10 Tips Menanam Buah dan Sayur Organik di Rumah

10 Tips Menanam Buah dan Sayur Organik di Rumah
google.com

Seruni.id – Harga bahan pangan kerap melonjak, seperti buah dan sayur. Hal tersebut bisa saja dipicu karena cuaca yang tak menentu. Kenaikan harga terkadang dikeluhkan oleh ibu rumah tangga. Nah, daripada pusing dengan harga yang terkadang tak menentu, kenapa tidak mencoba untuk menanam buah dan sayur organik sendiri di rumah?

10 Tips Menanam Buah dan Sayur Organik di Rumah
google.com

Menanam sayur dan buah di pekarangan rumah tidaklah sulit, namun tetap memerlukan beberapa tips agar tidak salah langkah dan tanaman dapat cepat untuk dipanen. Perlu digaris bawahi, bahwa buah dan sayuran organik ini merupakan bahan makanan yang sehat, tidak seperti sayuran atau buah yang dijual di pasar yang tidak kita ketahui apakah terpapar bahan kimia atau tidak. Berikut tips untuk memulai menanam buah dan sayur organik di rumah.

1. Persiapkan Tempat yang Cukup Terpapar Sinar Matahari

Sebelum menanam buah tau sayuran, sebaiknya persipakan lahan terlebih dahulu. Namun tempat yang nantinya digunakan untuk menanam harus terpapar matahari selama 8 jam penuh dalam sehari. Sebab, sebagian besar sayuran dan buah organik lebih suka tumbuh pada tempat yang terkena cahaya matahari. Sehingga proses fotosintesis tanaman tersebut menjadi sempurna, maka tingkat keberhasilan dalam berkebun pun akan terealisasikan.

2. Persiapkan Lahan Berkebun Berukuran Sedang

Persiapkan lahan berukuran 50-100 kaki persegi sudah cukup untuk kamu memulai berkebun. Yang terpenting lahan yang digunakan jangan terlalu luas. Bisa jadi kamu nanti akan repot dalam mengurus dan merawat tanaman tersebut. Maka dari itu, mulailah dari yang kecil terlebih dahulu, sedikit demi sedikit sesuai dengan kemampuan.

3. Persiapkan Tanah yang Baik

Semua tanaman akan memproduksi hasil yang baik pula jika ditanam pada tanah yang baik. Maka sebaiknya carilah tanah yang subur untuk mulai menanam. Seimbangkan takaran pupukuk kompos dengan kualitas tanah dan ketebalannya. Dan usahakan penyiraman air pada tanah juga pada kadar secukupnya saja, ya.

4. Memilih Tanaman yang Tepat

Sebelum memutuskan untuk menanam buah dan sayuran apa yang paling tepat untuk ditanam, pastikan kamu telah melakukan riset terlebih dahulu, ya. Pertimbangkan mulai dari jumlah sinar matahari yang diperlukan, cara merawat, hingga proses pertumbuhannya.

5. Tanam Beberapa Bunga

Proses pertumbuhan sayuran bergantung pada sifat alam, dan penyerbukan yang dapat membantu mereka. Ini merupakan salah satu faktor keberhasilan cara menanam sayuran organik di pekarangan rumah. Jadi, tanamlah beberapa bunga di dalam atau dekat tanaman buah pun sayuran untuk mengundang lebih melakukan penyuburan.

6. Cari Bibit yang Baik

Carilah bibit buah dan sayuran yang memiliki reputasi yang baik misalnya dengan membeli bibit organik yang telah bersertifikat. Karena bisa dipastikan tanaman pemula ini dibuat tanpa menggunakan bahan kimia. Dewasa ini banyak pembibitan dan katalog benih yang sudah bersertifikat. Banyak juga pasar petani lokal yang dapat dijadikan referensi untuk dapat dijadikan tanaman pemula untuk kebun sayur dan buah yang akan dikerjakan.

7. Buat Kompos dan Mulsa Sendiri

Salah satu hal terbaik untuk menanam sayuran organik yang dapat kamu lakukan adalah dengan menyediakan banyak bahan organik seperti kompos. Sebab kompos dapat membantu tanah untuk mempertahankan kelembapan, sebagai nutrisi tanaman dan cacing serta mikroba yang bisa memperbaiki tanah. Untuk membuatnya sendiri cukup mudah, hanya memerlukan campuran daun, potongan rumput, dan sampah rumah tangga seperti kulit telur, dan bubuk kopi.

8. Ketahui Faktor Angin dan Air

Apakah daerah tempat kamu tinggal cenderung mendatangkan angin kencang? Jika iya, sebaiknya pertimbangkan terlebih dahulu untuk memposisikan kebunmu di tempat yang memiliki pagar tanaman maupun dinding atau struktur lainnya yang dapat mengurangi angin kencang.

9. Gunakan Tempat Penanaman yang Ditinggikan

Cara terbaik untuk menyediakan tanah organik bagi sayuran yang akan diolah adalah dengan membangun bedengan. Tujuannya adalah agar dapat memperpanjang musim tanam secara signifikan. Tanah yang ditinggikan dari permukaan yang normal akan menjadi lebih hangat pada awal hari. Sehingga berdampak baik bagi pemberian nutrisi tanah untuk sayur dan buah organik yang ditanam.

Baca Juga: 5 Tips Jitu Agar Sayuran Tidak Berubah Warna Ketika Dimasak

10. Gunakan Teknik Bekebun Vertikal

Jika are berkebunmu tidak terlalu besar, maka gunakanlah beberapa teknik berkebun vertikal untuk memaksimalkan ruangmu. Seperti menggunakan teralis, kandang, tali, dan dukungan lain untuk melatih sayuran tertentu agar tumbuh, alih-alih keluar, kamu memiliki lebih banyak ruang untuk menanam sayuran lain. Keuntungan lain dari metode berkebun vertikal adalah meningkatkan sirkulasi, yang dapat membantu mencegah penyakit jamur dan penyakit lainnya dengan menjaga daun tanaman dan sayuran dari tanah.