Foto Bersama Hingga Ikut Kajian UAS, Daniel Mananta Banjir Pujian

Foto Bersama Hingga Ikut Kajian UAS, Daniel Mananta Banjir Pujian
instagram.com/vjdaniel

Seruni.id – Daniel Mananta atau yang akrab disapa VJ Daniel, baru-baru ini menjadi sorotan publik. Bukan tanpa alasan. Hal ini karena dirinya bersama sang istri, Viola Maria, mengunjungi kediaman Ustaz Abdul Somad (UAS), di Pekanbaru, Riau.

Foto Bersama Hingga Ikut Kajian UAS, Daniel Mananta Banjir Pujian
facebook.com/alnofriandi.dinar

Berbagai kegiatan dilakukan oleh Daniel Mananta dan Viola Maria di sana. Mulai dari berfoto hingga makan durian bersama. Namun, yang paling menarik adalah ketika Daniel Mananta ikut kajian Ustaz Abdul Somad.

Momen ini terlihat dari salah satu foto yang diunggah oleh akun Facebook Alnofiandri Dinar. Dalam unggahan tersebut, sang pemilik akun juga menceritakan bagaimana khusyuknya Daniel saat mengikuti kajian.

Pria 41 tahun itu tak segan untuk berbaur dengan warga lainnya dan mendengarkan tausiah yang diberikan oleh UAS. Daniel tampak begitu serius mendengarkan apa yang disampaikan UAS.

Keakraban sang aktor dan ulama kondang itu, juga terlihat dari unggahan Instagram masing-masing. Seperti yang diunggah oleh Daniel Mananta. Pada unggahan tersebut, Daniel menyebut bahwa diriya mendapatkan sahabat baru.

“Pekanbaru.. Sahabat baru! Banyak unforgettable sweet moments bareng @ustadzabdulsomad_official. Thak you for hosting us..” tulis Daniel.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by VJ Daniel Mananta (@vjdaniel)

Begitupun dengan Ustaz Abdul Somad, ia juga mengunggah beberapa momen kebersamaan mereka di berbagai tempat. Mulai dari di jembatan Leighton, Masjid Raya ‘Alam dan makan Sultan, hingga ke Raja Ampat.

Dibanjiri Pujian

Unggahan tersebut pun langsung dibanjiri beragam komentar dari warganet. Mayoritas dari mereka memberikan pujian dan mendoakan agar Daniel Mananta segera mendapat hidayah.

ozielista_37: “Semoga pertamuan ini membawa barokah, Bang Daniel mendapatkan hidayah dari Allah SWT.”

deden_elhidayat: “Semoga Allah berikan hidayah kepada Daniel Mananta dan dia ambil itu hidayah bersyahadat.”

detti_okt: “Masya Allah.. Indahnya ust.”

nizacutniza: “Barakallah untuk persahabatan lintas agama, tak ada yang menyiksa apalagi membertakan, semuanya mengalir dengan alamiah. Lakum dii nukum waliyadiin.”

ninikrendy: “Masya Allah UAS, semoga Allah selalu menjaga dan melindungi ustaz di mana pun berada dan buat Kang Daniel, masya Allah terharu dengan persahabatan kalian ❤️❤️❤️.”

Baca Juga: Cerita Enzy Storia, Berpisah dengan Sang Ayah Karena Berbeda Keyakinan