Keren, Dosen IPB Buat Aplikasi Penerjemah Tangisan Bayi

Keren, Dosen IPB Buat Aplikasi Penerjemah Tangisan Bayi
kabarbuana.com

Seruni.id – Memahami tangisan bayi, tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para orangtua. Sebab, bukan hal yang mudah untuk kita mengerti apa yang mereka inginkan, selain karena ia lapar atau ingin digendong oleh ibunya. Namun, kini memahami apa yang bayi inginkan lewat tangisannya itu, bukan lagi menjadi hal yang sulit untuk kita ketahui.

Keren, Dosen IPB Buat Aplikasi Penerjemah Tangisan Bayi
janethes.com

Buatan Seorang Dosen IPB

Pasalnya, kita dapat menerjemahkan tangisan tersebut melalui sebuah aplikasi bernama Madsaz yang dikembangkan oleh seoarang Dosen Sekolah Vokasi Institut Pertanian Bogor (IPB), Medhanita Dewi Renanti. Bahkan kabarnya, tingkat akurasi aplikasi tersebut diklaim mencapai 94 persen.

Dosen Manajemen Informatika IPB itu menyebut, bahwa aplikasi buatannya itu sangat berguna bagi para ibu. Dengan kemudahan tersebut, akan membuat seorang ibu lebih percaya diri ketika menangani buah hatinya saat menangis.

“Manfaat dari aplikasi ini alhamdulillah sudah banyak membantu ibu-ibu, utamanya yang baru punya anak untuk menerjemahkan tangisan bayinya,” ujar Medhanita.

Tahun 2011 menjadi awal munculnya ide untuk membuat aplikasi Madsz tersebut. Terlebih, saat itu, dirinya tengah mengandung bayi dan mengikut sebuah seminar yang berkaitan dengan tumbuh kembang anak. Kemudian mencuatlah ide untuk menciptakan aplikasi penerjemah tangisan bayi.

“Saya dapat informasi bahwa bayi itu memiliki bahasa yang dapat dimaknai atau diartikan oleh orang dewasa dan saat itu memang belum ada software yang berbasis android untuk menerjemahkan tangisan bayi,” ujarnya.

Awal Mula Mencuatnya Ide untuk Membuat Aplikasi Penerjemah Tangisan Bayi

Pada tahun 2013, awalnya aplikasi tersebut masis berbasis dekstop. Setelah berbagai penyempurnaan dilakukan, barulah di 2015 aplikasi tersebut dikembangkan untuk platform android. Kini aplikasi Madsaz dapat diunduh di Playstore dengan penggunaan yang lebih mudah. Bahkan, aplikasi tersebut pun menyediakan dua bahasa, yakni Indonesia dan Inggris.

“Aplikasi ini tersedia dalam dua bahasa, Inggris dan Indonesia. Aplikasi ini juga bersifat universal bisa digunakan oleh semua bayi,” kata Medhanita.

Hingga saat ini, aplikasi Madsaz telah diunduh lebih dari 180 orang. Kehebatan dari aplikasi penerjemah tangisan bayi ini, tidak hanya digunakan oleh masyarakat Indonesia saja, tetapi juga oleh 109 warga dari berbagai negara.

Selain itu, Madsaz memiliki tingkat akurasi yang nyaris sempurna, yakni 94 persen. Sehinga para orangtua tidak perlu lagi ragu untuk menggunakannya demi memudahkan dalam mengurus bayi. Namun, akan lebih efektif jika digunakan pada bayi berusia 0-3 bulan.

Sang dosen menuturkan, bahwa aplikasi buatannya itu dapat mendeteksi lima tangisan bayi. Seperti tangisan mengantuk, lapar, bersendawa, kembung atau gas, dan tangisan ketika mereka tidak nyaman.

Baca Juga: 32 Foto Bayi yang Lucu dan Menggemaskan bisa Bikin Mood Booster

Untuk mengetahui jenis tangisan tersebut, pengguna bisa cukup dengan merekam tangisan bayi dalam waktu beberapa menit lalu alat akan menerjemahkannya.

“Misalnya ternyata nangisnya karena tidak nyaman, mungkin bisa dicek apakah pokoknya sudah basah misalnya,” kata Medhanita.