Berita  

Pasca Dihujat Warganet, Mgdalenaf Beri Klarifikasi dan Permohonan Maaf

Pasca Dihujat Warganet, Mgdalenaf Beri Klarifikasi dan Permohonan Maaf

Seruni.id – Pasca membuat keriuhan dengan keluhannya yang sering kali tak dihargai dan dijamu oleh owner sebuah restoran, food vlogger Mgdalenaf akhirnya memberikan klarifikasi dan permohonan maaf melalui sebuah video.

Beri Klarifikasi

Video tersebut diunggah langsung olehnya melalui akun Instagram miliknya @mgdalenaf. Dalam video tersebut, wanita bernama lengkap Magdalena Fridawati itu mengawalinya dengan permintaan maaf atas pernyataannya dalam sebuah podcast.

“Halo semuanya, aku Magdalena dengan rendah hati, di sini aku mau minta maaf atas pernyataanku dalam video podcast bersama Samuel Christ yang akhirnya memberikan kesan negatif dan salah penafsiran,” ungkapnya.

Menurutnya, apa yang dituduhkan kepadanya tidak mewakili apa yang selama delapan tahun terakhir dirinya beserta tim Mgdalenaf lakukan, untuk membantu berjuang dengan tulis mendigitalisasikan ribuan UMKM kuliner di Indonesia.

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan mengenai prosedur pembuatan konten yang telah dirinya dan tim lakukan selama ini. Untuk bekerja sama dengannya, terdapat dua sistem yaitu periklanan atau endorsement dan juga reviw sukarela di mana pelaku usaha tidak dipungut biaya apapun.

“Dan disini aku menjelaskan secara detail prosedur bagaimana kerja sama review sukarela itu dilakukan dimulai dari tim Mgdalenaf akan melakukan riset dan kurasi objektif terhadap UMKM yang mau dituju, kemudian Mgdalenaf akan meminta perizinan syuting kepada pelaku usaha baik melalui WhatsApp atau SMS resmi,” ucap dia.

Setelah mendapatkan izin, barulah dirinya beserta tim akan melakukan review secara cuma-cuma alias gratis. Dan tentunya selalu berinisiatf untuk membayar makanan yang telah ia review.

Kemudian, di akhir video tersebut, Mgdalenaf kembali menyampaikan permintaan maafnya serta mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang telah memberikan kritik serta saran yang dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi.

Warganet Merasa Tak Puas

Meski sudah memberikan klarifikasi serta permohonan maaf, tetapi tak sedikit warganet yang merasa masih belum puas. Apalagi, Mgdalaenaf tidak membahas secara rinci mengenai ucapannya yang menyinggung di dalam podcastnya bersama Samuel Christ.

iq******: “Gak ada hubungannya juga dengan pernyataannya yang kemarin di podcastnya si Chris. Ini mah kan dia jelaskan kalau orang yang butuh sama dia begitu lah prosedur dia jelaskan, di sini pihak resto gak undang dia loh. Beda dengan konteks.”

an*****: “Point yang di podcast itu kok gak dibahas..”

rif:******: “Kirain mau klarifikasi untuk minta maaf atas ucapannya kemarin, eh taunya isinya untuk membela diri.”

ma******: “Ini sih bukan klarifikasi soal omongan dia di podcast, tapi membela diri.”

Berikut Videonya:

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Magda | BAR-BAR KUY! (@mgdalenaf)

Baca Juga: