5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?

5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?
youngontop.com

Seruni.id – Tepat di tanggal 2 Mei 2024 ini, bangsa Indonesia tengah memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Momen penting ini menjadi pengingat akan sejarah panjang perjuangan dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, sekaligus menjadi titik refleksi untuk terus memperkuat komitmen dalam memajukan pendidikan di Indonesia.

Terlebih pendidikan menjadi salah satu aspek penting dalam kehidupan demi meraih kesuksesan. Dan sekolah adalah tempat menimba ilmu dengan fasilitas pendidikan yang layak dan mampu beriringan dengan perkembangan zaman. Namun sayangnya, fasilitas pendidikan belum merata di seluruh penjuru negeri, sehingga tak sedikit anak-anak di pedalaman Indonesia yang harus bersusah payah untuk bisa bersekolah.

Rupanya hal ini juga menjadi perhatian bagi sejumlah publik figur. Keprihatinan mereka terhadap pendidikan di Indonesia, membuat mereka bergerak untuk memberikan fasilitas pendidikan. Salah satunya dengan membangun sekolah hingga yayasan dengan tujuan yang mulia, yaitu membantu anak-anak Indonesia bisa merasakan pendidikan yang berkualitas. Siapa saja mereka?

 

1. Yuni Shara

5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?
haibunda.com

Yuni Shara, penyanyi dan aktris terkenal Indonesia ini, tidak hanya dikenal dengan talentanya di dunia hiburan, tetapi juga dengan kepeduliannya terhadap pendidikan.

Bahkan, sejak beberapa tahun lalu, kakak Krisdayanti ini telah membangun fasilitas pendidikan mulai dari PAUD, TK, hingga daycare yang bernama Cahaya Permata Abadi.

Sekolah tersebut beralamat di Jl. Imam Bonjol No. 46, Sisir, Kota Batu Malang. Berdasarkan situs sekolahnya, PAUD Terpadu Cahaya Permata Abadi, merupakan lembaga yang berada di bawah naungan Yayasan Permata Abadi miliki Yuni Shara yang berdiri sejak 2004 silam.

Dengan berdirinya PAUD ini, Yuni Shara ingin membantu memberikan pelayanan kepada masyarakat agar semua anak dari keluarga pra-sejahtera juga bisa memeroleh pendidikan anak usia dini yang berkualitas.

 

2. Cinta Laura

5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?
youngontop.com

Cinta Laura termasuk artis muda yang sangat peduli akan pendidikan di Indonesia. Bersama keluarga besarnya, yaitu Soekarseno Foundation, wanita berdarah Jerman-Indonesia ini membina 11 sekolah yang berada di daerah pedalaman, tepatnya di kaki Gunung Salak, Cijeruk, Kabupaten Bogor.

Bersama dengan keluarganya, ia melakukan renovasi sekolah-sekolah yang borok menyediakan sumber daya pendidikan, hingga membangun SMP pertama di daerah tersebut.

Dedikasinya tidak berhenti sampai di situ. Cinta Laura dan keluarga juga memberikan subsidi gaji bagi para guru di sekolah-sekolah tersebut, memastikan mereka mendapatkan penghasilan layak untuk dedikasi mereka dalam mencerdaskan bangsa.

 

3. Dian Sastrowardoyo

5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?
epaper.mediaindonesia.com

Berikutnya ada Dian Sastrowardoyo. Pemain Ada Apa dengan Cinta ini juga memiliki Yayasan bernama Dian Sastro yang didirikan untuk membantu dalam bidang pendidikan, pemberdayaan perempuan, serta pelestarian budaya Indonesia.

Motivasi Dian Sastro dalam membangun yayasan sosial tersebut adalah karena ia belum bisa mewujudkan cita-citanya untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri. Hal tersebutlah yang membuat dirinya ingin membantu orang lain.

Meskipun gagal mewujudkan mimpinya untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri, Dian Sastro Wardoyo tak membiarkan hal tersebut membatasi potensinya untuk memberikan dampak positif. Justru, pengalamannya ini menjadi pendorong utama di balik pembentukan yayasan sosialnya.

 

4. Irwan Mussry

5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?
lifestyle.sindonews.com

Di balik kesuksesannya sebagai pengusaha dan suami dari Maia Estianty, Irwan Mussry juga dikenal sebagai sosok yang peduli terhadap pendidikan di Indonesia. Ia merupakan bagian dari Happy Heart Indonesia, yang telah membangun lebih dari 250 sekolah di berbagai daerah di Indonesia.

Dedikasi Irwan Mussry terhadap pendidikan terinspirasi oleh keinginannya untuk memberikan akses pendidikan yang berkualitas bagi anak-anak kurang mampu. Ia percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk membuka peluang dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

 

5. Ruben Onsu

5 Publik Figur yang Peduli Pendidikan Hingga Dirikan Sekolah, Siapa Saja?
liputan6.com

Pada tahun 2019 lalu, Ruben Onsu membangun sebuah lembaga pendidikan bernama Taman Belajar Bunda Sarwendah, yang berlokasi di Sukabumi. Selain kepeduliannya terhadap dunia pendidikan, sekolah tersebut dibangun sebagai sebuah hadiah ulang tahun pernikahannya dengan Sarwendah.

Sekolah tersebut juga dipersembahkan bagi anak-anak yang tidak bisa membaca dan menulis, yang dilengkapi dengan banyak fasilitas demi menunjang proses belajar yang lebih baik.

Kisah mereka adalah inspirasi bagi kita semua untuk turut berkontribusi dalam memajukan pendidikan di Indonesia. Kita dapat mengulurkan tangan dengan menjadi relawan, mendonasikan dana, atau bahkan membangun sekolah sendiri.

Marilah kita bersama-sama membangun masa depan yang lebih cerah bagi generasi muda Indonesia melalui pendidikan yang berkualitas.