Seruni.id – Osteoporosis merupakan sebuah kondisi di mana kepadatan tulang menjadi menurun dan kehilangan kekuatannya, sehingga tulang manjadi rapuh dan mudah patah. Meski osteoporosis dapat diderita oleh pria maupun wanita, namun penyakit ini sebagian besar diderita oleh kaum wanita berusia diatas 50 tahun yang sudah mengalami menepause.
Osteoporosis dapat terjadi akrena beberapa faktor, sperti genetik, jenis kelamin, dan mengonsumsi obat tertentu. Namun, ternyata ada kebiasaan yang tanpa disari bisa menyebabkan osteoporosis, loh. Apa saja ya?
Kurang Mendapatkan Cahaya Matahari
Setiap orang membutuhkan cahaya matahari sebagai sumber vitamin D untuk membantu penyerapan kalsium. Jika kamu menghindari cahaya matahari, maka kamu akan kekurangan citamin D, yang bisa menjadi pemicu pengeroposan tulang.
Malas Berolahraga
Olahraga akan membuat tulang, sendi dan otot kita akan terlahir dan terbentuk. Saat tubuh tidak bergerak dengan seharusnya, maka semua akan terasa kaku dan saat digerakan menjadi kurang lancar. Oleh sebab itu, biasakan berolahraga minimal dua sampai tiga kali dalam seminggu.
Terlalu Sering Mengonsumsi Kopi
Meskipun kopi telah manjadi ritual rutin bagi banyak orang sebelum beraktivitas di pagi hari. Namun ternyata, terlalu sering mengonsumsi kopi dapat menyebabkan osteoporosis, mengapa? Karena kandungan kafein yang ada pada kopi, berkontribusi langsung pada kehilangan tulang, dengan cara meningkatkan ekskreksi pada kelsium urin dan menurunkan efesiensi penyerapan kalsium pada usus.
Terlalu Banyak Mengonsumsi Garam
Ternyata asupan garam yang tinggi berkaitan erat dengan penurunan kepadatan tulang. Julah garam biasanya dapat dihitung dari jumlah natrium yang terkandung di dalamnya. Ketika kadar natrium dalam tubuh meningkat, maka secara otomatis tubuh akan melepaskan lebih banyak kalsium melalui urin. Telah dibuktikan oleh Linus Pauling, yakni lembaga penelitian yang berlokasi di Oregon State University di Amerika Serikat, wanita dewasa lebih berisiko kehilangan sekitar 1% kepadatan tulang setiap tahunnya, hanya karena mengonsumsi satu gram natrium per hari.
[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]
Garam Dapur Bermanfaat untuk Kecantikan?
[/su_box]
Minuman Beralkohol
Minuman beralkohol juga bisa menyebabkan osteoporosis karena dapat menganggu kerja sistem pencernaan dalam menyerap kalsium. Alkohol juga akan memengaruhi fungsi pankreas dan hati, sehingga dapat memengahrui kadar kalsium dan vitamin D dalam tubuh. Bahkan, hormon ortisol juga akan meningkat yang disertai dengan menurunnya hormon estrogen dan testoteron yang semakin melemahkan kepadatan tulang.
Bermalas-malasan Sepanjang Hari
Tulang merupakan suatu bagian penting dari tubuh yang berperan sebagai pendukung dalam pergerakan tubuh. Artinya, semakin sering digunakan maka struktur tulang tentu akan baik, sementara fungsi tulang akan melemah jika jarang dimanfaatan. Jadi, ketika kita sering bermalas-malasan dan cenderung menghindari pergerakan fisik, justru akan membuat fungsi tulang menurun karena tidak diasah secara optimal.
Nah, itulah enam kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan osteoporosis. Sebaiknya terpkan gaya hidup yang sehat agar kamu dapat terhindar dari osteoporosis. Semoga bermanfaat.