Amalan yang Dapat Menyembuhkan Penyakit Hati

islamedia.web.id

Seruni.idHati adalah salah satu organ dalam tubuh manusia, sebagai penentu baik buruknya seseorang berasal dari dalam hatinya. Hati juga sebagai tempat bersemayamnya syaitan dan keburukan yang disebut juga dengan penyakit hati. Penyakit hati seringkali tak terdeteksi, penderitanya kadang sadar ketika dampak buruknya sudah besar dan sulit diobati.

Untuk menepis segala penyakit hati, Islam telah memberikan solusi yang dapat dilakukan dalam kegiatan sehari-hari, diantaranya:

Baca Alquran

Hasil gambar untuk Baca Alquran
alamiry.net

Alquran adalah petunjuk dan pedoman hidup bagi umat Muslim, juga sebagai obat untuk hati yang kotor. Ketika membaca Alquran beserta maknanya, Insya Allah hati akan terasa tentram. Allah berfirman,

“Dan kami turunkan dari Al-Quran suatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Al-Qur’an itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian.” (QS Al Isra : 82).

[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]

Tak Gentar, Nenek 81 Tahun Tetap Ingin Jadi Hafizah Alquran

[/su_box]

Salat Malam

Gambar terkait
webmuslimah.com

Ketika banyak orang yang terlelap di malam hari, Allah menjanjikan sebuah kedamaian bagi umat Muslim yang mau beribadah di sepertiga malam. Dalam keheningan kita bisa mengadu kepada Allah, bercerita akan masalah hidup, dan memohon perolongannya. Dengan rajinnnya mendirikan salat malam dapat melembutkan hati seseorang dan menjauhkan dari penyakit hati.

Berpuasa

Hasil gambar untuk Berpuasa
esquire.co.id

Puasa bukan hanya menahan lapar, haus dan amarah saja. Tetapi puasa juga dapat membersihkan hati kita dari segala macam penyakit. Perbanyaklah puasa sunnah menjadi salah satu obat hati yang dapat membuat diri merasa tenang. Kunci utamanya ialah bersabar dan ikhlas dalam menjalaninya.

[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]

Bagaimana Cara Membayar Hutang Puasa yang Telah Lama?

[/su_box]

Berdzikir

Gambar terkait
nulis.babe.news

Dzikir berarti mengingat Allah SWT. Untuk itu perbanyaklah berdzikir yang diniatkan hanya karena Allah SWT dan memohon ampun atas segala kekhilafan. Sesungguhnya bacaan dzikir akan membuat hati kita senantiasa diselimuti dengan rasa ketenangan.

Berkumpul dengan Orang Shalih

Hasil gambar untuk wanita yang berkumpul dengan orang-orang shalihah
suara-islam.com

Lingkungan akan mempengaruhi perangai seseorang, jika kita sering berkumpul dengan orang yang jauh dari Allah, maka tidak menutup kemungkinan kita juga juga akan jauh dari Allah, dan hal yang dapat menyebabkan penyakit hati dan merusk keimanan jiwa. Berkumpul dengan orang-orang shalih dan berakhlak baik adalah salah satu obat penyakit hati, karena kita dapat saling mengingat dalam kebaikan.

Itulah amalan yang dapat menyembuhkan penyakit hati yang wajib kita ketahui sehingga kita mampu selalu melaksanakannya dan dijauhkan dari haati yang sakit. Aaminn.