Seruni.id – Momen Lebaran rasanya kurang lengkap jika tidak ada ketupat sayur. Ya, selain rendang, opor, dan sambal goreng kentang plus ati, ketupat sayur juga menjadi menu andalan ketika Hari Raya Idulfitri tiba. Kuahnya yang kental dan rasanya yang gurih akan menggugah selera di hari nan fitri. Jadi, jangan lewatkan untuk membuat ketupat sayur di rumah, ya. Nah, kebetulan Seruni juga akan membagikan resepnya untukmu. Simak di bawah ini, ya!
Bahan-bahan:
- 1 batang serai (geprek)
- 2 cm lengkuas (geprek)
- 2 lembar daun salam
- 3 buah labu siam (350 gram bisa diganti dengan pepaya)
- 4 batang kacang panjang
- 100 gram udang ebi (optional)
- 750 ml santan kental sedang
- Gula dan garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 1/2 sendok teh lada putih atau merica
- 1 cm jahe
- 1 cm kunyit
- 2 butir kemiri
- 3 buah cabai rawit
- 3 buah cabai merah besar
- 4 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
Pelengkap:
- 4 butir telur (rebus)
- Bawang merah goreng secukupnya
Cara membuat:
- Langkah pertama, kupas dan iris labu siam atau pepaya. Pastikan kamu mengirisnya seukuran korek api, ya.
- Tumis bumbu halus sampai benar-benar matang dan tercium harum. Masukkan daun salam, lengkuas, dan serai.
- Masukkan udang, tumis bersama bumbu hingga matang atau berubah warna.
- Masukkan sayuran dan tuang santan, aduk rata. Masak sampai hampir mendidih.
- Jangan lupa tambahkan gula, garam, serta kaldu bubuk secukupnya. Masak sampai sayuran empuk dan rasanya sedap. Lalu angkat.
Baca Juga: Cara Membuat Ketupat Lebaran yang Lembut dan Anti Gagal
Jika ingin menyajikan, tata potongan ketupat di piring lalu siram dengan sayur labu siam, lengkapi dengan potongan telur rebus, rendang daging dan kerupuk. Beri taburan bawang goreng atasnya. Ketupat sayur lebaran siap dinikmati.