5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!

5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!
dapurkobe.co.id

Seruni.id – Bukan hanya bisa menciptakan kuliner yang lezat, Chef Juna, juga mampu menjadikan tampilan masakan jadi lebih cantik dan menarik. Meski sosoknya tidak turut hadir di dapurmu, tapi kamu bisa mencoba resep dari salah satu jusri MasterChef Indonesia ini. Berikut beberapa resep masakan yang pernah ia buat:

1. Ayam Goreng Sambal Matah Khas Bali

5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!
youkitchen.co

Tak perlu pergi jauh ke Bali hanya untuk menikmati makanan khasnya, salah satunya adalah sambal matah, berbahan dasar berupa rempah segar dengan rasa dan aroma yang menggoda. Berbicara masalah sambal matah, Chef Juna menciptakan resep ayam gores sambal matah khas Bali, loh. Kamu bisa kok membuatnya di rumah.

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam kampung (potong menjadi 4 bagian)
  • 1 sendok teh garam
  • 1 cup maizena
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • 3/4 cup santan cair
  • 3 sendok makan air perasan jeruk nipis
  • 3 batang serai (ambil putihnya, iris tipis)
  • 5 sendok makan minyak sayur
  • 15 siung bawang merah (iris tipis bulat)
  • 30 gram kunyit (potong kecil-kecil)

Cara membuat:

  • Pertama, ayam harus dibersihkan terlebih dahulu sebelum dibagi menjadi empat bagian. Pastikan ceker dan kepala ayam dibuang.
  • Setelah itu, masukkan ayam ke dalam wadah dan tiriskan airnya. Jangan lupa beri perasan air jeruk nipis dan taburi dengan sedikit garam.
  • Diamkan ayam selama beberapa saat, kira-kira hingga 15 menit.
  • Selanjutnya, kamu bisa merendam ayam menggunakan bumbu, lalu campurkan dengan maizena, garam, dan bubuk lada. Aduk secara merata hingga campurannya terserap kering.
  • Setelah itu, lumuri potongan ayam dengan tepung. Siapkan wajan, masukkan minyak, dan panaskan dangan api sedang.
  • Jika minyak sudah panas, masukkan ayam ke dalamnya dan goreng sampai warnanya berubah. Angkat dan tiriskan.
  • Untuk membuat sambal matahnya, campurkan bawang merah, cabai rawit, dan serai dalam satu wadah. Aduk hingga rata.
  • Masukkan kunyit ke dalamnya dan campurkan dengan santan cair. Setelah itu, masukkan ke dalam blender dan haluskan, lalu saring.
  • Panaskan sebuah wajan kecil, masukkan terasi dan sedikit minyak. Aduk sampai aromanya keluar, baru masukkan santan bersama dengan kunyit.
  • Masak sampai mendidih. Bumbui dengan garam dan lada putih bubuk. Aduk semua secara merata. Selagi masih panas, tuang bumbu ini ke dalam campuran bawang merah dan serai.
  • Masukkan minyak sayur ke dalamnya dan tambahkan garam bersama dengan lada bubuk hitam.
  • Aduk semuanya. Terakhir, beri perasan air jeruk nipis dengan merata. Masakan siap untuk disantap.

2. Nasi Goreng Pedas

5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!
selerasa.com

Tampaknya, nasi goreng sudah tidak asing lagi bagi kita. Bisanya kita menyantapnya di saat sarapan atau makan malam. Mungkin resep yang kita pakai itu-itu saja, sehingga membuat bosan. Nah, kamu bisa nih mencoba resep nasi goreng pedas ala Chef Juna,

Bahan-bahan:

  • 1 sendok makan saus cabai
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh Ang Ciu (tergantung selera)
  • 1/4 buah tomat merah (iris)
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 2 batang daun bawang (iris halus)
  • 5 buah bakso sapi (iris bulat)
  • 50 gram kacang polong
  • 100 gram udang ukuran sedang (kupas)
  • 250 gram nasi putih

Bumbu halus:

  • 1 buah cabai merah
  • 1/4 sendok teh merica
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • Garam secukupnya

Bahan pelengkap:

  • Telur mata sapi
  • Kerupuk udang

Cara membuat:

  • Panaskan minyak. Tumis semua bahan bumbu halus hingga keluar aroma harum. Barulah masukkan daun bawang dan tomat lalu aduk rata.
  • Masukkan irisan bakso dan udang, aduk-aduk.
  • Selanjutnya, masukkan nasi putih dan tambahkan saus, kecap manis, kecap asin, dan Ang Ciu, aduk sampai merata.
  • Jika sudah nasi sudah tercampur rata, angkat dan sajikan di piring saji.
  • Agar lebih nikmat, kamu bisa menambahkan taburan bawang goreng, kerupuk udang, dan telur di atas nasimu sesuai selera.

3. Steak Daging Sapi Lada Hitam

5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!
food.detik.com

Ingin makan steak tapi malas keluar rumah? Kamu bisa membuat sendiri di rumah dengan resep ala Chef Juna. Tapi, jangan lupa disiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu, ya.

Bahan-bahan utama:

  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh lada hitam
  • 2 sendok teh margarin
  • 4 potong sirloin sapi (setara dengan 200 gram)

Bahan saus lada hitam:

  • 1 sendok makan margarin
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan saus BBQ
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 1 buah bawang bombai cincang
  • 1 sendok teh lada hitam
  • 1 sendok teh pala bubuk
  • ½ sendok teh gula pasir
  • 150 ml kaldu sapi

Bahan pelengkap:

  • 100 gram brokoli rebus
  • 100 gram wortel rebus
  • Kentang goreng secukupnya

Cara membuat:

  • Untuk membuat sausnya, panaskan margarin terlebih dulu. Masukkan bawang bombai cincang, tumis hingga harum.
  • Selanjutnya, tambahkan tepung terigu, aduk merata. Beri air kaldu, saus tomat, saus BBQ, lada hitam, pala bubuk, garam, dan gula. Aduk hingga rata.
  • Masak hingga mendidih dan saus mengental.
  • Jangan lupa siapkan daging steak-nya. Olesi daging dengan lada hitam dan garam. Diamkan selama kurang lebih 30 menit hingga bumbu meresap.
  • Panggang daging dengan margarin di wajan hingga daging matang di atas api kecil. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
  • Daging steak siap dihidangkan bersama dengan saus lada hitam.

4. Laksa Udang

5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!
viva.co.id

Udang bisa diolah menjadi berbagai hidangan yang lezat dan menggoda selera. Tapi, jika ingin yang berbeda, kamu bisa mengolahnya menjadi laksa udang, loh. Tentunya masih dengan resep rumahan ala Chef Juna.

Bahan-bahan:

  • 1 butir telur rebus (potong menjadi setengah)
  • 1 sendok makan bawang goreng
  • 1 jeruk nipis
  • 1 pack bumbu laksa 600 ml
  • 2 pucuk daun kemangi
  • 2 bakso udang
  • 2 ekor udang (ukuran 21-25, kupas dan bersihkan punggungnya)
  • 2 tahu yang digoreng dan iris tipis
  • 50 gram taoge yang dicelup air panas
  • 70 gram bihun ukuran besar direndam air mendidih
  • 250 ml santan kental
  • Garam dan merica bubuk putih secukupnya

Cara membuat:

  • Langkah awal, taburi sedikit garam dan merica bubuk putih pada udang.
  • Aduk rata bumbu laksa dengan kaldu ayam. Panaskan hingga mendidih dengan api kecil.
  • Masukkan udang dan bakso, biarkan hingga kembali mendidih. Kecilkan api dan masukkan santan kental, aduk rata dan masak udang hingga matang dengan kekentalan yang dikehendaki.
  • Untuk penyajian, tuang laksa secara berurutan dalam mangkuk, yakni bihun, taoge, telur, tahu, bakso udang, udang, dan daun kemangi.
  • Tuang kaldu perlahan-lahan, lalu taburkan bawang goreng.

5. Udang Sambal Bawang Goreng

5 Resep Masakan Rumahan Ala Chef Juna!
cookpad.com

Selain laksa udang, kamu juga bisa membuat sambal bawang goreng udang, loh. Rasanya yang pedas dan nikmat, siap menggoyang lidahmu.

Bahan-bahan:

  • 1 sendok teh air jeruk lemon
  • 1/2 sendok teh serai (cincang halus)
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula merah
  • 2 siung bawnag putih (iris tipis memanjang)
  • 2 buah cabai rawit merah (iris tipis)
  • 2 buah cabai rawit hijau (iris tipis)
  • 3 cabai rawit oranye (iris tipis)
  • 6 siung bawang merah (iris bulat tipis)
  • 125 gram udang (kupas)
  • Merica bubuk
  • Mentaga secukupnya

Cara membuat:

  • Goreng bawang merah dan bawang putih secara terpisah lalu tiriskan.
  • Lumuri udang dengan perasan air jeruk lemon, irisan serai halus, irisan daun jeruk, merica bubuk hitam, dan garam secukupnya.
  • Panaskan mentega dalam wajan. Masak udang hingga warnanya kemerahan, tapi jangan terlalu matang agar tekturnya tetap kenyal dan manis.
  • Panaskan lagi mentega untuk menumis cabai rawit. Tambah bawang merah dan putih yang sudah digoreng. Aduk sampai rata dan sajikan.

Baca Juga: Resep Masakan Sederhana dan Murah, Cocok Buat Anak Kos!

Sekian resep masakan rumahan ala Chef Juna yang sangat menggugah selera. Sudah siap untuk mencobanya di rumah?