Seruni.id – Di zaman sekarang, persaingan dalam dunia kerja terasa semakin ketat. Apalagi, banyak perusahaan yang mengutamakan skill para pekerja atau calon pekerjanya. Namun, skill yang sering digunakan pada saat ini perlahan-lahan mulai bergeser dengan kebutuhan dan kemampuan baru.
Sehingga membuat individu harus bisa berkembang dan mengasah potensi diri dalam mengikuti perkembangan zaman. Lantas, skill apa sih yang paling kita butuhkan dalam dunia kerja saat ini?
1. Emotional Inteligence
Dalam dunia kerja kecerdasan intelektual (IQ) dan kecerdasan sosial (SQ) sangat dibutuhkan pada setiap individu. Bukan hanya itu saja, kecerdasan emosional (EQ) di masa depan akan menjadi hal yang utama, loh. Namun, meski EQ menjadi hal utama, bukan berarti kamu melupakan kecerdasan lainnya, ya. Melainkan fungsinya hanya melengkapi dari kecerdasan utama tersebut. Mereka yang memiliki kecerdasan emosional yang tinggi, akan memiliki daya saing yang sangat diinginkan oleh perusahaan.
2. Keahlian Digital dan Online Marketing
Skill yang berikutnya adalah skill digital dan online marketing. Saat ini banyak perusahaan yang sudah menyesuaikan lingkungan perusahaannya memiliki ruang untuk dunia maya. Mereka yang memiliki skill ini, biasanya akan bekerja secara online untuk membuat iklan pamasaran melalui internet. Selain itu karyawan dengan skill ini juga biasanya membuat content digital secara professional. Skill ini juga akan berkaitan dengan sosial media, website dan lain sebagainya yang berhubungan dengan internet.
Laura McLellan, lewat LinkedIn memprediksikan di tahun 2018, perusahaan akan banyak menggunakan teknologi. Artinya, saat ini teknologi sudah menjadi alat yang digunakan oleh perusahaan untuk bidang marketingnya. Untuk meningkatkan skill olah digital, online dan SEO kamu bisa mengambil kursus khusus yang membahas ini, atau buku-buku yang menunjang tema ini.
3. Complex Problem Solving and Creative Thinking
Seiring berkembangnya zaman, tantangan dalam dunia kerja semakin banyak. Untuk menghadapi tantangan tersebut, tidak hanya menuntut seseorang unutk memiliki kemampuan dalam menganalisa sebuah masalah. Tetapi juga dengan masalah yang kompleks dan juga cara kreatif untuk mengatasinya. Perusahaan sangat menginginkan pekerjanya memiliki skill yang satu ini. Dengan begitu, kita tidak lagi dapat mengandalkan pemikiran statis dan cara berpikir lama yang sudah tidak relevan.
4. Critical and Anlytical Thinking
Banyak perusahaan yang kini mencari pekerja dengan kemampuan berpikir yang kritis dan analitik. Sebagai individu terbaik, kamu akan memiliki nilai jual tinggi daripada para pesaing lainnya. Kamu bisa mulai mengembangkan kemampuan tersebut demi meningkatkan potensi diri. Selain itu, baik untuk pribadimu, kamu juga akan berpotensi menjadi pemimpin perusahaan nantinya.
5. Technology Design and Programming
Di masa yang akan datang, kita tidak bisa lagi hanya berpangku tangan dalam menunggu sebuah inovasi teknologi. Sebab, nantinya kita sendiri yang akan menciptakan desain teknologi sesuai dengan kebutuhan. Jika kamu memiliki skill dalam pemrograman dan teknologi, maka ini akan menjadi sebuah aset yang sangat besar. Faktanya, tidak ada satupun perusahaan yang tidak mengandalkan teknologi dalam segala aspek. Kabar baiknya kamu bisa mengembangkan kemampuan tersebut hanya dari menyalurkan hobimu di dunia digital.
6. Creativity and Creating Strategy
Menjalankan sebuah perusahaan, tentunya tidak bisa melakukannya dengan sembarangan. Melainkan membutuhkan kreativitas yang tinggi. Dengan kreativitas tersebut, kamu bisa menetapkan strategi yang sesuai dengan apa yang perusahaan butuhkan. Kreativitas dapat membantumu mengatasi kebuntuan yang tidak dapat dilakukan oleh sebuah sistem. Terlebih nantinya kamu akan dituntut untuk bisa bekerja mandiri dan mengatasi masalah yang kamu temui tanpa harus terus mengandalkan pimpinan.
Baca Juga: 6 Cara Mengapresiasi Diri Atas Kerja Keras yang Dilakukan
Nah, itulah skill utama yang harus kamu miliki untuk karier yang cemerlang di masa depan. Jadi tunggu apa lagi, tingkatkan kemampuanmu untuk karier yang lebih baik.