Seruni – Kabar mengejutkan datang dari salah satu usaha pedangdut senior, Inul Daratista. Bisnis karaoke Inul Vizta yang telah berjalan beberapa tahun belakangan ini kembali menghadapi masalah.
Karaoke Inul Vizta cabang Kediri telah digrebek pihak kepolisian daerah Jawa Timur pada Kamis, 13 Juli 2017 pukul 23.00. Tempat hiburan tersebut diduga menyediakan penari telanjang atau striptis bagi para pengunjung.
Dari penggerebekan tersebut, polisi telah mengamankan 10 orang termasuk sang manajer beserta barang bukti berupa uang tunai, celana dalam, dan handphone ke Mapolda Jawa Timur untuk diperiksa. Seluruh aktifitas di tempat karaoke Jalan Hayam Wuruk itu pun terpaksa dihentikan karena disegel petugas dengan pita police line dan gembok.
Setelah melakukan pemeriksaan, polisi akhirnya menetapkan 5 orang tersangka, yaitu seorang manajer dan 4 orang penari. Rupanya manajer tersebut membawa para perempuan untuk menyajikan tarian striptis hingga berhubungan intim di dalam ruangan karaoke.
Saat dihubungi pihak media terkait masalah yang menyeret nama bisnisnya tersebut, Inul pun belum mau angkat bicara. Istri dari Adam Suseno itu ingin mengkonfirmasi terlebih dahulu ke pihak managemen.
Waduh, lagi-lagi Inul Vizta harus berhadapan dengan hukum karena orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Padahal pihak managemen sudah menyatakan bahwa hal-hal berbau porno dilarang, karena karaoke tersebut mengusung tema keluarga. Semoga masalah ini bisa cepat diselesaikan ya, Mbak Inul.