Seruni – Layaknya kebiasaan para artis Indonesia, mereka biasanya menikah dengan sesama artis lantaran dianggap mengerti dengan kesibukannya. Namun jika bukan artis, sederet selebriti merujuk kepada pengusaha sebagai tambatan hati. Namun kali ini berbeda, selebriti cantik ini justru memilih atlet sebagai sosok pendamping hidup. Penasaran siapa saja?
Pelantun lagu “Menangis Semalam”, Audy Item memilih atlet pencak silat sekaligus aktor film Iko Uwais sebagai suaminya pada 2012 lalu. Mereka kini hidup bahagia dengan seorang anak perempuan yang cantik.
Pembalap mobil Ananda Mikola yang merupakan kakak kandung Moreno Soeprapto, menikahi artis cantik Marcella Zalianty pada 2010 silam. Sebelumnya atlet Italian Formula 3000 itu juga pernah menjalin kasih dengan bintang film Wulan Guritno.
Mantan Istri PashaUngu, Okie Agustina menikah dengan pemain bek tengah Persija Gunawan Dwi Cahyo pada 2012 silam. Meskipun usia Okie lebih tua tujuh tahun daro Gunawan namun keduanya hidup bahagia dengan anak-anak yang manis.
Bintang sinetron sekaligus presenter olahraga Ibnu Jamil ternyata juga memiliki seorang istri yang berasal dari kalangan atlet. Ade Maya, merupakan pemain voli yang mampu meluluhkan hati bintang “OK Jek” tersebut. Sebelumnya diberitakan jika Ade sempat menggugat cerai Ibnu Jamil, namun keduanya memutuskan untuk rujuk kembali.
Tahun 2015 lalu kakak kandung Ali Syakieb, Nabila Syakieb dipersunting seorang atlit berkuda bernama Reshwara Argya Radinal. Reshwara merupakan seorang atlit berkuda yang pernah masuk dalam babak kualifikasi Sea Games 2011.
Pesepak bola yang memperkuat timnas Indonesia Irfan Bachdim menikahi seorang model bernama Jennifer Kurniawan pada tahun 2011. Keduanya sempat menetap di Jepang untuk kemudian berpindah ke Bali.
Enam tahun sejak pernikahan mereka yang digelar pada 10 Juli 2010, Rifat Sungkar (37) dan Sissy Priscillia (31) makin kompak dalam menjaga biduk rumah tangga. Untuk sementara waktu, mereka menginjak rem dalam karier masing-masing demi bisa mendampingi kedua putra melaju di masa emas pertumbuhannya.