Sering Takut Kekurangan Uang Bikin Rezeki Terhambat, Kok Bisa?

Sering Takut Kekurangan Uang Bikin Rezeki Terhambat, Kok Bisa?
ameera.republika.co.id

Seruni.id – Siapa nih di antara kalian yang sering merasa takut kekurangan uang? Tahukah kalian? Kecemasan tersebut sering kali membuat rezeki terhambat, loh. Hal ini terjadi bukan tanpa alasan, ada teori yang menunjukkan kenapa takut kekurangan uang justru bisa membatasi rezeki yang datang.

Teori tersebut bernama Neuro Linguistic Programming atau lebih dikenal dengan Law of Attraction, alias hukum tarik-menarik. Teori ini menjelaskan bagaimana caranya kita dapat mengoptimalkan cara kerja otak agar bisa menarik dan mempercepat keinginan. Penasaran bagaimana penjelasan teori tersebut? Yuk simak di bawah ini:

 

1. Cara Berpikir Kita Berpengaruh Terhadap Apa yang Didapatkan ke Depannya

Seorang TikTokers bernama Albertus Axel mengatakan, dirinya sudah menerapkan Neuro Linguistic Program dalam hidupnya sudah sekitar 3 sampai 4 tahun belakangan. Hal tersebut ia terapkan di berbagai hal, baik dalam segi karier, keuangan, maupun lainnya.

Sejak menerapkan pemikiran tersebut, hidupnya terasa berubah lantaran efek yang didapatkan memang sungguh terjadi dan benar adanya. Jadi, pikiran kita berperan dalam mengirimkan sinyal terhadap suatu kejadian yang akan terjadi.

Intinya, jika kamu ingin suatu kejadian positif terjadi, contohnya seperti mendapatkan rezeki atau uang, maka hal yang mesti dilakukan adalah berpikir positif. Serta, hindari vibrasi negatif yang dapat menghancurkan semuanya.

 

2. Pentingnya Mengontrol Vibrasi Positif dan Negatif dalam Hidup

“Jadi, pikiran kita ini sebenarnya ketika kita mengirim sesuatu, yang paling gampang adalah uang atau rezeki ya ketika kita menginginkan rezeki, itu ada dua hal di otak kita itu keinginan dan keraguan,” kata Albertus Axel.

Saat kita berharap mendapatkan uang, sebagian dari diri kita mungkin akan muncul rasa khawatir. Bagaimana kalau gaji yang diterima tidak cukup? Bagaimana kalau pengeluaran lebih tinggi dari pemasukan? Dan hal-hal lain yang membuat kita menarik energi-energi negatif.

“Nah, satu vibrasi positif, satu vibrasi negatif. Kedua hal ini biasanya saling bertentangan dan saling meng-cancel each other. Jadi, Albert Einstein itu juga dia percaya bahwa semua yang ada di dunia ini itu adalah energi. Kalau kita mau mencapai 1 realita tertentu, menginginkan sesuatu, ya kita harus match frekuensi dari sesuatu itu,” tambahnya.

 

3. Energi Negatif yang Kita Keluarkan Akan Menjauhkan dari Rezeki

Ketika kamu menyamakan energi dengan hal yang diinginkan. Maka, dunia cenderung akan berpihak dan memudahkan kamu dalam mendapatkan hal tersebut.

Di sisi lain, jika pemikiranmu hanya dipenuhi ketakutan dan kekhawatiran, hal itu justru dapat mengirimkan energi serta vibrasi negatif, sehingga berujung menjauhkan kita dari apa yang diinginkan.

“Ketika kita khawatir atau takut, maka sama saja mengirimkan energi dan vibrasi yang negatif terhadap apa yang kita mau. Ini akan memperlambat rezeki datang ke kita,” jelasnya.

 

4. Pentingnya Menanamkan Pemikiran Positif

Tak perlu repot-repot memikirkan masalah uang yang belum ada. Coba deh, alih-alih nyiapin pikiran negatif soal uang, kita coba masukin pikiran positif aja. Yakin deh, rezeki bakal datang mencari kita dengan sendirinya. Karena sebenarnya, inti hidup itu hanya soal gimana cara kita mengatur pola pikir untuk menentukan arah yang akan kita hadapi.

Kalau kita hanya fokus ke hal-hal negatif aja, jangan heran kalau hal-hal buruk nantinya akan terjadi. Namun sebaliknya, kalau kita lebih condong ke arah positif, pasti hal-hal positig itu yang akan datang dan membawa kita ke arah yang kita inginkan. Termasuk soal uang atau finansial. Jadi, lebih kita niatin diri buat tetep positif dan yakin, agar rezeki tidak ragu-ragu datang dan mencari kita.

“Jadi, mulai sekarang fokus ke hal yang positif. Kita nggak boleh khawatir, kekurangan, ketakutan nggak punya duit, Kita buang jauh-jauh, kita harus mempunyai keinginan kuat untuk bisa mendapatkan uang,” pungkasnya.

Baca Juga: 

Demikianlah pembahasan Seruni mengenai teori takut kekurangan uang justru bikin rezeki terhambat. Mulai sekarang, yuk tanamkan energi positif dalam diri kita dan percaya bahwa rezeki yang ada di dunia ini sudah diatur oleh Tuhan. Tidak akan terlambat apalagi tertukar.