Sehat  

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!
liputan6.com

Seruni.id – Pasca menikmati momentum libur lebaran 2022, kalian perlu waspada nih. Sebab, ada sejumlah penyakit yang kemungkinan akan terjadi. Pasalnya, selama lebaran, makanan yang disajikan cenderung mengandung banyak garam, gula, minyak, serta tinggi lemak. Di mana kandungan tersebut dapat menyebabkan penyakit, jika dikonsumsi secara berlebihan. Berikut Seruni telah merangkum beberapa macam penyakit yang sering muncul pasca lebaran.

 

1. Peningkatan Gula Darah

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!
lifestyle.kompas.com

Saat lebaran, kue-kue dengan cita rasa manis dan mengandung gula, boleh saja dikonsumsi. Namun, tidak perlu berlebihan, secukupnya saja. Sebab, mengonsumsi kue yang mengandung gula secara berlebihan, berpotensi meningkatkan gula darah. Menurut Dokter Spesialis Gizi Klinik Konsultan Nutrisi pada Kelainan Metabolisme Gizi yang berpraktik di RS Pondok Indah, ia mengingatkan untuk mengendalikan diri selepas puasa ketika melihat deretan kue-kue yang menggiurkan.

 

2. Kolesterol Tinggi

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!
lifepack.id

Di momen lebaran, rasanya ingin sekali menyantap semua makanan. Mulai dari makanan ringan, hingga makanan berat, seperti rendang daging, gorengan, sayur godog, serta hidangan lainnya yang mengandung santan. Namun, hati-hati, ya. Meski enak, tapi makanan tersebut dapat menyebabkan kolesterol tinggi, loh. Apalagi jika dikonsumsi secara berlebihan.

 

3. Asam Urat

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!
katadata.co.id

Sejumlah orang memiliki tradiri menghidangkan olahan jeroan seperti ati, usus, paru, atau daging merah berlemak. Tahukah kamu? Ternyata makanan tersebut memiliki tinggi purin yang bisa meningkatkan kadar asam urat, loh. Kadar asam urat dapat semakin melonjak apabila kamu mengonsumsi makanan di atas dibarengi dengan makan keripik emping.

 

4. Gangguan Pencernaan

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!
aladokter.com

Salah satu penyakit yang kerap menyerang setelah libur lebaran adalah gangguan pencernaan. Biasanya kondisi ini terjadi akibat terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas, santan, asam, mengangung gula, dan minyak secara berlebihan. Walaupun nikmat rasanya, tapi jika dikonsumsi secara berlebihan, maka tidaklah baik untuk kesehatan.

 

5. Berat Badan Naik

5 Penyakit yang Sering Muncul Pasca Lebaran, Waspada!
klikdokter.com

Selama berpuasa, waktu makan pastinya akan lebih teratur. Sebab, kita hanya bisa makan setelah matahari terbenam dan sebelum adzn subuh berkumandang. Saat Idulfitri, sebaiknya kita juga bisa menjaga pola makan agar teratur. Namun sayangnya, kita sering kali mengabaikannya, hingga tanpa disadari berat badan menjadi naik secara drastis.

 

Cara Mencegah Penyakit Setelah Lebaran

Walaupun sajian khas lebaran selalu menggoda untuk segera disantap, tapi kamu harus ingat akan kesehatan, ya. Tak ada salahnya mengendalikan hawa nafsu setelah berpuasa selama sebulan penuh. Tidak ada kata terlambat untuk menjaga kesehatan. Kamu bisa melakukan cara ini untuk mencegah atau meringankan gejala penyakit di atas.

 

Perhatikan Porsi Menu Makanan

Hindarilah mengonsumsi makanan dengan jumlah banyak, apalagi jika makanan yang dikonsumsi mengandung lemak, minyak, dan tinggi gula. Usahakan untuk tetap mengendalikan nafsu makan agar berat badan tidak naik setelah puasa.

 

Imbangi dengan Mengonsumsi Sayur dan Buah-buahan

Sayur dan buah memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan pasca lebaran. Selain itu, mengonsumsi buah, serta biji-bijian juga dapat mencegah makan berlebihan. Sedangkan buah-buahan dapat mengontrol keinginan mengonsumsi asupan manis seperti minum es bersirup dan kue kering.

 

Sempatkan Olahraga Ringan

Hal yang tidak boleh kamu lupakan adalah berolahraga. Luangkanlah waktu setidaknya selama 30 menit untuk olahraga. Baik di pagi maupun sore hari. Dengan olahraga dan menjaga pola makan saat lebaran, kamu bisa mengurangi risiko masalah kesehatan seperti kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, gula darah tinggi, hingga kenaikan berat badan.

Baca Juga: 5 Trik Mengolah Masakan Bersantan Saat Lebaran Agar Minim Kolesterol

Jadi, itulah beberapa jenis penyakit yang kerap muncul pasca lebaran serta cara mencegahnya. Selalu jaga pola makan agar tubuh tetap sehat. Semoga bermanfaat!