Seruni.id – Ustaz Abdul Somad dan istri baru saja menggelar sebuah prosesi yang disebut dengan mengayun anak. Hal ini terlihat dari sebuah postingan di Instagram pribadi miliknya @ustadzabdulsomad_official.
Tentunya banyak dari kita yang akan bertanya-tanya, apa sih yang dimaksud dengan prosesi mengayun anak itu? Nah tenang saja, dalam postingan yang diunggah pada Kamis (12/5/2022) kemarin, pria yang kerap disapa dengan sebuatan UAS ini pun memberikan penjelasannya.
Mengenal Prosesi Mengayun Anak
Ternyata, mengayun anak adalah sebuah tradisi dari Melayu, yang diisi dengan rangkaian pembacaan ayat-ayat Al-Qur’an, pembacaan syair, serta pembacaan doa-doa lainnya.
“Mengayun anak. Begitu namanya diberi orang Melayu. Isinya: Pembacaan ayat suci Al-Qur’an, membaca syair Mawlid al-Barzanji (disusun Imam Abu Ja’far al-Barzanji dari kota al-Madinah al-Munawwarah), Marhaban dan doa,” tulis Ustaz Abdul Somad dalam Instagram miliknya.
Dalam postingan tersebut, UAS juga menjelasan jika anak didekatkan dengan Al-Qur’an, maka kelak anak tersebut akan memiliki panutan dalam hidupnya.
“Kalau anak didekatkan dengan Al-Qur’an hiHidupnya punya panutan Kalau anak diajarkan cinta Nabi Hidupnya tak pentingkan diri sendiri. Kalau anak diayun dengan do’a,” terangnya lagi.
“Dia berbakti pada orang tua Kalau anak dikumpulkan dalam silaturrahim Besarnya menjadi orang yang alim Kenalkan anak pada adat istiadat Supaya besarnya dalam rahmat,” sambungnya lagi.
Postingan tersebut pun langsung dibanjiri dengan komentar warganet. Dalam komentar tersebut, warganet turut mendoakan anak Ustaz Abdul Somad.
diahmzsmd: “Semoga menjadi anak yang sholeh, berbakti kepad akedua orangtua, aamiin ya rabbal aalamiin.”
lukmanhm12: “Semoga menjadi penerus ustadz.”
nuhuyanan_lily: “MasyaAllah… Tabarakallah.. Semoga kelak tumbuh sehat, sempurna, menjadi ulama seperti orangtuanya.”
liamauliana12: “Masha Allah, jdi anak sholeh ya dedek Samy.”
sahadi4498: “Semoga saat sudah besar nanti bisa jadi penerus @ustadzabdulsomad_official. Aamiin.”
salamimahmud: “Semoga keturunan Ustaz Somad menjadi pejuang Islam seperti Abinya. Aamiin.”
Baca Juga: Selamat, Fatimah Az Zahra Istri UAS Melahirkan Anak Pertama