Menghibur Anak yang Tak Lulus SBMPTN

mainmain.id

Seruni.id – Hati anak mana yang tak hancur ketika mengetahui namanya tidak muncul di hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) alias tidak lulus. Terlebih, mereka sudah mati-matian belajar agar bisa ditermia di universitas favorit. Melihat anak bersedih karena tak lulus SBMPTN, orangtua tentu ikut merasakan hal yang sama. Saat ini, mereka yang sedang terpuruk membutuhkan sandaran dan semangat. Nah, berikut ini Seruni akan membagikan tips untuk menghiburnya.

ruangmahasiswa.com

Berikan Dia Waktu untuk Sendiri

Ada beberapa tipe orang yang tak suka dihibur saat mengalami sebuah kegagalan. Terlebih ketika dia tahu bahwa dirinya tak lulus SBMPTN. Mereka akan merasa makin rendah diri dan justru akan berbalik tidak menyukai dukungan yang Anda berikan. Sebaiknya, berilah mereka waktu untuk menenangkan dan menata kembali perasaannya.

Jangan paksa mereka untuk curhat, biarkan mereka merefleksikan dirinya sendiri. Di saat anak belum merasa tenang, jangan terlalu banyak memberikan semangat ataupun penghiburan, Anda cukup mengamatinya dari jauh dan membantunya jika diminta.

Siap Sedia Menjadi Teman Curhat

Ketika anak sudah dapat menata hatinya kembali setelah tahu dirinya tak lulus SBMPTN, barulah Anda bisa mendengarkan keluh kesahnya. Mereka mungkin akan menangis, namun itu wajar. Biarkan anak mengeluarkan semua unek-unek di hatinya agar mereka merasa lega.

Namun, harus diingat. Sebagai orangtua, Anda harus bisa bersikap bijak, jangan salahkan mereka atas kegagalannya. Setelah merasa lebih baik, Anda bisa menghiburnya dan memberikan semangat untuk mencari langkah berikutnya. Hindari topik mengenai kegagalan SBMPTN agar mereka tidak sedih lagi.

Ajak Anak Melepas Stress Sejenak

Ketika anak tak lulus SBMPTN, ajaklah mereka untuk melepaskan stress sejenak. Bisa dengan mengajaknya makan makanan favorit, menonton film, atau pergi ke tempat hiburan rekreasi sejenak agar perasaan mereka menjadi lebih baik. Buatlah peraturan, dimana selama jalan-jalan ini Anda dan anak tidak boleh membicarakan hal yang terkait dengan SBMPTN agar jalan-jalan ini benar-benar bisa mengubah suasana hatinya.

Bantu Anak Memikirkan Langkah Berikutnya

Ada banyak jalan menuju roma, tak lulus SBMPTN tak berarti memberhentikan langkah untuk melanjutkan pendidikan. Anda bisa membantu mereka untuk mencari jalan baru menuju universitas idaman ataupun jurusan idaman mereka. Setelah SBMPTN masih ada ujian mandiri PTN dan ada pula ujian universitas swasta. Carilah alternatif universitas lain yang memiliki jurusan idaman mereka juga.

Atau, jika anak Anda memilih untuk ikut SBMPTN di tahun berikutnya, Anda bisa membantunya untuk merencanakan studi ataupun kegiatan mereka selama menunggu. Ada banyak sekali jalan yang bisa diambil anak Anda, meskipun ia gagal lulus SBMPTN. Tugas Anda disini adalah untuk menunjukkan bahwa mereka masih memiliki harapan dengan bantuan riset.

Berikan Mereka Dukungan

Setelah mereka memiliki rencana baru, hal terpenting yang bisa Anda lakukan untuk menghibur anak yang tak lulus SBMPTN adalah membantunya melewati masa transisi dengan baik. Berikan mereka dukungan, entah kata-kata penyemangat, mengajari mereka belajar, atau menemani mereka saat mendaftar di tempat pilihan yang baru. Saat mereka merasa terpuruk lagi, hadirlah disisinya untuk selalu mendukungnya.

[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]
Driver Ojol Wanita ini Berhasil Lulus Kuliah dengan Predikat Cumlaude
[/su_box]

Itulah beberapa cara menghibur anak yang gagal SBMPTN. Bagi orangtua yang saat ini mengetahui anaknya tak lulus SBMPTN, sebaiknya menjauhi sikap marah, menyalahkan, apalagi sampai menyudutkan. Jangan buat anak semakin stres, karena didirinya kini tertumpuk rasa kecewa. Yakinkan padanya, bahwa kegagalan merupakan kunci sebuah keberhasilan.