Muslimah, Begini Cara Bijak Menerima Kekurangan Pasangan

Muslimah, Begini Cara Bijak Menerima Kekurangan Pasangan
google.com

Seruni.id – Memiliki keluarga bahagia adalah impian setiap pasangan. Namun terlepas dari itu, untuk mencapai kebahagiaan tersebut tidaklah semudah membalikan telapak tangan. Liku-liku kehidupan kerap menghadang, salah satu ujian terberat dalam mencapai tujuan kebahagiaan adalah, sulitnya menerima kekurangan pasangan satu sama lain.

Muslimah, Begini Cara Bijak Menerima Kekurangan Pasangan
google.com

Setiap manusia tak ada yang terlahir sempurna, pasti selalu ada kekurangan serta kelebihan. Demi bisa bahagia meski satu sama lain memiliki kekurangan, kita harus menyikapi dengan bijak. Hubungan akan bahagia jika keduanya bisa saling menerima, saling mengisi, dan melengkapi. Memang semua itu tidak mudah dijalani, namun dengan cara yang akan Seruni bagikan ini, Insya Allah, kamu bisa dengan mudah menerima kekurangan pasangan.

1. Belajar Menerima Kekurangan pada Diri Sendiri

Jangan hanya melihat kekurangan pada diri pasangan saja. Sadarkah kita, bahwa kekurangan tidak hanya pada mereka? Untuk bisa sama-sama saling menerima, kamu harus membuat sebuah catatan yang berisi tentang kekurangan diri sendiri. Dalam penulisan, perlu adanya kejujuran tidak ada yang dilebihkan atau dikurangkan. Dengan begitu, kita tidak akan merasa menjadi orang yang ‘paling sempurna’ dan mampu untuk menerima kekurangan pasangan.

2. Komunikasi dan Diskusi dengan Baik

Jika pasanganmu memiliki kekurangan yang bersifat merugikan keluarga, cobalah untuk diskusikan dengannya. Bicarakan dari hati ke hati dalam kondisi yang memungkinkan dan tidak mempermalukan atau dengan perkataan yang merendahkannya. Katakan jika kamu merasa keberatan terhadap sifat dan tingkah lakunya yang kamu rasa tidak pantas. Kemudian, carilah solusi bersama demi kebaikan.

3. Jangan Merendahkan

Meskipun pasangan memiliki kekurangan, kita tidak boleh sesekali merendahkan mereka. Bagaimana sebaiknya? Yakni dengan memberinya motivasi yang dapat membangun kepercayaan dirinya dan berusaha untuk menutupi kekurangan yang ada.

4. Pikirkan Juga Tentang Kelebihan yang Dimiliki

Setiap orang memang memiliki kekurangan, namun di balik kekurangannya itu, pasti tersipan kelebihan yang ia miliki. Nah, kekurangannya itu jangan sampai dijadikan fokus utama. Pikirkan juga hal-hal baik yang ia miliki. Coba ingat-ingat bagaimana perjuangannya ketika kamu sedang membutuhkan bantuan. Atau bagaimana sikap romantisnya yang mampu meluluhkan hatimu dalam sekejap?

5. Iklhas Menerima

Jika dia bisa menerima segala kekurangan yang kita miliki, kenapa kita tidak bisa? Ikhlas dalam mencintai seseorang merupakan dasar dari sebuah cinta yang abadi. Kunci dari mencintai seseorang adalah tidak membalas apapun yang sudah kamu berikan, bahkan mengharap atas cinta itu sendiri.

Maka dari itu, jika kamu sudah memberikan yang terbaik untuknya, bahkan sudah berusaha untuk mengubahnya menjadi pribadi yang lebih baik, maka lakukanlah dengan ikhlas dan jangan berharap lebih. Sebab, hanya dengan keikhlasan, kamu akan mendapatkan apa yang sudah kamu tanam selama ini.

6. Doakan yang Terbaik untuknya

Mendoakan adalah hal yang paling simpel, jadi jangan melewatkan ini, ya. Karena dengan berdoa kamu bisa memohon sekaligus bercerita pada Allah mengenai apa yang tidak kamu sukai pada pasangan. Meskipun solusinya tidak datang secara cepat, namun setidaknya Allah akan mendengar dan memberikan apa yang terbaik bagi masalah yang sedang kamu hadapi.

Bukankah mendoakan dan bercerita kepada Sang Pencipta lebih baik daripada bercerita kepada orang lain? Karena seburuk apapun kekurangan yang dimiliki pasangan, sebisa mungkin untuk menutupinya dihalayak ramai. Sebab, dengan membuka aib pasangan, sebenarnya kita justru akan menambah beban yang ada.

Baca Juga: Akankah Pasangan Suami Istri Akan Kembali Bersama di Surga Kelak?

Itulah keenam hal yang bisa kamu lakukan untuk bisa menerima kekurangan pasangan. Meskipun terdengar sulit, namun cobalah tahap demi tahap dengan sabar, pasti kamu dapat melewati itu semua.