Sehat  

Mau Lancar BAB? Konsumsi 9 Makanan dan Minuman ini!

Seruni – Susah buang air besar (BAB) atau sembelit merupakan masalah banyak orang. Sembelit membuat perut Anda terasa tidak nyaman. Sebelum memutuskan untuk mengatasinya dengan suplemen, cobalah untuk lebih dulu fokus pada makanan, kata Molly Morgan, RD CDN CSSD, penulis buku Drink Your Way to Gut Health. Berikut ini makanan yang bisa membuat BAB Anda lancar.

Raspberry

Related image
wtop.com

Rasberi bisa dibilang rajanya serat. Serat bisa meningkatkan curah feses untuk membantu makanan bergerak dengan lancar melalui sistem pencernaan, ditambah dengan bakteri baik dalam usus, pencernaan Anda akan optimal. Begitu kata Erica Sonnenburg, PhD, ilmuwan peneliti senior di Departemen Mikrobiologi dan Imunologi di Stanford University School of Medicine dan penulis The Good Gut. Anda bisa menambahkan rasberi pada oatmeal atau yogurt untuk makan pagi.

Jeruk

Related image
lifestyle.okezone.com

Jeruk memiliki tiga manfaat, kandungan vitamin C pada jeruk bisa melembutkan feses, seratnya bisa meningkatkan jumlah feses, dan naringenin-suatu zat aktif yang ada di dalam flavonoids dan terkandung di dalam jeruk, bisa bekerja sebagai pencahar.

Air

Image result for air
mauhub.wordpress.com

Tetap terhidrasi sangat penting untuk membuat BAB Anda lancar. Pasalnya, tanpa air yang cukup feses tidak dapat melembut dan bergerak dengan lancar melalui saluran pencernaan. Tidak heran bila dehidrasi adalah penyebab umum dari sembelit.

Kefir

Related image
agriniovoice.gr

Kefir adalah minuman fermentasi yang bisa dibuat dari susu sapi atau susu kambing, air atau santan kelapa. Kefir mengandung bakteri baik yang penting untuk kesehatan usus. Minuman probiotik ini dapat meringankan sembelit, melunakkan feses dan bahkan meningkatkan frekuensi BAB.

Almond

Related image
organicfacts.net

Almond mengandung lemak jantung sehat, protein dan serat, tapi kadar magnesium tinggilah yang membuat usus Anda sehat. Magnesium menetralkan asam lambung dan bergerak melalui usus.

Kacang Hitam

Image result for Kacang Hitam
meetdoctor.com

Kacang hitam sangat tinggi serat. Satu cangkir kacang hitam mengandung 15 gram serat (perempuan membutuhkan 25 gram serat per hari). Mengandung juga magnesium dan potasium untuk memuluskan sistem pencernaan Anda.

Sayuran Hijau

 

Related image
nationalgeographic.co.id

Sayuran berwarna hijau seperti bayam, kailan, sawi, memiliki kekuatan untuk melancarkan BAB. Kadnungan magnesiumnya untuk membantu kontraksi usus, dan potasium untuk membantu mengatur keseimbangan cairan dan kontraksi utut.

Bekatul

Related image
sidomi.com

Dedak gandum atau bekatul dapat meringankan sembelit dan memperbaiki pencernaan. Lapisan luarnya mengandung tinggi serat, sekitar 25 gram per cangkir.

Kopi dan Teh

Related image
culturecheesemag.com

Secangkir kopi atau teh di pagi hari bisa membuat perut Anda bergerak. Keasaman kopi adalah kuncinya, asam chlorogenic terutama, suatu senyawa yang memberikan kopi rasa pahit. Cairan hangat dapat membuat usus Anda bergerak. Tambahkan lemon agar usus Anda bekerja dengan baik dan BAB Anda lancar setiap hari.