat mengalami siklus haid. Tapi kalau dibiarkan, lama-kelamaan akan menjadi bahaya, lebih baik kurangi rasa marah saat menstruasi dengan beberapa tips ini, yuk.

Jika pada keseharian wanita akan mudah mengungkapkan kemarahannya dengan pengungkapan yang jelas, berbeda dengan wanita yang sedang menstruasi akan muncul kemarahan tanpa penyebab yang jelas dan bahkan dapat berlipat ganda kemarahannya. Sesungguhnya hingga kini belum ada alasan ilmiah yang dapat menjelaskan mengapa pada siklus pra dan saat menstruasi wanita cenderung marah. Namun meski penyebab pasti wanita sering marah saat menstruasi belum diketahui, ada beberapa faktor yang menyebabkan wanita cepat marah saat menstruasi yaitu :

1. Perubahan hormon

Perubahan ini dapat menyebabkan seorang wanita merasa depresi, kelelahan berlebih, mengalami gangguan tidur.

2. Stress

Stress juga dapat memperburuk perasaan wanita

3. Pola makan yang buruk

Asupan vitamin dan mineral yang rendah serta makanan yang mengandung garam tinggi, akan memicu penumpukan cairan, cafein dan alkohol mampu memengaruhi mood seseorang.

Setelah mengetahui faktor yang menyebabkan wanita mudah marah saat sedang haid. Maka cobalah kurangi rasa marah saat menstruasi dengan beberapa cara berikut ini adalah:

Kurangi Makan Garam Berlebihan

Saat menjelang menstruasi biasanya tubuh akan membengkak seperti pada bagian dada, paha, dan perut. Maka wanita akan tidak nyaman dengan hal tersebut. Oleh karena itu sebagiknya kurangi garam yang berlebih, hindari makanan kemasan, hindari makanan cepat saji, serta hindari makanan ringan yang mengandung MSG. Pilih makanan sehat, segar seperti buah-buahan, sayuran.

Rileksasi

Hindari aktivitas yang dapat memicu emosi, salah satunya adalah dengan berolahraga, latihan pernafasan yang terarut maka akan membuat diri menjadi lebih rileks.

Tidur yang Cukup

Kurangi rasa marah saat mentruasi dengan tidur yang cukup. maka akan membuat otak menjadi lebih rileks sehingga tidak membuat cepat marah. Allah SWT berfirman, “Dan kami jadikan tidur kamu untuk istirahat (subaatan). Dan kami jadikan malam sebagai pakaian. Dan kami jadikan siang untuk mencari penghidupan.” (Qs. An-Naba’: 9-11)

Baca Juga: Ternyata Ini, Manfaat Tidur Menghadap Kanan?

Membaca Ta’awudz

Anda juga bisa kurangi rasa marah saat mentrusai dengan membaca ta’awudz. Karena sumber marah adalah syaitan, sehingga godaannya dapat diredam dengan memohon perlindungan kepada Allah Swt. Dari sahabat Sulaiman bin Surf ra menceritakan bahwa, suatu hari dia duduk bersama Nabi Muhammad Saw. Ketika itu ada dua orang yang saling memaki dan salah satunya telah merah wajahnya dan urat lehernya memuncak. Kemudian Rasulullah Saw. Bersabda:

Sungguh saya mengetahui ada satu kalimat, jika dibaca oleh orang ini, marahnya akan hilang. Jika dia membaca ta’awudz: a’-uudzu billahi minas syaithanir rajiim, marahnya akan hilang,” (HR. Bukhari dan Muslim).

Beberapa wanita memang mudah marah saat akan dan sedang menstruasi, namun tidak ada yang dapat disalahkan kecuali dengan melakukan usaha-usaha yang dapat meredamkan marah tersebut. Oleh karena itu marilah kita kurangi rasa marah saat menstruasi dengan cara yang sudah dijelaskan. Semoga ermanfaat ya.