Seruni.id – Baju dengan warna merah memang memberikan kesan yang begitu kuat bagi pemakainya. Meski warnanya tampak mencolok, tapi bisa membuatmu menjadi pusat perhatian saat mengenakannya. Namun, bagi mereka yang berhijab, kerap kali bingung dalam menentukan warna jilbab yang cocok untuk baju merah. Karena warna merah tidak bisa dipadukan dengan sembarang warna. Ketika salah memilih warna, bisa-bisa tampilanmu akan semakin mencolok. Agar kamu tidak bingung lagi, berikut ini Seruni akan memberikan rekomendasi warna jilbab yang cocok untuk baju merah. Simak baik-baik, ya!
1. Hitam
Hitam memiliki kesan yang netral, tak heran kalau warna tersebut cocok dipadukan dengan warna apa saja, seperti merah misalnya. Perpaduan antara warna hitam dan merah, akan memberikan kesan formal, kasual, dan membuatmu tampak begitu elegan.
2. Merah
Warna jilbab yang cocok untuk baju merah berikutnya adalah warna merah. Meski senada dengan warna baju, tapi ini bukanlah pilihan yang salah, kok. Perpaduan keduanya justru akan membuat penampilanmu tampak lebih jenjang.
Agar tidak terlalu mencolok atau menjadi warna yang mati, kamu bisa mengenakan bawahan dengan waran netral, seperti putih misalnya. Gabungan antara warna merah di baju dan jilbab, serta warna putih sebagai bawahan akan membuat kesan yang seimbang.
3. Putih
Selain hitam, putih juga merupakan warna netral yang masuk jika dipadukan dengan berbagai warna, termasuk merah. Bukan hanya itu saja, putih bisa membuat kulit wajah tampak cerah karena bisa memantulkan cahaya. Jilbab warna putih ini bisa kamu pakai jika mengenakan gamis atau dress warna merah supaya semakin terlihat elegan.
4. Pink Soft
Pink soft menjadi salah satu warna jilbab yang cocok untuk baju merah. Kedua warna ini akan menciptakan kesan yang lembut sekaligus manis. Tidak perlu dimodelkan macam-macam, kamu sudah terlihat cantik dan elegan, kok.
Perpaduan antara pink soft dan merah sangat cocok sekali untuk kamu yang memiliki kepribadian tenang dan enggan menjadi pusat perhatian.
5. Cokelat
Mengenakan outfit serba merah kerap kali membuat penampilan tampak begitu mencolok. Untuk mengatasinya, kamu harus pandai-pandai memilih warna jilbab yang cocok untuk baju merah. Misalnya saja warna cokelat. Cokelat memiliki kesan yang hangat dan anggun.
Warna ini bisa membuat outfit merah yang kamu kenakan tidak terlalu mencolok. Di antara banyaknya warna cokelat, kamu bisa memilih warna cokelat yang beberapa tingkat lebih muda dari warna aslinya, seperti cokelat susu. Hal itu supaya wajahmu tetap terlihat cerah.
6. Abu-abu
Warna abu-abu sepertinya sangat pas untuk menciptakan kesan elegan jika dipadukan dengan baju warna merah. Perpaduan keduanya bisa dipakai untuk berbagai jenis undertone kulit, loh. Warna abu-abu juga akan memberikan tampilan yang lebih lembut dan kalem ketika dipakai dengan baju merah.
7. Hijau Tua
Hijau tua merupakan salah satu warja jilbab yang cocok untuk baju merah. Di mana perpaduan keduanya akan menciptakan kesan elegan dan santai. Tenang saja, warna hijau dan merah tidak akan membuat penampilan monoton, justru sangat menarik.
8. Biru Muda
Warna jilbab yang cocok untuk baju merah selanjutnya adalah biru muda. Jilbab biru muda akan memberikan kesan simple saat dipadukan dengan setelan merah. Kamu bisa menghadiri acara santai, semi formal, dan pergi ke pantai tanpa takut salah kostum.
Baca Juga: 10 Warna Hijab yang Cocok Dipadukan dengan Baju Hitam
Itulah delapan warna jilbab yang cocoko untuk baju merah. Dari kesekian warna di atas, kamu lebih suka yang mana? Seruni sarankan, pilihlah warna yang membuatmu percaya diri dan nyaman mengenakannya, ya.