21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
kibrispdr.org

Seruni.id – Menggambar adalah sebuah kegitan yang menyenangkan. Dan katanya, menggambar juga bisa menghilangkan stres, loh. Jadi tak heran, jika banyak orang yang gemar melakukannya. Bahkan, di sekolah-sekolah dasar pun, terutama pada kanak-kanak sering kali diajarkan untuk membuat sketsa seperti rumah, sawah, hewan, serta gambar buah. Nah, pada artikel kali ini, Seruni akan membagikan beberapa contoh gambar buah dalam bentuk sketsa yang mudah sekali untuk ditiru. Coba lihat di bawah ini, yuk!

 

1. Gambar Buah Apel

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
neprona.com

Apel biasanya memiliki warna merah jika sudah masak. Namun, ada juga apel yang berwarna kuncing ataupun hijau, tergantung pada jenisnya. Biasanya, pohon apel dapat tumbuh di daerah-daerah yang memiliki udara sejuk dan dingin. Ukuran pohonnya kurang lebih sekitar tiga sampai dengan 12 meter. Cukup tinggi, bukan?

 

2. Gambar Buah Anggur

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
cikguayu.com

Buah anggur adalah buah yang dapat tumbuh pada kawasan dataran rendah. Agar tumbuh dengan baik, pohon anggur memerlukan sinar matahari yang cukp, sehingga bisa ditanam pada saat musim kemarau. Antara bulan ke empat sampai bulan ke tujuh. Sehingga dengan demikian, tanaman anggur akan dapat menghasilkan buah yang lezat.

 

3. Gambar Buah Alpukat

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
pinhome.id

Avocado alias buah alpukat adalah buah yang memiliki banyak khasiat. Salah satunya dapat mengatasi berbagai jenis racun yang ada di dalam tubuh kita. Selain itu, alpukat kerap diimanfaakan untuk membuat minuman jus. Atau bisa juga dijadikan sebagai campuran es dan berbagai minuman segar lainnya. Sketsa gambar buah alpukat ini bisa kamu jadikan sebagai referensi untuk mewarnai, loh.

 

4. Gambar Buah Belimbing

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
99.co

Berbentuk seperti bintang, buah belimbing memiliki rasa yang manis dan sedikit asam. Cocok dimakan pada siang hari untuk membuat mata melek terus. Selain itu, jenis buah ini juga kaya akan vitamin C, sehingga sangat baik untuk kesehatan. Jika belum bisa menikmati buahnya secara langsung, coba deh warnai gambar ini dengan warna yang benar-benar mirip seperti belimbing. Gambar ini juga cocok untuk diberikan pada anak, ya.

 

5. Gambar Buah Delima

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
id.depositphotos.com

Delima adalah salah satu buah yang cukup langka. Meski kulitnya cukup tebal dan keras, tapi biji di dalamnya enak untuk dimakan. Kebanyakan orang memanfaat buah delima untuk dicampurkan ke dalam rujakan, loh.

 

6. Gambar Buah Duku

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
pinhome.id

Tahukah kamu? Ternyata, duku adalah salah satu jenis buah yang berasal dari Asia Tenggara. Buah duku memiliki bentuk seperti buah kokosan, langsat, celoring, dan buah pisitan. Di Indonesia, buah duku menjadi ciri khas dari provinsi Sumatera Selatan, yang disebut sebagai duku Palembang. Nah, buat kamu yang menyukai buah duku, kamu bisa mewarnai sketsa duku di atas, ya.

 

7. Gambar Buah Durian

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
gambar-buah.com

Dijuluki sebagai raja buah, durian begitu digemari banyak orang karena rasanya yang lezat dan bikin ketagihan. Apalagi teksturnya sangat lembut dan aromanya cukup menggoda. Meski banyak digemari, tapi tak sedikit pula orang yang kurang suka dengan buah durian. Entah karena rasa atau aromanya yang menyengat. Oh ya, buah durian juga memiliki gambar sketsa yang bisa kamu warnai, loh. Namun, mewarnai gambar buah durian harus lebih teliti, karena memiliki detail gambar yang kecil pada bagian duri.

 

8. Gambar Buah Jambu Air

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
pinhome.id

Kalau kamu ingin mewarnai gambar yang gampang dan tak memiliki detail kecil seperti durian, gambar buah jambu air ini bisa kamu coba. Sama seperti namanya, buah jamu ini memiliki kandungan yang air cukup banyak. Ketika sudah matang, buah jambu air memiliki warna merah muda yang menyegarkan. Buah jambu air ini sangat cocok dimakan khususnya ketika cuacanya sedang panas. Lebih mantap lagi jika buah jambu ini dijadikan sebagi rujak.

 

9. Gambar Buah Jeruk

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
mewarnai.id

Jeruk memiliki rasa yang manis dan ada pula yang asam, dengan aroma yang begitu harum dan menggugah selera. Biasanya jeruk dapat tumbuh di tempat-tempat hangat seperti Brasil, California, dan Florida. Jeruk dapat di makan langung atau di olah menjadi jus yang segar.

 

10. Gambar Buah Kelapa

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
99.co

Kelapa adalah buah yang tumbuh dengan pohon yang sangat tinggi. Meski cangkangnya keras, tapi air dan dagingnya sangat enak ketika disantap. Air kelapa memiliki manfaat yang sangat banyak, salah satunya dapat menghilangkan racun di dalam tubuh.

 

11. Gambar Buah Lemon

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
adahobi.com

Lemon adalah buah berwarna kuning dengan rasa yang sangat asam. Biasanya, buah lemon kerap dijadikan sebagai minuman peras seperti limun atau sebagai campuran teh. Untuk warna lemon, kamu bisa mewarnai sketsa gambar di atas dengan warna kuning, ya.

 

12. Gambar Buah Mangga

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
medrec07.co.id

Mayoritas masyarakat Indonesia sangat suka mengonsumsi buah mangga. Hal tersebut karena rasanya yang manis dengan daging yang cukup tebal. Namun, bentuk dan tingkatan rasa manis dari buah mangga ini berbeda-beda, tergantung pada jenis mangga itu sendiri. Di Indonesia, terdapat beberapa jenis mangga yang cukup terkenal karena kelezatannya. Mulai dari mangga ponding, arum manis, mangga madu, hingga simanalagi.

 

13. Gambar Buah Manggis

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
karikaturjos.blogspot.com

Selain ada raja buah, ada pula ratu buah, loh. Ya, ratu buah adalah julukan untuk manggis, yakni buah berwarna ungu dengan rasa asam manis. Biasanya buah manggis tumbuh di daerah tropis, khususnya Asia Tenggara. Selain memiliki rasa yang segar, buah manggis juga biasa dijadikan sebagai obat alternatif untuk mengobati kanker, kesehatan kulit hingga radang sendi. Buah manggis juga punya keunikan tersendiri, yakni jumlah isinya dapat diketahui dari bagian bawahnya.

 

14. Gambar Buah Melon

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
trifaris.net

Sketsa berikutnya adalah buah melon. Melon adalah jenis buah yang tergolong jenis labu-labuan. Buah melon bisa dimakan secara lanngsung maupun dijadikan sebagai bahan campuran untuk es rujak buah. Selain itu daging dari buah melon juag memiliki warna orange muda dan sedikit kuning ke-emasan.

 

15. Gambar Buah Nanas

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
mewarnai.id

Nanas merupakan buah berwarna kuning dengan rasa yang asam-asam manis. Buah nanas sangat mudah ditemukan. Seperti di pasar atau di tempat-tempat lainnya. Sama seperti durian, sektsa nanas ini memiliki detail yang kecil, jadi kamu harus teliti dalam mewarnainya, ya.

 

16. Gambar Buah Naga

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
adahobi.com

Menurut rumor yang beredar, buah naga diyakini dapat membawa keberkahan, loh. Khususnya bagi mereka masyarakat Vietnam dan Tiongkok. Karena kepercayaannya itu, mereka kerap meletakkan buah naga di antara patun naga di atas meja altar. Dalam bahasa Cina, buah ini dikenal sebagai Thang Loy yang diartikan sebagai Buah Dragin dalam bahasa Inggris.

 

17. Gambar Buah Nangka

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
fourwedhe.com

Nangka adalah salah satu jenis buah tropis dengan pohon besar dan termasuk ke dalam keluarga sukun. Berbentuk lonjong, buah nangka memiliki daging berwarna putih, tapi akan menguning ketika telah matang. Buah ini memiliki rasa manis dan unik, berbeda dari buah lainnya.

 

18. Gambar Buah Pisang

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
trifaris.net

Gambar berikutnya adalah sketsa pisang. Buah pisang ini, bisa kamu beri warna hijau jika masih muda dan warna kuning untuk pisang yang sudah matang. Pisang adalah buah yang mudah ditemukan di sekitar masyarakat Indonesia. Rasanya yang manis, membuat banyak orang menyukainya. Oh ya, buah ini memiliki berbagai jenis yang berasal dari berbagai daerah, loh.

 

19. Gambar Buah Pepaya

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
want-thatloves.blogspot.com

Pepaya adalah jenis buah yang sering dijumpai di sekitar masyarakat, terutama di daerah Asia Tenggara. Buah yang telah matang, biasanya memiliki warna orenge. Sedangkan yang masih muda, biasanya berwarna putih. Selain itu buah papaya yang sudah matang juga banyak mengandung vitamin. Jadi untuk kalian yang ingin sehat coba konsumsi buah papaya ini.

 

20. Gambar Buah Semangka

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
3.bp.blogspot.com

Selanjutnya ada sketsa gambar semangka. Semangka adalah jenis buah yang tanamannya merambat dengan bentuk yang besar. Meski kulit luarnya berwarna hijau, tapi rasanya sangat manis ketika sudah matang.

 

21. Gambar Buah Strawberry

21 Contoh Gambar Buah dalam Bentuk Sketsa
marimewarnai.com

Strawberry merupakan buah dari keluarga beri yang memiliki rasa asam manis, dan bertekstur lembut. Buah ini memiliki biji yang menutupi permukaannya, namun biji tersebut tetap bisa di makan. Strawberry memiliki aroma yang harum dan akan lebih enak jika di olah menjadi pai, selai atau kue.

Baca Juga: 55 Kumpulan Mewarnai Gambar Terbaru yang Bisa Mengembangkan Kemampuan Motorik Anak

Itulah 21 gambar dalam bentuk sketsa yang gampang sekali untuk kamu tidur. Gambar-gambar di atas, bisa kamu cetak dan berikan pada anak untuk mereka warnai. Semoga bermanfaat.