Cara Mencegah Kanker Payudara

klinikvaksinasi.com

Seruni.id – Kanker menjadi momok yang menakutkan bagi pria pun wanita. Kanker payudara minyalnya, adalah salah satu jenis penyakit serius dan cenderung mematikan. Di Indoensia sendiri diperkirakan terdapat 350.000 wanita dengan kanker payudara. Namun, tak perlu khawatir, karena ada banyak cara untuk mencegah kanker payudara yang dapat kamu lakukan. Berikut caranya:

[read more]

Rajin Berolahraga

Hasil gambar untuk cewek berhijab berolahraga
hipwee.com

Luangkanlah waktu untuk mulai berolahraga, karena melakukan olahraga secara rutin dapat menjaga keseimbangan hormon dalam tubuh. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di Arnold of Public Health di University of South Carolina, menyebutkan bahwa dengan olahraga ringan bisa menurunkan risiko terkena kanker payudara. Gerakan kecil yang kamu lakukan untuk melatih tubuh bisa membantu untuk mengalirkan oksigen ke dalam sel darah dan bisa mengeluarkan racun dalam rubuh.

Menjaga Berat Badan Tetap Ideal

Hasil gambar untuk Menjaga Berat Badan Tetap Ideal
kaganga.com

Berat badan berkaitan erat dengan risiko kanker payudara. Biasanya wanita yang mengalami obesitas setelah menepause berisiko terkena kanker payudara 20-40 persen lebih tinggi dibanding dengan mereka yang memiliki berat badan ideal. Perubahan berat badan dan waktu terjadinya kenaikan berat badan, diduga berkaitan dengan keadaan hormon estrogen dan insulin dalam tubuh. Maka dari itu, menjaga berat badan agar tetap ideal menjadi salah satu cara penting untuk mencegah kanker payudara.

Jaga Nutrisi Makan

Hasil gambar untuk Jaga Nutrisi Makan
hellosehat.com

Selain itu, jangan lupa untuk banyak mengonsumsi anti oksidan, air putih, sayur, serta buah-buahan untuk mencegah terjadinya kenker payudara. Konsumsi juga makanan yang mengandung vitamin B Folat seperti brokoli, vitamin A, C, E dan kalsium serta betakaroten seperti wortel. Untuk membentuk imunitas tubuh dan pencegah kanker, jangan lupa untuk rutin mengonsumsi madu.

Hindari Terkena Paparan dan Zat Kimia Aktif

Hasil gambar untuk Hindari Terkena Paparan dan Zat Kimia Aktif
popmama.com

Beberapa hal bisa menjadi pemicu terjadinya kanker payudara, seperti terpapar radiasi tingkat tinggi, menjalankan pemeriksaan CT scan, bekerja di fasilitas kesehatan yang menggunakan radiasi, dan terpapar asap kendaraan atau bahan-bahan kimia lainnya. Jadi, untuk mencegah kanker payudara, sebaiknya hindari hal-hal tersebut.

[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]

7 Makanan Enak yang Justru Dianggap Sebagai Pemicu Kanker
[/su_box]

Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah kanker payudara. Sebelum telambat, sebaiknya lakukanlah pemeriksaan payudara sendiri dengan metode SEDARI dengan menggaunakan tangan. Dan wajib waspada dengan gejalanya, seperti terdapat benjolan di tubuh yang tidak hilang selama dua minggu, terjadinya penurunan berat badan tanpa sebab, dan siklus menstruasi yang abnornal. Semoga informasi ini bisa bermanfaat.

[/read]