Seruni – Sebetulnya, Ringgo Agus Rahman sudah menganggap Nirina Zubir sebagai kakak.
Sebab, kesalahan apapun yang diperbuatnya selama syuting bareng dalam sebuah film, selalu dapat teguran dari wanita mungil itu.
Mereka kemudian berteman dekat. Namun, ia ternyata sempat kepikiran menikahi Nirina.
“Terlintas pikiran picik ingin mengawini Nirina supaya dapat merebut apartemen yang bagus itu,” candanya dalam jumpa pers film “Keluarga Cemara” di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (29/9/2017).
Namun, rencananya kandas. Nirina pada akhirnya menikah dengan Ernest Fardiyan Syarif, gitaris band Cokelat.
“Aura musisi lebih kuat. Akhirnya Nirina menikah dengan musisi. Walaupun saya masih mengincar apartemennya,” lanjut Ringgo.
Ringgo dan Nirina kembali dipertemukan dalam sebuah film berjusul “Keluarga Cemara”. Ia berperan sebagai Abah. Sedangkan Nirina sebagai Emak. Film itu bakal dirilis tahun depan.
https://youtu.be/sJumupapGSg