Seruni.id – Suara khas Cakra Khan membawanya lolos audisi ajang bergengsi, yakni America’s Got Talent 2023. Pelantun kasih bayangan itu, juga berhasil mendapatkan empat yes dari juri.
Meski baru lolos tahap audisi, tapi Cakra Khan rupanya sudah memiliki mimpi yang mulia, apabila nanti menang dalam ajang tersebut.
Ketika ditanya oleh salah satu juri dalam America’s Got Talent 2023. Apa yang akan dilakukan jika menang dalam ajang tersebut dan mendapatkan uang banyak.
Pria 31 tahun itu mengatakan, jika dirinya menang, ia akan membangun sebuah penampungan hewan. Jawaban tersebut pun kemudian menjadi sorotan para juri. Mereka sangat terkejut sekaligus terharu mengetahui Cakran Khan akan membangun tempat penampungan hewan.
“Wow” ungkap Simon Cowell.
“Keren sekali,” tutur Heidy Klum.
Cakra Khan sendiri mengaku sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan netizen kepadanya. Ia juga akan berjanji akan berusaha lebih keras lagi untuk America’s Got Talent 2023.
“Temen2 siapapun yang baca komen ini, terimakasih sekali lagi insyaallah saya akan berlatih lebih giat lagi,” beber Cakra Khan dalam kolom komentar di Instagram miliknya.
Usai sempat bikin khawatir karena Simon Cowell memberhentikannya saat membawakan lagu pertama, Cakra Khan akhirnya membuktikan bisa bikin empat yes dari juri ajang pencarian bakat tersebut.
No Woman, No Cry adalah lagu kedua yang dibawakan Cakra Khan dalam kesempatan itu. Keempat juri yang ada di America’s Got Talent 2023 langsung memberikan empat yes kepada Cakra Khan setelah membawakan lagu tersebut.
Cakra Khan pun mengaku sangat bahagia dan tidak bisa berkata-kata lagi usai mendapatkan empat yes dari keempat juri tersebut.
“Terima kasih, terima kasih, terima kasih banyak,” ungkap Cakra Khan.
Baca Juga:
- Putri Ariani Sumbangkan Pendapatannya untuk Yayasan Kemanusiaan
- 7 Fakta Putri Ariani, Penyanyi Indonesia Raih Golden Buzzer di AGT 2023