6 Manfaat Mewarnai bagi Kesehatan Orang Dewasa

6 Manfaat Mewarnai bagi Kesehatan Orang Dewasa
happierhuman.com

Seruni.id – Siapa bilang mewarnai merupakan kegiatan yang hanya dilakukan oleh anak kecil saja? Manfaat mewarnai juga bisa kok dirasakan oleh orang dewasa. Apa saja manfaatnya?

6 Manfaat Mewarnai bagi Kesehatan Orang Dewasa
kidsactivitiesblog.com

Mewarnai adalah salah satu aktivitas yang digemari oleh anak-anak. Namun, siapa sangka ada bermagam manfaat buku mewarnai untuk orang dewasa. Selain menjadi sarana hiburan dan mengisi waktu luang, kegiatan ini juga dipercaya untuk mampu menghilangkan stres. Sama seperti buku mewarnai untuk anak, buku mewarnai untuk dewasa juga sangat beragam dan memiliki beraneka ragam gambar yang menarik. Hanya saja, buku mewarnai dewasa tampak lebih detail daripada buku untuk anak. Lantas, apa saja manfaat mewarnai bagi kesehatan orang dewasa? Mari simak ulasannya berikut ini:

 

1. Mempertajam Fokus

Manfaat mewarnai yang pertama yaitu dapat mempertajam fokusmu. Sebab, selama kegiatan mewarnai, kamu akan terfokus pada bentuk dan ukuran gambar, sertema menentukan warna yang diinginkan. Dengan melakukan kegiatan mewarnai, maka pikiran negatifmu akan teralihkan menjadi lebih tenang dan menyenangkan. Saat kamu fokus hanya pada satu kegiatan, seperti mewarnai, maka otak cenderung menjadi rileks. Oleh karena itu, kamu akan lebih mudah untuk memecahkan masalah dan mengontrol emosi.

 

2. Menurunkan Tingkat Depresei

Mewarnai tidak hanya menjadi sarana hiburan saja, tetapi juga bisa menjadi alternatif untuk menurunkan tingkat stres dan depresi bagi orang dewasa. Bahkan, melansir dari aladokter, terapi ini juga dapat kamu lakukan sebagai salah satu cara untuk menghilangkan trauma. Dalam kasus tertentu, terapi seni mewarnai untuk orang dewasa biasanya dapat dikombinasikan dengan beberapa teknik psikoterapi lain untuk memaksimalkan hasilnya.

Misalnya, dengan terapi kelompok atau terpai perilaku kognitif. Meski buku mewarnai untuk dewasa ini bisa menjadi sarana untuk relaksasi atau meredakan stres, tetapi tidak semua orang bisa merasakan manfaat tersebut, tergantung pada kepribadian dan pengalaman setiap orang.

 

3. Menghilangkan Lingkar Hitam di Bawah Mata

Bermain ponsel, tablet, atau laptop di malam hari menjelang waktu tidur, akan membuat seseorang terpapar cahaya biru dari perangkat elektronik tersebut. Kebiasaan ini, ternyata dapat mempengaruhi pola tidur, loh. Berdasarkan studi tahun 2016 dalam JAMA Pediatrics, peneliti menemukan bahwa anak-anak yang menggunakan perangkat elektronik di malam hari, memiliki kesulitan tidur lebih besar dan kekurangan tidur.

Karena, mewarnai memengaruhi REM yang berfungsi mengatur pola tidur dan konsolidasi memori. Bahkan penggunaan gadget juga membuat rasa kantuk bertahan lebih lama setelah bangun tidur. Sehingga gantilah kegiatan bermain gadget di malam hari dengan mewarnai.

 

4. Membantu Menjaga Ketangkasan

Manfaat mewarnai berikutnya yaitu dapat membantu mempertahankan ketangkasan, yakni sesuatu yang berkurang seiring bertambhanya usia. Kalau bosan melakukannya sendiri, kamu bisa membuat kegiatan sosial dan mengajak orang-orang susia dalam kegiatan tersebut. Orang-orang dengan ikatan sosial yang kuat, akan memiliki kebahagiaan dan kesehatan yang lebih besar selama hidupnya.

 

5. Mengurangi Tingkat Gangguan Kesehatan Mental

Berbagai penelitian mengungkapkan, bahwa salah satu manfaat mewarnai yaitu dapat memberikan efek theurapik. Di mana tujuannya adalah untuk menenangkan pikiran serta mengurangi tingkat kecemasan akibat gangguan mental. Efek ini terbilang hampir serupa dengan meditasi. Pasalnya, aktivitas mewarnai dapat membuatmu mengesampingkan hal lain yang dan hanya terfokus pada mewarnai.

Jadi, bagi kamu yang memiliki gangguan kecemasan berlebih, akan berkurang dengan cara ini. Dengan kata lain, mewarnai akan memberikan efek positif bagi penderita anxiety, stres, depresi, kurang nafsu makan, mudah emosi,bahkan bagi mereka yang sedang ketergantungan dengan obat-obatan terlarang.

 

6. Mengenang Masa Kecil

Mewarnai sering kali dijadikan sebagai ajang untuk mengenang masa kecil. Di mana, kita belum terbebankan dengan banyak tanggungjawab dan masalah. Sebab, hal yang perlu kita lakukan saat itu hanyalah bermain dan belajar. Bernostalgia seperti ini akan membuatmu teralih dari pikiran yang memicu stres atau cemas. Dengan begitu, suasana hati menjadi lebih senang karena mampu melupakan berbagai masalah kehidupan yang tengah dialami, meski hanya sesaat.

Baca Juga: 55 Kumpulan Mewarnai Gambar Terbaru yang Bisa Mengembangkan Kemampuan Motorik Anak

Jadi, itulah enam manfaat mewarnai bagi orang dewasa. Usai membaca poin-poin di atas, apakah kamu tertarik untuk melakukannya?