15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
vuuzuletvindonesia.com

Seruni.id – Anggora adalah salah satu kucing terlucu di dunia yang paling familier di kalangan masyarakat. Tak hanya jenis anggora, kucing memiliki banyak sekali jenis atau ras. Di antara cirinya yakni memiliki fisik yang lucu, bulu yang halus, serta tingkahnya yang menyenangkan. Kucing terlucu di dunia banyak dicari dan disukai oleh orang dari berbagai kalangan, bukan hanya catlovers alias pencinta kucing saja, tapi juga orang biasa. Buat kamu yang tertarik untuk memelihara kucing, pada artikel kali ini Seruni akan mengulas satu per satu jenisnya nih, maka dari itu, simak baik-baik ya biar kamu tidak salah pilih.

1. Persia

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
thegorbalsla.com

Persia adalah salah satu jenis kucing terlucu di dunia. Seperti namanya, kucing ini lebih dikenal berasal dari Persia atau Iran. Jenisnya sangat beragam, di antaranya Persia Himalaya, Persia Eksotis, Persia Medium, Persia Hidung Datang, dan masih banyak jenis lainnya. Pada dasarnya, kucing terlucu di dunia ini, memiliki karakteristik dan sifat yang sama, yang membedakan hanya bentuk fisiknya saja. Kamu tinggal memilih sesuai dengan kesukaan atau seleramu saja.

Alasan Persia disebut sebagai kucing terlucu di dunia adalah karena ciri fisiknya yang memang lucu dan unik. Tubuhnya relatif lebih besar yang diselimuti dengan bulu-bulu halus yang panjang, serta memiliki hidung dan wajah yang bulat. Karena postur tubuh dan wajahnya yang menggemaskan, dijamin kamu langsung ingin memilikinya deh. Karakter kucing Persia ini juga sangat khas, loh. Mereka cenderung pendiam, penyayang, dan tidak terlalu aktif. Jadi, kamu tidak perlu khawatir jika kucing terlucu di dunia ini akan menyakiti dan menganggu orang lain yang berada di sekitarnya. Oleh sebab itu, kucing dengan jenis yang satu ini sangat cocok dijadikan binatang peliharaan, termasuk pula untuk anak-anak yang memang suka kucing.

2. Anggora

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
thegorbalsla.com

Jenis kucing terlucu di dunia yang berikutnya adalah Anggora. Kucing ini adalah salah satu hewan peliharaan yang paling banyak diminati di Indonesia. Hewan menggemaskan dan imut ini memiliki nama asli Turkish Angora karena berasal dari daerah Ankara, Turki. Bulu-bulunya cukup panjang dan halus, membuat kucing ini menjadi salah satu hewan yang eksotis.

Kucing terlucu di dunia ini, memiliki ciri-ciri khusus agar mudah dikenali dan tidak keliru dengan jenis kucing lainnya. Di antaranya yakni bentuk fisik yang berbeda seperti halnya kepala berbentuk segitiga, telinganya pun lebar dan berbentuk segitiga, ekor dan kakinya panjang, di mana terdapat bulu yang mengembang besar pada bagian ekornya. Berbeda dengan Persia, Anggora memiliki ukuran tubuh yang standar.

Dengan ciri-ciri tersebut, ia tampak menggemaskan dan lucu, sehingga kucing terlucu di dunia ini juga dikenal sebagai ras tertua dan cukup populer di berbagai negara, khususnya di Indonesia. Karena keaktifan serta kecerdasannya ia sangat gemar bermain serta ikut serta dalam aktifitas pemeliharanya. Bukan hanya itu saja, kucing yang terkenal lucu ini juga mudah beradaptasi, ramah, dan selalu menurut saat dilatih akan hal-hal baru seperti aktraksi kecil.

3. Maine Coon

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
hewany.com

Maine Coon merupakan salah satu ras kucing terlucu di dunia yang berasal dari Benura Amerika Serikat, lebih tepatnya di daerah Maine, New England. Kucing ini adalah jenis kucing peliharaan yang sangat bersahabat. Dia unik, lucu dan mudah bergaul dengan manusia ataupun hewan lain. Kucing ini akan sigap saat kamu melemparkan bola dan kucing ini akan mengambilnya untukmu. Kucing ini juga suka memanjat sehingga tidak jarang dia juga bia bermain-main di atas meja atau pun sofa.

4. Ragdoll

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
kibrispdr.org

Kucing terlucu di dunia yang berikut ini berasal dari Amerika Serikat. Kucing jenis Ragdoll ini terbilang sangat lucu dengan tubuhnya yang besar dan dibalut dengan bulu alus. Bahkan, beberapa orang menganggap kucing Ragdoll tergolong kucing terbesar di dunia. Jenis kucing ini sangat nurut, santai, dan tampak lemah. Jika ia menjumpai orang maupun hewan lain yang tak ia kenal, ia akan sangat santai dalam menghadapinya, tidak seperti kebanyakan kucing lainnya. Jadi, ia akan tetap nyaman saat digendong atau sekedar dielus-elus bulunya oleh orang lain.

5. Birman

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
hewanee.com

Kucing Birman, juga dikenal sebagai “Kucing Suci Burma”, yakni kucing domestik berambut panjang yang dikenali dari bulunya yang indah, mata biru, dan penampilannya yang runcing. Orang-orang menganggap Birman tidak hanya indah untuk dilihat karena sifat-sifatnya yang begitu ramah, tetapi mereka juga merupakan teman yang sangat baik.

6. Manx

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
bobo.grid.id

Manx merupakan salah satu jenis kucing terlucu di dunia yang bisa jadi pilihan untuk kamu peliharan. Kucing ini memiliki ciri fisik yang unik, loh. Di antaranya ekor yang lebih pendek dan bahkan ada pula yang tampak tidak mempunyai ekor. Bulunya juga pendek dengan balutan warna yang beragam dan menarik seperti keabuan hingga putih. Kucing ini memiliki karakter yang pemalu dan setia dengan pemiliknya. Meskipun nenek moyangnya adalah kucing liar dan pemburu. Kerana kesetiaannya, ia tidak sering keluar rumah atau kandang jika memang pemiliknya berada di rumah.

7. Kucing Telinga Lipat Skotlandia

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
wokoofficial.wordpress.com

Kucing telinga lipat Skotlandia atau sering disebut sebagai kucing Scottish Fold meruapakan salah satu kucing terlucu di dunia dan menggemaskan. Bagaiamana tidak tampak lucu dna menggemaskan, kucing dari negara asal Skotlandia ini memiliki ciri khas yang menonjong, yakni ukuran telinga yang sangat kecil dan berlipat. Tentu saja keunikan tersebut tidak dimiliki oleh kucing jenis lainnya. Kondisi telinganya yang pendek bukanlah kelainan genetik, melainkan alamiah.

Adapun ciri lain dari kucing terlucu di dunia adalah ukuran tubuhnya yang kecil, wajah serta matanya pun menyerupai burung hantu, selain itu kakinya juga pendek dan hidungnya yang pesek. Jadi, ia tampak sangat imut dengan beberapa anggota tubuh yang serba mungil. Kucing ini pun memiliki sifat yang cerdas, ramah, dan tenang. Karena ketiga sifat tersebut, ia lebih gemar bermain, baik sendiri maupun dengan pemilik serta sesamanya. Selain itu juga, ia sangat mudah beradaptasi di lingkungan baru. Jadi, kamu tidak perlu khawatir kucing ini akan menghilang saat baru saja kamu miliki.

8. Munchkin

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
kompas.com

Bagi kamu yang ingin memiliki kucing peliharaan dengan tubuh mugil dan menggemaskan, mungkin kucing berjenis Munchkin ini bisa kamu jadikan pilihan. Selain tubuhnya yang mungil, kucing ini pun memiliki kaki yang pendek, sehingga membuatnya tampak telihat lebih kecil daripada jenis lainnya. Kucing ini pertama kali ditemukan di Louisiana, Prancis pada thaun 1980 silam.

9. Exotic Shorthair

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!

Pembawaannya yang cenderung berhati=hati, membuatnya lebih sulit beradaptasi dengan orang luar. Namun, ketika sudah mengenali lingkungan dan pengadopsinya, ia akan menjadi sangat akrab dan lucu, kok. Kucing terlucu di dunia dengan nama Exotic Shorthair ini, dikenal sebagai hewan peliharaan yang sangat setia kepada sang empunya. Jenis kucing ini sangat gemar mengikuti kemana pemiliknya pergi.

10. Bengal

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
halodoc.com

Meski namanya Bengal, tapi ini merupakan salah satu jenis kucing terlucu di dunia, loh. Kucing Bengal adalah kucing liar yang termasuk ke dalam jenis kucing hutam yang sulit sekali diatur. Mereka merupakan hasil pengembangan genetik dari seorang ilmuan bernama dr. Vanterwall asal California yang menginginkan kucing ras baru dengan pola spotted wild.

Akhirnya, ia pun melakukan kawin silang antara kucing American short hair dengan kucing Asian leopard. Perkawinan tersebut menghasilkan anakan kucing jantan dan betina yang kemudian dikawinkan lagi hingga lahirlah kucing Bengal. Kucing Bengal menarik untuk dipelihara karena memiliki pola unik spotted wild yang menjadi ciri khasnya.

Adapun ciri-ciri khusus dari kucing terlucu di dunia yang satu ini ialah, bobot kucing jantan sebesar 10 kilogram, sedangkan betina hanya separuhnya yakni 5 kilogram. Postur dan perawakannya gagah, besar, dan panjang. Memiliki pola spotted wild yang dibagi menjadi dua bagian yakni rosetted spotted dan marble yang memberikan kesan liar.

11. Siberia

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
masmufid.com

Siberia atau lebih dikenal dengan sebutan Moscow Semi-longhair adalah salah satu ras kucing domestik alami yang berasal dari Siberia, di Rusia. Siberia memiliki nama lengkap kucing “Hutan Siberia”. Ras Kucing Siberia merupakan kucing bertubuh pendek dengan bulu sedang, dengan berbagai macam warna bulu. Kucing ini masih merupakan kerabat dekat ras Maine Coon dan ras Norwegian Forest.

12. Kurilian Bobtail

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
gerava.com

Kurilian Bobtail atau kucing ekor bundel kurilia adalah salah satu ras kucing alami yang berasal dari Kepulauan Kuril di Rusia. Kucing ekor bundel kurilia sudah ada di pulau asalnya sejak sekitar 200 tahun yang lalu, dan sekarang mereka sudah cukup populer di Eropa. Kucing terlucu di dunia ini sangat gemar bermain dengan air dan mereka dikenal jinak, penyayang, lembut, dan pintar.

Kurilian Bobtail cenderung memiliki bulu pendek atau sedang, tubuh tipe cobby, dan mereka terkenal dengan ekornya yang pendek dan halus. Ras kucing ini cenderung memiliki penampilan melengkung karena kaki belakang mereka lebih panjang dari pada kaki depan. Trah ini langka di Amerika Serikat, tetapi mereka masih menduduki puncak tangga dalam hal kasih sayang. Kurilian Bobtail cenderung menjadi teman yang sangat baik dan penyayang dalam rumah, serta setia dan penyayang.

13. American Bobtail

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
kepohkepoh.com

Kucing hutan Bobtail alias ekor pendek telah ada di Amerika sejak dulu, program pengembangbiakan baru mulai berkembang sekitar akhir tahun 60-an. Ciri utama kucing terlucu di dunia ini adalah ekor yang tebal dan pendek, sekitar 1/3 panjang normal ekor kucing. Seperti juga pada kucing Manx, bentuk ekor yang pendek tersebut merupakan hasil mutasi genetik.

14. Siam

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
halodoc.com

Kucing siam adalah salah satu jenis kucing terlucu di dunia berjenis oriental. Seperti namanya, kucing Siam berasal dari negara Siam, sehingga ras kucing ini sangat mudah dijumpai di negara Thailand. Kucing Siam dikenal vokal, tetapi mereka juga sangat penyayang dan sangat menyenangkan.

Mereka memiliki kepala berbentuk segitiga yang berbeda, mata berbentuk almond yang berwarna biru, ramping namun atletis, dan telinga yang menonjol. Kucing Siam telah digunakan dalam kawin silang di banyak pebiak kucing, terutama varietas longhair (bulu panjang). Beberapa dari ras ini termasuk Cornish Rex, Colorpoint Shorthair, Himalayan, dan Balinese Cat. Kucing Siam sangat penyayang dan pintar serta cenderung sangat sosial. Mereka dikenal suka bermain dan melakukannya dengan baik berpasangan atau dengan hewan lain.

15. American Curl

15 Jenis Kucing Terlucu di Dunia yang Harus Kamu Tahu!
idntimes.com

American Curls adalah salah satu ras kucing yang paling mudah diidentifikasi berkat kuping mereka yang melengkung lucu. Meskipun bulu mereka dapat memiliki beragam warna dan pola, telinga unik American Curls membuatnya menonjol di antara keturunan kucing lainnya. Saat ini, telinga mereka yang melengkung ke belakang adalah hal yang diinginkan para breeder.

Cara Merawat Kucing dengan Baik dan Benar

Selain memilih kucing terlucu di dunia, kamu harus tahu bagaimana cara merawatnya yang baik dan ebanr. Mulai dari pemberian makanan dan minuman yang cukup membersihkan tempat tinggalnya, menjaga kebersihan kucing, hingga memeriksakan kucing ke dokter jika mengalami gangguan kesehatan.

Beberapa cara merawat kucing ini tidak lain sebagai bentuk tanggung jawab yang perlu dilakukan bagi siapa saja yang berkomitmen memelihara kucing. Dengan begitu, jika kamu sudah ada rencana atau telah memelihara kucing saat ini, beberapa cara merawat kucing dengan baik dan mudah berikut patut untuk disimak. Melansir dari berbagai sumber, berikut kami merangkum beberapa cara merawat kucing secara lengkap.

Menyediakan Air Bersih

Cara merawat kucing dengan baik dan mudah berikutnya adalah dengan menyediakan air bersih setiap hati. Kamu bisa menaruh air bersih di dalam mangkuk atau gelas untuk persediaan minum kucing yang tercukupi dengan baik. Atau kamu juga bisa menggunakan tempat air mancur khusus yang memudahkan kucing untuk minum. Selain itu, pastikan untuk terus mengganti air secara rutin agar terjamin kebersihannya.

Menyediakan Tempat Kotoran yang Memadai

Jangan lupa untuk selalu menyediakan kotak atau wadah yang berfungsi sebagai tempat kotorannya. Aturan umum untuk kotak kotoran kucing adalah satu untuk setiap kucing lalu tambahkan satu kotak lagi. Jadi, semisal kamu memiliki 2 kucing, kamu harus memiliki 3 kotak kotoran. Untuk mendorong kebiasaan kucing menggunakan kotak kotoran dengan baik, pastikan kamu selalu menjaga kebersihannya sehingga nyaman untuk mereka gunakan. Pembersihan rutin juga akan membantu kamu melihat adanya perubahan pada urin atau feses kucingmu yang dapat mengindikasikan masalah kesehatan.

Pahami Kebutuhan dan Asupan Gizinya Sedari Kecil

Tahukah kamu, kalau anak kucing membutuhkan jumlah gizi dua kali lebih besar daripada kucing dewasa? Namun bukan berarti kamu harus memberinya makan terus-terusan, ya. Biasanya anak kucing akan mulai belajar makan setelah umur 5-6 minggu meski masih menyusu pada induknya. Kamu bisa memberikan makanan secara rutin 4 kali setiap hari. Pastikan juga kamu memilih makanan kucing yang mengandung banyak vitamin dan nutrisi untuk kesehatan si kucing.

Mandikan Secara Teratur

Merasa tidak nyaman dengan bulu kucing yang mulai berbau? Kamu bisa kok memandikannya sesekali. Namun, ketika memandikannya, sebaiknya kamu pilih air dingin. Karena air panas hanya akan merusak bulu dan menyebabkan iritasi kulit pada kucing. Jika kucingmu rewel, gunakan tisu basah. Agar lebih wangi, kamu bisa juga semprotkan parfum khusus kucing ke badannya untuk menghindari pertumbuhan kutu.

Sikat Bulu Kucing Secara Rutin

Meski kucing merupakan hewan peliharaan yang cukup mandiri, tapi tidak ada salahnya jika sesekali kamu memanjakannya. Kamu bisa memulainya dengan sering-sering menyikat bulunya dengan sisir khusus. Terlebih jika kucing yang kamu pelihara memiliki bulu yang tebal. Selain dapat membuatnya lebih nyaman, hal ini juga bisa membantu menghilangkan rambut mati, kuman dan bakteri pada bulu kucing.

Ajak Bermain

Seperti halnya anak kecil, jika terus-terusan berada di dalam rumhah, pasti akan bosan, kan? Begitupun dengan anak kucing peliharaanmu. Merawat kucing pun termasuk membawanya jalan-jalan dan bermian di luar. Agar tidak hanya raga, tapi jiwanya juga senang. Bila sulit ajak jalan-jalan, kamu tetap bisa menghiburnya kok. Belilah beberapa mainan kucing biar dia makin aktif dan lincah.

Merawat Kebersihan dan Kesehatan Tubuhnya

Rajin-rajinlah membersihkan gigi, telinga, dan kuku kucing. Sebab, bagian tersebut biasanya sangat rentan terhadap kuman dan bakteri. Selain itu, jika membiarkannya hingga kotor, hal ini bisa menyebabkan infeksi dan penyakit pada kucing! Selain membersihkan tubuhnya dari luar, sesekali berilah si kucing obat cacing secara rutin dalam 3 bulan sekali. Jangan lupa juga, berikan vaksin rabies setahun sekali.

Baca Juga: 8 Manfaat Memiliki Hewan Peliharaan di Rumah untuk Kesehatan Mental Anak

Demikianlah berbagai jenis kucing terlucu di dunia yang bisa kamu jadikan pilihan. Jadi, kamu tertarik dengan jenis kucing yang mana nih?