4 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Bad Mood

4 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Bad Mood
grid.id

Seruni.id – Ketika bad mood, apa sih yang kalian lakukan untuk mengembalikan suasana hati agar kembali baik? Berjalan-jalan, mendengarkan musik, atau makan makanan favorit?

Pastinya, setiap orang punya cara tersendiri untuk mengatasi bad mood. Misalnya dengan mengonsumsi beberapa makanan favorit. Tapi, tahu gak sih, kalau ternyata sesuatu yang kita konsumsi justru bisa memperburuk suasana hati?

Ternyata, ada beberapa makanan tidak hanya mempengaruhi kesehatan fisik, melainkan bisa bikin mood-mu semakin memburuk. Berikut Seruni telah merangkum beberapa jenis makanan yang harus dihindari ketika bad mood. Apa saja?

 

1. Makanan Manis dan Tinggi Gula

4 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Bad Mood
genpi.co

Banyak yang beranggapan bahwa makanan manis bisa menjadi obat penawar ketika bad mood. Namun, kenyataannya tidak selalu begitu, ya. Makanan tinggi gula, seperti permen, kue, dan es krim justru bisa membuat kadar gula darah naik secara drastis, kemudian turun dengan cepat.

Alhasil, bukan mood-mu yang membaik, tetapi tubuh menjadi lemas dan suasana hati menjadi kacau tak karuan. Mulai sekarang, cobalah ganti jenis makanan tersebut dengan buah-buahan segar yang manisnya alami. Sehingga kamu bisa mendapatkan energi tambahan yang lebih stabil.

 

2. Makanan Olahan

4 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Bad Mood
linksehat.com

Ketika bad mood, sering kali muncul keinginan untuk makan makanan yang serba cepat alias insatan. Seperti makanan olahan misalnya, mulai dari sosis, nugget, dan makanan kaleng yang mengandung banyak pengawet. Meski tidak memerlukan waktu banyak untuk mengolahnya, tetapi makanan tersebut sangat tidak baik untuk kesehatan dan bisa mempengaruhi suasana hatimu.

Beberapa penelitian menunjukkan, bahwa bahan-bahan makanan tersebut dapat berpengaruh terhadpa fungsi otak dan mood-mu. Jika kamu merasa sedang bad mood, lebih baik hindari makanan olahan dan beralihlah pada makanan segar yang kaya nutrisi.

 

3. Kafein yang Berlebihan

4 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Bad Mood
berandasehat.id

Sebagian orang menganggap, bahwa minum kopi bisa membantu untuk tetap fokus dan berenergi. Anggapan tersebut memang tidak sepenuhnya salah. Namun, jika dikonsumsi secara berlebihan, kafein dapat menyebabkan kecemasan, gelisah, bahkan gangguan tidur.

Tanpa disadari, dampak tersebut bisa berpengaruh terhadap suasana hatimu. Kalau kamu merasa sedang bad mood, sebaiknya batasi konsumsi kafein dan coba minuman yang lebih menenangkan, seperti teh herbal atau air lemon hangat.

 

4. Alkohol

4 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Bad Mood
kosmetik.de

Beberapa orang memandang kalau alkohol adalah minuman penenang yang bisa membantu redakan stres dan memperbaiki mood. Namun, alkohol sebenarnya adalah depresan yang bisa memperburuk suasana hati dalam jangka panjang.

Selain itu, alkohol juga bisa mengganggu pola tidur dan menyebabkan dehidrasi yang secara keseluruhan bisa menyebabkan bad mood. Jadi, lebih baik hindari alkohol saat kamu merasa tidak dalam mood yang baik.

Baca Juga: Benarkah Musim Hujan Mempengaruhi Mood? Simak Penjelasannya

Itulah jenis makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari ketika bad mood. Selalu ingat, bahwa makanan yang kamu konsumsi memiliki pengaruh besar terhadap kesehatan fisik dan mental. Sehingga penting untuk memilih makanan yang lebih sehat dan kaya nutrisi untuk membantu memperbaiki suasana hati. Semoga artikel yang Seruni berikan bisa bermanfaat, ya.