Akui Islam Sebagai Agama Perdamaian, Christian Betzman Jadi Mualaf

Akui Islam Sebagai Agama Perdamaian, Christian Betzman Jadi Mualaf
reviewit.pk

Seruni.id – Christian Betzman, seorang Youtuber asal Jerman, mengumumkan bahwa dirinya kini telah menjadi mualaf. Kabar bahagia itu ia sampaikan melalui akun Instagram dan channel YouTube miliknya.

Akui Islam Sebagai Agama Perdamaian, Christian Betzman Jadi Mualaf

Dalam video yang berujudl “I ACCEPTED ISLAM | MY SHAHADA”, Christian Betzman menceritakan kisahnya hingga menjadi seorang Muslim. Islam mulai mengetuk hatinya ketika ia tengah berada di Pakistan selama satu tahun.

Pada kurun waktu yang cukup lama tersebut, ia tentu banyak dihadapkan dengan perihal gaya hidup masyarakat di sana.

“Aku memulai channel ini akhir bulan Desember lalu dan menghabiskan hampir satu tahun di Pakistan. Selama waktu itu, aku bertemu dengan banyak orang yang menggumkan dan belajar banyak tentang agama dan gaya hidup,” kisah Betzmann.

Betzman punya pandangan tersendiri mengenai Islam yang menjadi agama mayoritas di sana. Pria yang besar di Eropa ini, kerap kali mendengar berita tentang Islam yang selalu dikaitkan dengan hal-hal negatif. Seperti terorisme dan peperangan.

Meski demikian, ia tak mau memusingkan apa yang orang lain pikirkan sebelumnya. Sebab menurutnya, ia bukanlah olah yang religius. Jauh sebelum menjadi mualaf, ternyata Islam sudah cukup dekat dengan kehidupannya.

Memiliki Sahabat Muslim

Bagaimana tidak, saat kecil, ia memiliki seorang sahabat beragama Muslim yang tinggal tak jauh dari rumahnya. Sebagaimana anak-anak lainnya, Chirstian Betzman dan sahabatnya itu kerap bermain bersama.

“Teman masa kecilku adalah seorang muslim. Dan jauh di dalam hati kita semua adalah manusia dalam simulasi yang sama yang kita sebut hidup,” tuturnya.

Semakin bergulirnya waktu, ia pun mulai mengenal Islam, dan mengakui bahwa Islam adalah agama yang damai. Berangkat dari kekaguman itulah, ia mulai ingin mencari tahu lebih jauh tentang Islam.

“Islam adalah agama yang damai. Dan saya merasakan hubungan yang lebih dalam dan sesuatu yang saya ingin jalani dan gali lebih dalam untuk diri saya sendiri,” tambahnya.

Dalam video tersebut, ia tampak gugup ketika hendak mengucapkan dua kalimat syahadat di sebuah masjid di Miami, Amerika Serikat. Ia tak lantas begitu saja memeluk Islam, tapi Batzman lebih dulu melakukan riset seputar Islam, sehingga ia siap untuk berpindah keyakinan.

Kemudian Betzmann terlihat mengikuti shalat berjamaah. Usai shalat, pria tersebut mengucap dua kalimat syahadat yang dibimbing oleh seorang imam masjid.

Setelah mengucapkan dua kalimat syahadat, Betzmann menandatangi sebuah sertifikat yang menyatakan bahwa ia adalah seorang muslim. Sertifikat tersebut dapat ia gunakan apabila  hendak melakukan perjalana ke Arab Saudi.

Baca Juga: Samuel Shropshire, Pastor yang Menjadi Mualaf Seteleh Menerjemahkan Al-Qur’an

Keislaman Betzmann lantas membuat muslim lainnya yang datang pada saat itu meneteskan air mata. Mereka terharu dan nampak sangat senang dengan kehadiran suadara seiman barunya di Miami.