5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum

5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum
facetofeet.com

Seruni.id – Tidak semua orang suka pakai parfum, makanya mereka mencari alternatif pengganti parfum untuk membuat tubuhnya harum seharian. Banyak hal yang menjadi alasan mengapa mereka tidak suka pakai parfum. Mulai dari aromanya yang cukup menyengat dan bikin pusing hingga karena harganya yang terlampau mahal. Nah, buat kamu yang kurang suka pakai parfum, Seruni punya solusinya nih. Kira-kira produk apa ya yang bisa menjadi alternatif pengganti parum? Yuk simak berikut ini:

 

1. Body Butter

5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum

Body butter merupakan produk yang berfungsi sebagai pelembap kulit dengan kadar kelembapan yang cukup tinggi. Dari segi tekstur, body butter memiliki tekstur yang mirip dengan mentega, karena di dalamnya mengandung kadar lemak padat yang tinggi dari shea butter atau cocoa butter. Body butter ini memiliki berbagai varian aroma yang sangat harum, loh. Sehingga kamu bisa menjadikannya alternatif pengganti parfum. Krim ini bisa kamu andalkan untuk membuat tubuh senantiasa wangi sepanjang hari.

 

2. Body Lotion

5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum

Untuk membuat tubuh harum sepanjang hari, kamu juga bisa menggunakan body lotion dengan aroma kesukaanmu, loh. Perlu kamu tahu, bahwa memakai body lotion ada ketentuannya sendiri. Di saat musi dingin, sebaiknya pilihlah body lotion dengan tekstur hampir seperti krim agar wanginya bertahan lama. Sedangkan di musim panas, maka kamu bisa menggunakan body lotion cair agar cepat meresap ke dalam tubuh. Jenis kulit juga bisa menentukan dalam pemilihan body lotion.

 

3. Hair Spray

5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum
beautynesia.id

Bagi kamu yang suka menata rambut, hair spray ternyata bisa kamu jadikan alternatif pengganti parfum, loh. Salah satu jenis hair spray yang bisa kamu gunakan adalah Hair Energy Scentsation by Makarizo. Aplikator semprot Hair Energy Scenstasion ini, sama seperti parfum biasa dan bisa kamu temukan di mini market terdekat. Pengaplikasiannya pun mudah, kamu cukup menyemprotkan ke seluruh tubuh dan rambut agar aromanya selaras. Produk dari Makarizo ini tersedia dengan berbagai macam varian, loh. Aroma dari hair spray ini bisa tahan 2-3 jam di ruangan ber-AC. Jika aromanya sudah berkurang, kamu bisa menyemprotkannya kembali.

 

4 Minyak Telon

5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum
anam.my.id

Tidak hanya cologne bayi saja yang memiliki aroma enak dan menenangkan, tapi hampir seluruh produk bayi aromanya sangat enak. Salah satu produk yang sering digunakan adalah minyak telon. Selain memberikan kehangatan, minyak telon juga bisa menjadi alternatif pengganti parfum, loh. Untuk menggunakannya, sama seperti dipakaikan pada bayi, yaitu dengan menggosokkannya pada perut, punggung, tengkuk leher, dan bagian kuping. Sedangkan sisnya, bisa kamu gosok-gosokkan ke baju. Saat ini, banyak sekali jenis minyak telon dengan aroma yang enak, apalagi harganya pun sangat terjangkau.

 

5. Eskulin Cologne Gel

5 Produk Alternatif Pengganti Parfum Bikin Tubuh Tetap Harum

Eskulin Cologne Gel merupakan parfum yang memiliki tekstur kental. Kamu bisa menggunakannya sebagai alternatif pengganti parfum yang kamu gunakan. Cara penggunaannya tidakah disemprot ke baju, melainkan dipakai seperti kamu menggunakan hand body. Aromanya yang sangat kuat, dapat bertahan 3-4 jam. Produk ini menyedakan berbagai varian yang bisa disesuaikan dengan keinginan.

Baca Juga: Tipe Kepribadian Seseroang Berdasarkan Aroma Parfum, Kamu yang Mana?

Itulah produk alternatif pengganti parfum yang bisa kamu pilih. Apakah kamu sudah pernah mencoba salah satunya? Kalau kamu punya produk yang bisa dijadikan pengganti parfum, bisa juga yuk share di kolom komentar.