6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
goodnewsfromindonesia.id

Seruni.id – Mendengar kata ‘kota’, pasti yang terlintas di benakmu adalah daerah padat penduduk, fasilitas lengkap, dan gedung-gedung pencakar langitnya. Tapi, tahukah kamu, ternyata ada beberapa kota di Indonesia disebut sebagai kota paling sepi? Padahal, Indonesia adalah negara kepulauan dengan 98 kota. Lima di antara banyaknya kota tersebut dikategorikan sebagai kota yang dihuni oleh sedikit penduduk. Penasaran di mana saja? Yuk simak ulasannya:

 

1. Pagar Alam, Sumatera Selatan

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
tempatwisata.my.id

Kota yang terletak di Sumatera Selatan ini menjadi salah satu kategori kota paling sepi di Indonesia. Berdasarkan catatan kependudukan per Juni 2021 lalu, Kota Pagar Alam berpenduduk sebanyak 140.736 jiwa. Kendati demikian, Kota Pagaralam memiliki lahan kota begitu luas yang mencapai 634 kilometer persegi, sehingga kepadatan penduduk hanya sekitar 233 jiwa per km persegi.

 

2. Palangka Raya, Kalimantan Tengah

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
kompas.com

Kota Palangka Raya termasuk ke dalam deretan kota paling sepi di Indonesia berdasarkan rata-rata kepadatan penduduk. Dengan wilayah yang sangat luas, yakni sekitar 2.400 kilometer persegi, kota yang berada di Kalimantan Tengah ini hanya berpenduduk sebanyak 286.704 jiwa per Juni 2021. Sehingga, jika dihitung rata-rata kepadatan penduduk, kota Palangka Raya hanya mencapai 119 per km.

 

3. Dumai, Riau

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
wisatago.com

Kota yang terletak di Riau ini memiliki luas mencapai 1.623 kilometer persegi. Dumai menjadi salah satu kota terluas ketiga di Indonesia, loh. Meskipun sangat luas, tapi kota ini hanya berpenduduk sebanyak 323.090 jiwa per Juni 2021, sehingga kepadatan penduduknya 199 jiwa per kilometer.

 

4. Tidore, Maluku Utara

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
republika.co.id

Kota paling sepi di Indonesia berikutnya adalah Kota Tidore yang terletak di kepulauan Maluku Utara. Memiliki luas mencapai 1.645 km persegi, Kota Tidore, rupanya hanya dihuni oleh penduduk sebanyak 115.406 jiwa per Juni 2021. Kota yang terbilang tidak terlalu padat ini, diperkirakan hanya 70 jiwa per kilometer persegi.

 

5. Subulussalam, Aceh

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
okezone.com

Subulussalam yang berada di Aceh, menjadi salah satu kota paling sepi di Indonesia. Sebab, wilayahnya yang cukup besar yakni 1.391 kilometer persegi hanya dihuni oleh 93.710 jiwa per Juni 2021. Rata-rata kepadatan penduduk di kota ini hanya 67 jiwa per kilometer. Subulussalam juga menjadi kota dengan luas wilayah terbesar keempat di Indonesia.

 

6. Sawahlunto, Sumatera Barat

6 Kota Paling Sepi di Indonesia, Di Mana Saja?
triptrus.com

Sawahlunto yang berada di Sumatera Barat juga termasuk kota paling sepi di Indonesia. Luas wilayah kota tersebut sejauh 273 kilometer persegi dengan jumlah penduduk yang hanya 62.524. Jika dihitung, kepadatan penduduknya hanya 23 jiwa per kilometer persegi. Jadi, kota ini termasuk sepi.

Baca Juga: 7 Adat Pernikahan Termahal di Indonesia, Kamu Mau Pakai yang Mana?

Karena termasuk kota paling sepi di Indonesia, kota-kota di atas memiliki alam yang lestari. Karena belum banyak yang menjamah tempat tersebut. Kira-kira penah gak sih kamu kepikiran untuk pindah ke daerah terpencil di Indonesia?