Seruni – Gengs, kali ini gua mau bahas soal selebriti yang meninggal karena bunuh diri. Mungkin kita suka bertanya-tanya ya, kenapa sih mereka bunuh diri? Padahal kalo yang kita lihat apa yang harus mereka pusingin?
Terkenal udah jelas, banyak duit jangan ditanya, mau apa juga bisa, rumah udah kayak istana, harta berlimpah. Lalu apa yang terlintas di pikiran mereka ya sampai mereka memutuskan untuk bunuh diri? Nah, berikut gua mau bahas para selebriti yang meninggal karena bunuh diri beserta perkiraan alasannya. Langsung simak aja kuy! Cekidot.
1. Robin Williams
Kematian Robin Williams cukup mengejutkan dunia. Apalagi kalo kita inget-inget film yang ia perankan selalu mengundang tawa. Komedian ini mengakhiri hidupnya dengan gantung diri di rumahnya di Paradise Cay, California. Kabarnya, Robin bunuh diri karena merasa depresi.
2. Michael Hutchence
Michael Hutchence, vokalis dari band rock INXS ditemukan tewas di kamar hotelnya. Michael bunuh diri diduga karena depresi dan di bawah pengaruh alkohol dan obat-obatan.
3. Kurt Cobain
Kematian Kurt Cobain juga cukup menggemparkan dunia. Saat karirnya sedang berjaya, Kurt malah bunuh diri dengan senapan. Kematian Kurt diduga karena ia merasa harus mengorbankan jati dirinya demi musik dan merasa orang-orang akan lebih bahagia tanpanya.
4. Marilyn Monroe
Kematian Marilyn Monroe masih diperdebatkan antara teori konspirasi, peneliti, jurnalis dan banyak lagi. Namun, Monroe diduga bunuh diri karena overdosis akibat menelan pil barbiturate. Sebelumnya juga, Monroe telah menderita depresi akibat tekanan karir sebagai aktris dan model.
5. Whitney Houston
Whitney Houston ditemukan tewas karena tenggelam dalam bak mandi. Kematian Houston diduga, ia tenggelam setelah mengkonsumsi kokain, ganja, obat anti depresi dan obat alergi.
Nah, itu dia 5 selebriti yang meninggal karena bunuh diri. Beberapa dari mereka dinyatakan bunuh diri karena depresi. Ternyata uang dan harta berlimpah gak selalu bikin bahagia ya gengs, kita pikir mah mereka bahagia terus. [wr]