Seruni.id – Segala aktivitas harus diawali dengan doa, begitupun ketika hendak masuk ke dalam kamar mandi. Sebaiknya bacalah doa masuk kamar mandi dan keluarnya. Lantas, bagaimanakah bacaan doa masuk kamar mandi? Simak ulasan ini sampai selesai.
Islam telah mengajarkan kita untuk selalu berdoa sebelum mengerjakan sesuatu. Tak terkecuali ketika masuk maupun keluar dari kamar mandi. Dengan berdoa, tidak hanya pahala yang kita dapatkan, tapi kebaikan-kebaikan lain akan mengikuti. Namun sayangnya, tak sedikit dari kita yang terkadang lupa membacanya. Padahal, kita pasti tahu, bahwa kamar mandi atau wc adalah tempat kotor yang kerap dijadikan tempat bersemayamnya setan.
Oleh karena itu, sebagai umat Islam, kita dianjurkan untuk membaca doa masuk kamar mandi. Agar kamu bisa menghafal dan mengamalkannya setiap hari, Seruni akan mengulasnya berikut ini lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan artinya. Dan tidak lupa juga, Seruni juga akan membagikan beberapa adab ketika masuk maupun keluar kamar mandi. Selamat menyimak!
Doa Masuk Kamar Mandi dalam Bahasa Arab, Latin, dan Artinya
Sejatinya, tempat bermukim pada jin dan setan adalah tempat-tempat yang kotor, salah satunya toilet dan kamar mandi. Dalam hal ini, Rasulullah SAW memberikan anjuran untuk membaca zikir sebelum masuk ke kamar mandi. Sesuai dengan hadis riwayat Bukhari no. 142 dan Muslim no. 375, berikut bacaan doa masuk kamar mandi besertanya artinya.
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَائِث
“Bismillahirahmanirrahim, Allahumma inni’audzu buka minal khubutsi wal khobaits.”
Artinya: “Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari setan-setan lelaki dan setan-setan perempuan.”
Doa Keluar Kamar Mandi dalam Bahasa Arab, Latin, dan Artinya
Setiap hal yang diawali dengan doa, maka akhiri pula dengan doa. Begitupun selepas kamu melakukan aktivitas di kamar mandi, sebaiknya bacalah doa keluar kamar mandi sebagai berikut:
غُفْرَانَكَالْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَذْهَبَ عَنِّي الْأَذَى وَعَافَانِي
“Ghufranaka. Alhamdulillaahil ladzi adzhaba ‘annil adzaa wa ‘aa-faa-nii.”
Artinya: “Ya Allah, hamba memohon ampunan-Mu, segala puji bagi Allah yang telah menghilangkan kotoran dariku dan yang telah menyehatkanku.”
Mengapa ketika keluar dari kamar kita juga harus membaca doa? Menurut Syaikh Muhammad bin Sholih Al ‘Utsaimin Rahimahullah, ketika di dalama kamr mandi, kita telah dipermudah oleh Allah SWT untuk mengeluarkan kotoran. Bayangkan saja, kita kotoran di dalam tubuh tidak dapat dikeluarkan, maka akan menjadi penyakit yang cukup berbahaya. Hal ini menjadi pengingat bagi manusia untuk memohon kepada Allah SWT, agar dosa-dosa yang pernah diperbuat diampuni semudah kotoran yang dibuang tadi.
Keutamaan Membaca Doa Masuk dan Keluar Kamar Mandi
Kita tidak hanya sekadar dianjurkan untuk membaca doa masuk kamar mandi saja, di balik itu, ada keutamaan-keutamaan yang sering tak disadari. Agar dapat mengamalkannya setiap hari, kamu harus tahu beberapa keutamaan membaca doa masuk kamar mandi berikut ini:
1. Menjadi Ucapan Syukur kepada Allah SWT
Membaca doa masuk kamar mandi maupun doa keluar kamar mandi, adalah sebuah bentuk syukur kepada Allah SWT yang jarang kita sadari. Padahal, membaca doa masuk maupun keluar kamar mandi merupakan sebuah nikmat dalam membersihan kotoran yang ada di dalam tubuh.
2. Menambah Pahala
Walaupun sering dilupakan dan dianggap sepele, tapi membaca doa masuk kamar mandi merupakan salah satu sumber pahala. Sebab, doa tersebut adalah doa yang memang diajarkan langsung oleh Rasulullah SAW sehingga hal tersebut dianggap sebagai sunnah.
Pastinya kamu sudah paham betul, bahwa sunnah adalah perkara yang jika dilaksanakan akan mendapat pahala, jika tidak maka tidak akan berdosa. Doa tersebut, juga menjadi langkah awal untukmu agar selalu berbuat baik dan memperoleh banyak pahala.
3. Agar Allah SWT Selalu Melindungi
Seperti yang sduah Seruni sebutakan di atas, kamar mandi adalah tempat favoritnya para jin dan setan. Sehingga, dengan membaca doa masuk kamar mandi akan membantumu terhindar dari gangguan setan atau jin, karena memperoleh perlindungan dari Allah SWT.
4. Setan Tidak Dapat Melihat Auratmu
Keutamaan membaca doa masuk dan keluar kamar mandi berikutnya, ialah akan membuat setan tidak bisa melihat auratmu. Hal ini karena Allah SWT telah melindungi aurat dari tatapan setan. Karena setan juga hampir sama dengan manusia, mereka memiliki nafsu dan memiliki ketertarikan kepada hal yang tidak baik. Jadi, doa tersebut menjadi salah satu perlindungan diri dari setan.
Adab Ketika di Kamar Mandi
Selain membaca doa ke toilet dan kelur toilet, ada sejumlah adab yang harus diperhatikan. Beberapa adab tersebut adalah sebagai berikut:
1. Dahulukan Kaki Kiri
Adab masuk ke kamar mandi yang peratama adalah dengan mendahulukan kaki kiri. Sedangkan jika hendak keluar, maka keluarlah dengan kaki kanan. Hal ini sebagaimana sunnah Rasulullah, yakni selalu mendahulukan untuk hal-hal yang baik, dan tubuh bagian kiri untuk yang kurang baik.
2. Dilarang Membawa Benda yang Bertuliskan Nama Allah
Karena kamar mandi adalah tempat yang kotor, maka kita dilarang untuk membawa benda-benda yang di dalamnya tersematkan nama Allah SWT. Seperti cincin atau Al-Qur’an.
3. Tidak Menghadap ke Arah Kiblat
Sangat tidak etis rasanya apabila sedang membuat air kecil maupun besar, tubuh menghadap ke arah kiblat. Maka dari itu, saat di kamar mandi, usahakan untuk menghadap ke arah utara atau selatan.
4. Tidak Berbicara Ketika di Kamar Mandi
Banyak orang yang sering bernyanyi ketika di dalam kamar mandi, padahal ketika di dalam kamar mandi kita tidak boleh berbicara, berkata-kata, dan bernyanyi. Sebab, hal tersebut merupakan perbuatan yang kurang terpuji. Syaikh Ali Basam menjelaskan bahwa perbuatan tersebut tidak mencerminkan sikap malu. Bahkan, Rasulullah juga pernah tidak mengucapkan salam karena beliau sedang buang hajat.
أَنَّ رَجُلاً مَرَّ وَرَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- يَبُولُ فَسَلَّمَ فَلَمْ يَرُدَّ عَلَيْهِ.
“Ada seseorang yang melewati Rasulullah shallalalhu ‘alaihi wa sallam dan beliau sedang kencing. Ketika itu, orang tersebut mengucapkan salam. Namun, beliau tidak membalasnya.”
5. Menggunakan Tangan Kiri
Selepas buang hajat atau buang air kecil, jangan lupa untuk membersihkannya hingga benar-benar tidak ada kotoran yang tersisa. Ketika membersihkannya, alangkah baiknya untuk menggunakan tangan kiri.
Baca Juga: Bacaan Doa Masuk Rumah dan Keluar Rumah Lengkap dengan Arab dan Latin
Demikian ulasan yang Seruni bagikan mengenai bacaan doa ketika hendak ke kamar mandi dan keluar kamar mandi yang bisa kamu amalkan setiap hari. Jangan lupa kamu hafalkan, ya!