Seruni.id – Banyak anak banyak rezeki. Itulah yang dikatakan oleh orangtua zaman dulu. Namun, bukan berarti dengan banyaknya anak, kita tidak mengatur jarak kelahirannya, ya. Karena, nyatanya penting sekali untuk mengatur jarak kelahiran anak, dari yang pertama hingga seterusnya. Ketika kamu dapat mengaturnya, maka kamu akan menggenggam beragam manfaat. Seperti lima di antaranya berikut ini:
Menjaga Kesehatan Orangtua
Selepas melahirkan, kesehatan seorang Ibu belum sepenuhnya pulih. Kondisinya masih terbilang lemah dan belum sekuat biasanya, bahkan hingga beberapa bulan setelah anak lahir. Begitupun dengan kesehatan Ayah yang kerap menemani sang istri terjaga. Jika ingin mengandung lagi, maka seorang Ibu disarankan untuk mengatur jarak kelahirannya, yakni dua tahun kemudian. Mengapa demikian? Agar kamu tidak terburu-buru, dan bisa lebih fokus merawat buah hati.
Kasih Sayang Penuh
Seperti yang sudah disinggung di atas, dengan mengatur jarak kelahiran, orangtua juga bisa lebih fokus lagi untuk merawat anak sebelumnya, yang masih kecil. Karena sangat dibutuhkan kasih sayang yang optimal, demi kelangsungan tumbuh kembang seorang bayi.
Menyiapkan Finansial
Biaya hidup seseorang semakin lama akan semakin meningkat. Sebagai orangtua, tentunya kamu menginginkan anak untuk bisa mendapatkan fasilitas terbaik, ‘kan? Maka, dengan mengatur jarak kelahiran, kamu dan pasangan bisa lebih siap dalam urusan finansial untuk keluarga. Dan hal ini juga tidak akan membuatmu merasa dikejar-kejar waktu, apalagi stres terhadap masa depan anak.
Maksimal dalam Pemberian ASI
Mengatur jarak kelahiran sangat penting agar anak bisa mendapatkan ASI selama 2 tahun. Karena dengan begitu, asupan gizi akan mampu mendukung tumbuh kembangnya, agar tidak terganggu. Kita semua tahu, jika ASI punya manfaat yang sangat luar biasa. Baik untuk kesehatan tubuh (imunitas), maupun tumbuh kembang buah hati.
Anak Akan Siap Menerima Kehadiran Adik
Secara psikologis, bayi yang mendapatkan kasih sayang penuh selama 2-4 tahun, maka akan lebih mudah untuk menerima kehadiran adik baru, dan menyayangi sosok tersebut. Mereka juga akan tumbuh dalam suasana saling menyayangi, dan dekat satu dengan yang lain. Hal ini tentu akan memberikan dampak positif bagi anak-anakmu.
Baca Juga: Bersiap Menanti Kehadiran Sang Buah Hati
Dan itulah kelima manfaat yang bisa kalian dapatkan, jika menjaga jarak kelahiran dari satu anak ke anak berikutnya. Semoga keluarga kita semua senantiasa bahagia!