6 Manfaat Rutin Bangun Jam 4 Pagi, Apa Saja?

6 Manfaat Rutin Bangun Jam 4 Pagi, Apa Saja?
halodoc.com

Seruni.id – Pernahkah kamu membayangkan memulai hari saat fajar menyingsing, diiringi kicauan burung dan udara segar yang menyapa? Bagi sebagian orang, bangun pagi mungkin terasa seperti mimpi buruk. Namun, tahukah kamu bahwa kebiasaan bangun pagi, khususnya bangun jam 4 pagi, menyimpan segudang manfaat yang luar biasa? Di balik rasa kantuk yang mungkin menyelimuti, bangun pagi menawarkan kunci untuk membuka pintu menuju produksivitas, kesehatan mental, dan ketenangan jiwa.

6 Manfaat Rutin Bangun Jam 4 Pagi, Apa Saja?
kompas.com

Maka dari itu, dalam artikel ini Seruni akan mengupas tuntas segala manfaat tersebut, dan mengajak kalian untuk menyelami pengalaman bangun jam 4 pagi yang bukan hanya menyehatkan, tetapi juga membangkitkan semangat dan optimesme dalam menjalani hari. Yuk simak beberapa manfaatnya berikut ini:

 

1. Menjadi Lebih Produktif

Mungkin awalnya bangun jam 4 pagi terasa sangat berat, tetapi jika sudah rutin dilakukan, maka akan terasa ringan. Apalagi, kalau kamu tahu manfaat yang satu ini. Memulai hari dengan bangun jam 4 pagi, bisa membuat kamu jauh lebih produktif, loh. Kamu bisa mengerjakan banyak aktivitas dan memulainya lebih awal, tanpa terburu-buru.

Berdasarkan sebuah penelitian, seperti yang dikutip dari Times of India, ketika seseorang bangun di awal hari, mereka akan lebih energik, sehingga mereka bisa menuntaskan tugasnya dengan waktu yang cepat. Mereka juga bisa lebih mahir dalam mengambil keputusan, perencanaan, dan mencapai tujuan yang lebih baik.

 

2. Bisa Olahraga Pagi dan Membuat Tubuh Sehat

Bangun lebih awal, membuatmu memiliki waktu luang untuk berolahraga. Misalnya, berjalan kaki selama 30 menit di sekitaran lingkungan rumah. Walaupun olahraga ini sederhana, tetapi jika dilakukan secara rutin, maka akan mendatangkan banyak manfaat untuk tubuh.

Untukmu yang sedang diet, rutin berolahraga pagi bisa membantu turunkan berat badan. Lalu, tubuh yang mengeluarkan hormon endorfin saat kamu berolahraga, bisa mendatangkan rasa bahagia.

 

3. Melepaskan Stres

Stres merupakan masalah umum yang kerap dihadapi oleh banyak orang. Namun, siapa sangka, bangun jam 4 pagi secara rutin bisa mengatasi malah stres tersebut, loh. Cobalah keluar rumah di sekitar pukul 4.30 – 05.00 pagi, pasti kamu akan merasakan udara yang sangat segar, suasana tenang, dan tanpa kebisingan kendaraan. Hal sesederhanan ini bisa membuatmu jauh lebih bahagia dan minim stres.

Tentu ini lebih baik dan lebih sehat, daripada kamu bangun di siang hari dan melakukan segala sesuatu menjadi terburu-buru. Mulai sekarang, yuk mulai biasakan untuk bangun di pagi hari. Karena ini sangat berpengaruh terhadap kesehatanmu. Terutama kesehatan fisik dan mental.

 

4. Mendapatkan Kulit yang Sehat

Mengutip Healthline, membiasakan diri untuk bangun lebih awal bisa membuatmu dapatkan kulit yang sehat. Sebab, saat kamu bangun awal artinya kamu tidak terbiasa untuk begadang. Saat tidur nyenyak dan tepat waktu inilah bisa membuat sel-sel kulitmu beregenerasi dengan baik, sehingga minim masalah seperti garis halus, kerutan, pucat, dan munculnya jerawat.

 

5. Lebih Konsentrasi

Saat kita membuka mata di pagi hari, bukan berarti otak langsung siap bekerja secara optimal. Diperlukan waktu sekitar satu jam bagi otak untuk beradaptasi dan mencapai fokus penuh. Hal ini lah yang kerap menyebabkan rasa pusing dan kebingungan di awal bangun tidur. Oleh karena itu, bangun lebih awal merupakan langkah penting untuk memberi otak waktu yang cukup untuk memulai kerjanya.

 

6. Bisa Menikmati Sarapan Pagi

Seseorang sering kali melewatkan sarapan pagi lantaran mereka bangun terlalu siang. Sehingga mereka terburu-buru melakukan aktivitasnya. Padahal, sarapan pagi akan mendatangkan banyak manfaat untuk tubuh. Karena itu, dengan terbiasa bangun pagi dan sarapan, bisa membuatmu lebih menikmati hari dan fokus hingga makan siang datang.

Baca Juga: 7 Kiat Menghilangkan Rasa Malas di Pagi Hari

Itulah manfaat bangun jam 4 pagi yang harus kamu ketahui. Mulai sekarang, yuk buang kebiasaan bangun di siang hari, demi mendapatkan manfaat yang Seruni sebutkan di atas. Dengan bangun di pagi hari, juga akan membantu kamu mendapatkan tidur malam yang berkualitas, loh. Semoga bermanfaat, ya!