Resep Bakso Rumahan dari Daging Kurban, Cobain Yuk!

Resep Bakso Rumahan dari Daging Kurban, Cobain Yuk!
kompas.com

Seruni.id – Iduladha telah usai, dan daging kurban masih melimpah di kulkas? Jangan khawatir, daripada bingung mau diolah apa, mending kita sulap daging kurban menjadi hidangan lezat dan favorit keluarga, yaitu bakso. Membuat bakso rumahan ternyata sangat mudah dan hemat, loh. Selain itu, membuat bakso sendiri juga lebih terjamin kebersihannya. Kita bisa memilih daging kurban yang berkualitas dan mengolahnya dengan bahan-bahan segar. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk langsung simak resepnya di bawah ini:

Resep Bakso Rumahan dari Daging Kurban, Cobain Yuk!
fimela.com

Bahan-bahan untuk Membuat Bakso Rumahan

Untuk membuat bakso rumahan, ada beberapa bahan yang harus kamu persiapkan, di antaranya:

  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 3 liter air
  • 4 sendok teh garam
  • 30 gram tepung tapioka
  • 250 gram es batu
  • 1000 gram daging sapi segar

Cara Membuat Bakso Rumahan

Kalau semua bahan-bahan yang disebutkan di atas telah kamu siapkan semua, yuk langsung saja kita ke langkah pembuatannya:

  1. Siapkan semua bahan, kemudian masukkan daging, merica bubuk, baking powder dan es batu ke food processor atau kamu bisa menggunakan blender maupun chopper. Giling sampai semua bahan benar-benar halus dan tercampur rata.
  2. Kalau semua bahan sudah halus, jangan lupa dipindahkan ke mangkok atau baskom, ya.
  3. Setelah itu, tambahkan tepung tapioka dan uleni sampai semua rata.
  4. Siapkan air untuk dididihkan, lalu kecilkan apinya jika sudah mendidih.
  5. Ambil adonan daging sedikit demi sedikit yang kemudian dibentuk menjadi bulat-bulat.
  6. Jika bakso dalam air sudah mengapung, tandanya bakso sudah matang sempurna. Segera angkat dan ditiriskan, ya.

 

Cara Membuat Kuah Bakso Rumahan

Setelah bakso siap, jangan lupa untuk membuat kuahnya ya, berikut cara membuatnya:

Bahan-bahan kuah:

  • Kuah sisa rebusan bakso
  • Penyedap rasa
  • Garam
  • Merica
  • Daun bawang

Cara membuat:

  1. Panaskan kembali kuah bakso di atas api, lalu masukkan penyedap rasa, garam, dan merica secukupnya. Koreksi rasa hingga mendapatkan rasa yang pas.
  2. Siapkan mangkok dan masukkan bakso. Tambahkan kuah secukupnya.
  3. Agar masakan lebih harum dan sedap, taburkan irisan daun bawang segar di atasnya.
  4. Resep bakso enak rumahan siap untuk dinikmati.

Baca Juga: 7 Resep Olahan Daging Kurban, Mudah dan Bikin Ketagihan

Bakso merupakan masakan sejuta umat. Sebagian besar masyarakat Indonesia dari Sabang hingga Merauke, menyukai bakso dengan berbagai variasinya sendiri-sendiri. Dan keunggulan dari bakso sendiri adalah, kita bisa menyimpan bulatan-bulatan bakso tersebut di freezer jika tidak bisa dihabiskan saat itu juga. Selamat mencoba!