Berita  

Ibunda Oki Setiana Dewi Masuk ICU saat Menjalani Ibadah Haji

Ibunda Oki Setiana Dewi Masuk ICU saat Menjalani Ibadah Haji
instagram.com/okisetianadewi

Seruni.id – Ustazah Oki Setiana Dewi, saat ini sedang menjalani ibadah haji di Tanah Suci bersama dengan suami dan juga ibundanya. Namun, haji kali ini ada hal-hal yang membuat hatinya bersedih.

Melalui postingannya di Instagram ia bercerita, dalam ibadah hajinya kali ini, kakak Ria Ricis itu mengaku beberapa kali ikut dalam menyalatkan jenazah.

Ibunda Oki Setiana Dewi Masuk ICU saat Menjalani Ibadah Haji
instagram.com/okisetianadewi

“Hari ini hati saya sendu.. Haji kali ini memang penuh cerita. Senja ini untuk yang kesekian kalinya selesai salat, kami mensalatkan para jenazah. Dua kali. Ya, panggilan salat jenzah selama haji ini selalu dua kali. Entah berapa banyak hambaNya yang telah kembali kepadaNya di Tanah Suci dalam proses haji ini..” tulisnya.

Kesedihan Oki Setiana Dewi kian bertambah tatkala sang ibu tak berada di sisinya untuk menjalani serangkaian ibadah haji bersama. Sebab, sejak tiba di Tanah Suci, kondisi kesehatan sang ibu sedang tidak baik-baik saja.

“Kesenduan bertambah karena ibu tak berada di sisi saya. Tak thawaf, tak sai, tak salat bersama saya. Semua terasa sepi,”

“Sejak kedatangannya ke Tanah Suci ini, ibu jatuh sakit. Setelah hampir 5 hari dirawat kemarin. Alhamdulillah, Maha baik Allah, Allah izinkan untuk bisa safari wukuf dan menyelesaikan hajinya bersama petugas kesehatan,”

Namun, usai menuntaskan ibadah hajinya, kesehatan sang ibu kembali menurun, hingga harus dilarikan ke ICU. Dalam postingan tersebut, Oki Setiana Dewi memohon doa agar ibundanya diberikan kesembuhan.

“Namun hari ini, ibu dilarikan ke ICU. Dengan segala kerendahan hati, Al faqirah ilallah ini, meminta doa dari sahabat semua, agar ibu Yunifah Lismawati Binti Nang Cik Asmawi Allah beri kesembuhan, kesehatan, kekutan, dan diangkat segala penyakit,”

‎اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبِ الْبَأْسَ اشْفِ أَنْتَ الشَّافِي لَا شَافِيَ إلَّا أَنْتَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقْمًا

“Tuhan segala manusia, hilangkan penyakit. Sembuhkanlah, Engkaulah penyembuh. Tidak ada penawar selain dari penawarMu, penawar yang mengabiskan sakit dan penyakit…” tutupnya.

Baca Juga: Doa Agar Diberi Kesehatan yang Bisa Diamalkan Setiap Hari