Seruni.id – Coldplay sukses menggelar konsernya di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada tadi malam, Rabu 15 November 2023. Kedatangan band asal Inggris itu, langsung disambut antusias oleh penggemarnya.
Apalagi, Coldplay membutuhkan waktu 25 tahun untuk bisa menggelar konser di Indonesia. Pada konser tadi malam, Stadion Gelora Bung Karno dipadati oleh 70 ribu penonton. Berikut ada sejumlah fakta menarik dalam konser Coldplay tadi malam:
1. Konser Dibuka dengan Penampilan Rahmania Astrini
Konser Coldplay tadi malam, dibuka dengan penampilan menarik dari Rahmania Astrini. Penyanyi asal Bandung itu, membawakan sejumlah lagu untuk menghibur para penggemar Coldplay. Mulai dari lagu Ground Zero, Untitled, Someday Somewhere Somplace Somehow, Menua Bersama, hingga lagu dari mendiang Chrisye yang berjudul Aku Cinta Dia.
Menjadi penampil pertama pada konser Coldplay tadi malam, membuat Rahmania begitu bersyukur dan sangat berterima kasih. Sebab, momen tersebut menjadi kesempatan baginya untuk memperkenalkan diri hingga bisa dikenal lebih jauh.
Jadi, Rahmania Astrini ini merupakan seorang penyanyi dan penulis lagu kelahiran Amerika pada 4 Juli 2001 silam. Wanita yang menghabiskan masa kecilnya di Bandung ini, memulai karier di industri musik sejak tahun 2017 dengan merilis singel perdananya yang berjudul “Menua Bersama”.
“Banyak banget orangnya ya Allah. Aku mau memperkenalkan diri aku, semoga dengan kesempatan hari ini kita bisa kenal lebih jauh. Aku Rahmania Astrini penyanyi dan penulis lagu dari Bandung. Aku berterima kasih tentu saja ke Coldplay karena kesempatan luar biasa ini,” ungkap Rahmania Astrini.
2. Chris Martin Berpantun “Pinjam Dulu Seratus”
Mungkin tidak pernah terbayangkan sebelumnya, seorang Chris Martin membuka penampilannya itu dengan sebuah pantun yang sedang booming di media sosial. Ya, pria kelahiran 2 Maret 1977 itu melontarkan sebuah kalimat “pinjam dulu seratus”.
Kalimat tersebut dikemas dalam pantun sebagai berikut:
“Hari Selasa ujian fisika,” ucapnya sambil disambut dengan seruan “cakep” dari penonton.
“Hari Selasa ujian fisika. Giat belajar biar lulus. Apa kabar kota Jakarta? Boleh dong pinjman seratus?” ujarnya lagi.
3. Setiap Penonton Akan Mendapatkan Gelang
Setiap penonton konser Coldplay di Jakarta, mendapatkan sebuah gelang LED atau Xylobands. Xylobands adalah gelang LED yang kerap digunakan Coldplay untuk penonton-penonton konsernya. Gelang tersebut merupakan salah satu aksesoris yang akan mengeluarkan warna-warni dengan dikendalikan melalui frekunsi radio.
Namun, setelah konser selesai, para penonton wajib mengembalikan gelang tersebut. Seperti diketahui, Coldplay memang selalu mengkampanyekan go green. Jadi, tujuan dari mengembalikan gelang itu adalah agar gelang tersebut bisa digunakan kembali di konser berikutnya.
4. Menunggu Hingga 25 Tahun
Coldplay memiliki basis penggemar yang besar di Indonesia, dan konser ini telah dinantikan oleh para penggemar selama bertahun-tahun. Dalam unggahan akun Instagram resminya, Chris Martin dan kawan-kawan mengungkapkan bahwa mereka harus menunggu 25 tahun untuk bisa menggelar konser di Jakarta. Namun menurut mereka, lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali.
5. Bawakan 21 Lagu
Coldplay diprediksi telah membawakan lagu 20 lebih. Mereka membawakan lagu-lagu hits seperti ‘Paradise‘, The Scientist’, ‘Something Just Like This’, ‘Yellow’ dan beberapa lagu populer lainnya.
6. Sejumlah Penggemar Coldplay Jadi Korban Penipuan
Penampilan Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Rabu malam (15/11/2023) sukses mengguncang puluhan ribu penonton. Namun, keseruan konser tersebut tidak dirasakan oleh beberapa orang yang menjadi korban penipuan tiket.
Salah satunya dialami oleh Rumi (25) bersama temannya yang sudah mengeluarkan banyak uang untuk membeli tiket Coldplay melalui calo. Namun, harapan mereka menyaksikan band idolanya manggung di GBK sirna karena tiket yang dibeli ternyata palsu.
“Ibaratnya portofolio mereka (calo) bagus. Jadi teman-temanku ini mayoritas ditawarkan via Instagram pas lagi nyari tiket. Tapi pas sudah transaksi malah kabur,” ungkap Rumi.
Rumi dan temannya kemudian melaporkan tindak penipuan yang mereka alami ke salah satu kantor polisi di Jakarta.
Baca Juga: 5 Persiapan Penting Sebelum Menonton Konser Coldplay