Wow, Panda Ini Warnanya Gak Hitam Putih Lho

gambar via: pulsk.com

Panda adalah binatang yang sangat menggemaskan, dan umumnya panda pasti memiliki bulu hitam putih ya kan? Tapi panda yang satu ini beda banget lho, karena panda ini berbulu coklat putih. Loh kok bisa ya? Namanya masih panda juga apa nggak ya kalau warnanya bukan hitam putih?

#1

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Nama panda unik ini adalah Qizai, yang memiliki arti anak ketujuh. Ia ditelantarkan oleh ibunya saat berusia 2 bulan, dan kerap diganggu oleh panda yang lain.

#2

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Karna warna bulu yang dimilikinya berbeda, panda lain suka mengganggunya dengan cara mengambil makanannya. Masa kecilnya sangat sulit karena hal tersebut.

#3

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Saat ini, diumurnya yang ketujuh tahun, Qizai telah hidup lebih tenang tanpa ada masalah dari panda yang lain.

#4

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Uniknya, ibu Qizai merupakan panda berbulu hitam putih, jadi asal mula bulu coklat putih yang dimiliki Qizai masih menjadi sebuah misteri. Beberapa ilmuwan berspekulasi bahwa telah terjadi mutasi genetik.

#5

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Menjadi panda satu-satunya yang berbulu coklat-putih di dunia, membuat Qizai layaknya seorang artis. Bagaimana tidak? Orang-orang juga pasti akan heran melihat seekor panda yang berbeda dari panda biasanya.

#6

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Saat ini Qizai hidup di Foping Panda Valley, Xi’an, Tiongkok. Dan ia sudah bisa hidup tenang tanpa diganggu oleh panda-panda lain yang memiliki bulu berwarna hitam putih.

#7

gambar via: pulsk.com
gambar via: pulsk.com

Beratnya saat ini nyaris mencapai 100 kilogram. Dan ia juga, bisa mengkonsumsi 20 kilogram bambu dalam satu hari.

Baca juga: 8 Komik Ini Menggambarkan Banget Apa Yang Sering Dirasakan Para Cewek