Seruni.id – Kamu bosan dengan hidangan berkuah atau goreng-gorengan? Bagaimana kalau coba bikin ikan bakar? Apalagi, ikan bakar termasuk salah satu masakan yang proses pengolahannya minim. Bumbunya pun tidak serumit masakan lain. Meski minim, bukan berarti tasanya minimalis, ya. Asalkan menggunakan ikan yang segar, rasanya pasti nikmat. Bahkan meskipun bumbu ikan bakar yang digunakan tak banyak. Tertarik untuk mencobanya? Yuk lihat resepnya berikut ini:
1. Resep Ikan Bakar Madu
Punya persediaan ikan gurami, bawal, atau nila? Kamu bisa mengolahnya menjadi ikan bakar yang manis seperti madu, loh. Olahan ini cocok sekali dihidangkan saat berbuka puasa nanti.
Bahan-bahan:
- 1 buah jeruk nipis
- 3 ekor ikan nila (atau ikan lainnya)
- Bumbu halus:
- 1 sendok teh ketumbar
- 2 cm kunyit
- 3 cm jahe
- 5 siung bawang putih
- Garam 1 sendok teh
- Merica bubuk 1/2 sendok teh
Bahan olesan:
- 1 sendok makan kecap asin
- 2 sendok makan madu
- 3 sendok makan kecap manis
- Margarin 1 sendok makan
Cara membuat:
- Langkah awal, tentunya kamu harus membersihkan ikan terlebih dahulu, kerat-kerat tubuhnya dan lumuri dengan air jeruk nipis. Kemudian, biarkan selama 10 menit.
- Balur ikan merata dengan bumbu halus. Diamkan selama 10 menit.
Siapkan alat pemanggang atau bakaran. Bakar ikan hingga setengah matang. - Oles dengan bahan oles, bakar lagi hingga matang. Angkat.
2. Resep Ikan Bakar Kecap
Resep sederhana yang bisa kamu buat di rumah selanjutnya adalah ikan bakar kecap. Resep ikan bakar bumbu kecap didominasi dengan rasa asam manis dari jeruk nipis dan kecap manis. Biasanya masih disajikan bersama sambal kecap dan perasan jeruk nipis.
Bahan-bahan:
- 1 sendok makan minyak goreng
- 4 sendok makan kecap manis
- 500 gram ikan jenis apa saja (kira-kira tiga ekor)
- Air asam jawa kental 1 sendok makan
- Jeruk nipis 1 buah
Bumbu halus:
- 1/2 sendok teh ketumbar sangrai
- 1 buah cabai merah besar
- 2 cm jahe
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
Bahan pelengkap:
- Sambal kecap (kecap manis, bawang putih halus, dan jeruk nipis)
- Kol, timun, dan daun kemangi secukupnya
Cara membuat:
- Pertama-tama, bersihkan insang dan isi perut ikan. Lalu, dilanjut dengan membersihkan sisiknya dan kerat tubuh ikan agar bumbu meresap.
- Berilah perasan jeruk nipis pada ikan yang sudah bersih, kemudian biarkan selama 15 menit, dan bilas kembali.
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum, kemudian campur dengan air asam dan kecap manis.
- Panaskan panggangan, bakar ikan sambil dioles bumbu sampai matang.
3. Resep Ikan Bakar Padang
Kalau kamu ingin menyantap ikan bakar dengan bumbu yang lebih banyak, cobalah buat dengan menggunakan resep ikan bakar Padang berikut ini. Di sini resep ikan bakar menggunakan ikan jenis nila yang berukuran besar. Namun, bisa menggantinya dengan ikan jenis lain sesuai selera.
Bahan-bahan:
- 1 ekor ikan nila (pilih yang berukuran besar)
- 2 lembar daun salam
- 50 ml santan kental
- Daun kunyit 1 lembar
- Serai 1 batang
- Jeruk nipis 1 buah
- Minyak goreng 1 sendok makan
- Gula dan garam secukupnya
Bumbu halus:
- 2 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- 4 siung bawang merah
- 5 buah cabai merah besar
- Jahe 4 cm
- Bawang putih 3 siung
- Cabai rawit 3 buah
Cara membuat:
- Sama seperti cara sebelumnya, ketika hendak diolah pastikan ikan sudah bersih, ya.
- Setelah itu, lumuri dengan campuran air jeruk nipis dan 1 sendok teh garam.
- Baluri badan ikan dengan separuh bagian bumbu halus, kemudian diamkan selama 1 jam.
- Panaskan minyak goreng, lalu tumis sisa bumbu halus, daun salam, daun kunyit, dan serai.
- Masukkan ikan, kemudian menyusul santan. Bumbui dengan garam dan gula. Masak hingga bumbu menyusut.
- Panaskan panggangan, kemudian bakar sambil sesekali diolesi bumbu sampai matang.
4. Resep Ikan Bakar Teflon
Kalau kamu tidak memiliki panggangan untuk membakar ikan, kamu bisa kok memanfaatkan telfon yang kamu miliki. Soal tekstur dan tingkat kematangan, tentunya tak kalah sempurna dengan menggunakan panggangan, ya. Berikut kami sajikan resep dan langkah membuatnya.
Bahan-bahan:
- 1 ekor ikan nilai berukuran besar
- Jeruk nipis 1 buah
- Minyak goreng secukupnya
- Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
Bumbu olesan:
- 1 sendok makan mentega
- 3 sendok makan kecap manis
- Ketumbar 1 sendok teh
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Cuci ikan dan bersihkan dari sisik serta kotorannya. Lumuri badan ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan kurang lebih 10 menit, kemudian bilas kembali.
- Lumuri ikan dengan bumbu halus, kemudian diamkan selama 1 jam.
- Panaskan wajan teflon, olesi dengan minyak, kemudian lumuri dengan bumbu olesan dan bakar sampai matang. Gunakan api kecil saja agar ikan tidak mudah hangus.
5. Resep Ikan Bakar Rica-rica
Bumbu rica-rica untuk ikan bakar? Enak sekali, loh. Rasanya benar-benar gurih dengan citarasa sedikit pedas yang pas di lidah.
Bahan-bahan:
- 1 buah jeruk nipis
- 4 sendok makan minyak goreng untuk menumis
- 600 gram ikan nila
- Merica bubuk secukupnya
- Garam dan gula secukupnya
- Kemangi secukupnya
Bumbu halus:
- 1 ruas jahe
- 4 siung bawang putih
- 5 buah cabai rawit (sesuai selera)
- 8 siung bawang merah
- Cabai merah keriting 8 buah
Cara membuat:
- Bersihkan dan kerat-kerat badan ikan, lalu beri perasan jeruk nipis dan garam secukupnya. Sisihkan terlebih dahulu.
- Tumis bumbu halus dengan minyak goreng sampai tercium harum, lalu beri garam, kaldu dan sedikit gula. Masak hingga benar-benar matang atau mengeluarkan minyak.
- Masukkan kemangi, aduk hingga agak layu, koreksi rasa, dan matikan api.
- Bakar di atas arang sampai setengah matang, kemudian oles rata permukaan daging dengan minyak dari tumisan bumbu rica tadi.
- Bakar kembali ikan sampai matang sambil tetap dioles minyak dan bumbu.
- Ikan pun siap disajikan bersama siraman sisa bumbu.
Baca Juga: 5 Resep Ikan Asam Manis Menggugah Selera dan Bikin Nagih
Itulah sekian resep ikan bakar yang cocok untuk menu buka puasa dan hari raya nanti. Selamat mencoba!