Sehat  

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!
liputan6.com

Seruni.id – Siapa sih yang tak ingin memiliki kulit cerah, lembap, dan bebas jerawat? Bukan hanya perempuan, memiliki kulit berkualitas seperti ini menjadi dambaan semua orang karena dapat menambah kepercayaan diri. Untuk mendapatkannya, tentu diperlukan perawatan dari luar dan dalam. Salah satu perawatan dari dalam adalah dengan mengonsumsi minuman kaya vitamin C, di mana minuman tersebut mampu mengatasi masalah kulit kusam. Berikut ini Seruni telah merangkum beberapa daftar minuman kaya vitamin C yang bisa kamu konsumsi secara rutin untuk mendapatkan kulit glowing.

 

1. Jus Brokoli

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!
sonora.id

Salah satu minuman kaya vitamin C yang dapat mengatasi kulit kusam adalah jus brokoli. Sayuran berwarna hijau ini tidak sekadar mengandung vitamin C saja, tetapi juga memiliki sifat antioksidan. Tak heran jika brokoli dapat membantu memperlambat proses penuaan pada kulit. Mengonsumsi brokoli juga dapat merangsang produksi glukoraphanin yang nantinya berperan dalam menghasilkan kulit yang sehat dan cerah.

 

2. Smoothie Mangga dan Kiwi

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!
yummy.co.id

Smoothie mangga dan kiwi tidak hanya memberikan kesegran disetiap teguknya. Namun, kombinasi kedua buah ini mengandung vitamin C yang tinggi untuk membantu mengatasi kulit kusam, sehingga lebih sehat dan cerah. Mangga dan kiwi turut berperan dalam mendukung produksi kolagen secara alami dalam tubuh. Untuk mengonsumsinya, kamu cukup memblender kedua buah tersebut. Jangan lupa tambahankan air, santan, serta perasan jeruk nipis agar rasanya semakin segar.

 

3. Jus Jeruk, Wortel, dan Jahe

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!
sajiansedap.grid.id

Bukan rahasia lagi, bahwa jeruk menjadi salah satu buah yang kaya akan vitamin C. Oleh karena itu, berkat kandungan tersebut, buah ini terbukti mampu meningkatkan elastisitas kulit dan meningkatkan produksi kolagen yang akhirnya membuat kulit tampak lebih cerah. Sementara itu, penambahan wortel dan jahe, juga akan semakin menambah nutrisi pada jus tersbut. Pasalnya, kedua bahan tersebut juga berkontribusi dalam memberikan kilau yang sehat pada kulit.

 

4. Jus Nanas

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!
kompas.com

Selain jus jeruk, jus nanas juga menjadi salah satu minuman kaya vitamin C yang dapat mengatasi masalah kulit kusam. Buah dengan kandungan anti-inflamasi serta anti-bakteri ini, mampu membuat kulit tampak cerah bercahaya, meratakan warna kulit, melawan kerusakan akibat sinar matahari, hingga mengobati jerawat. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, kamu cukup blender nanas dengan sedikit air dan es batu. Jangan lupa disaring agar hasilnya semakin halus, dan sajikan selagi dingin.

 

5. Jus Lemon Mint

5 Minuman Kaya Vitamin C untuk Mengatasi Kulit Kusam, Bikin Wajah Glowing!
halodoc.com

Perpaduan lemon dan mint, tidak hanya menjadi minuman yang menyegarkan saja. Namun, kaya akan manfaat. Keduanya sama-sama diperkaya dengan vitamin C, sehingga dapat memperbaiki kualitas kulit, meningkatkan hidrasi kulit, dan menenangkan kulit yang mengalami iritasi. Kamu bisa dengan mudah membuat minuman kaya vitamin C ini dengan menyiapkan lemon yang telah diperas lalu tuangkan air. Larutkan gula di dalamnya jika kamu ingin ada tambahan rasa manis. Terakhir, tambahkan mint kemudian simpan di lemari es sekitar 2 jam sebelum disajikan agar mint bisa meresap ke dalam jus lemon.

Baca Juga: Warna Baju yang Harus Dihindari Karena Akan Membuat Kulit Tampak Kusam!

Nah, itulah lima minuman kaya vitamin C terbaik yang mampu membantu mencerahkan kulit yang kusam. Karena terbuat dari bahan-bahan alami, pastikan kamu rutin mengonsumsinya agar hasilnya lebih terasa. Selamat mencoba!