Seruni.id – Siomay adalah salah satu makanan khas Indonesia yang populer dan digemari oleh seluruh lapisan masyarakat. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang mencari-cari resep siomay sederhana, agar bisa disajikan di rumah saat bersama keluarga, atau dijadikan sebagai peluang usaha.
Tapi, tahukah kamu? Ternyata siomay merupakan jenis makanan yang dipengaruhi oleh masakan Cina yang masuk ke Indonesia, yakni dim sum shumai. Cara penyajiannya sudah tentu berbeda jika dibandingkan dengan makanan asli dari Cina. Siomay di Indonesia biasanya disajikan dengan siraman saus kacang, saus, juga kecap. Sedangkan shumai asli China, disajikan dengan saus asam mania dan saus sambal.
Nah, pada artikel kali ini, Seruni akan memberikan resep siomay kreatif dan tentunya antimainstream, loh. Karena beberapa resep siomay ini dibuat dengan campuran sayur maupun daging, sehingga cocok banget disajikan untuk anak. Langsung disimak dan jangan lupa dicatat resepnya, ya!
1. Siomay Ikan Lele
Umumnya siomay dibuat menggunakan ikan tenggiri yang memiliki rasa gurih yang khas. Tapi, kamu bisa kok menggantinya dengan ikan air tawar, seperti lele. Tentunya siomay ini akan sangat bergizi, karena dalam setiap 100 gram ikan lele terkandung beberapa gizi penting, seperti engergi, lemak, natrium, karbohidrat, kalium, dan lainnya. Siomay ikan lele ini pastinya cocok banget untukmu yang alergi terhadap panganan laut.
Bahan-bahan:
- 1 butir telur ayam
- 1 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh saus tiram
- 1 buah pare (potong, buang isinya, dan taburi terigu)
- 1 buah entang
- 2 sendok mkan tepung terigu
- 4 siung bawang putih (haluskan)
- 5 buah tahu pong (sayat)
- 10 lembar kol
- 100 gram tepung tapioka
- 500 gram fillet ikan lele
- Kulit pangsit
- Garam secukupnya
Bumbu kacang:
- 1/4 kacang tanah goreng
- 1 sendok makan air asam jawa
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 gelas air
- 2 sendok makan gula merah
- 3 lembar daun jeruk
- 3 butir bawang merah
- 3 siung bawnag putih
- 5 buah cabai merah keriting
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Siapkan ikan lele yang telah difillet, kemudian diblender sampai halus. Jika sudah selesai, campurkan fillet ikan lumat bersama bawang putih halus, tepung tapioka, tepung terigu, telur ayam, merica bubuk, minyak wijen, saus tiram, dan garam.
- Kemudian, isi kulit pangsit, pare, tahu, dan kol dengan adonan siomay. Lapisi telur rebus dengan adonan siomay.
- Barulah siomay dan kentang dapat dikukus selama kurang lebih 30 menit, dan sisihkan.
- Untuk membuat sambalnya, pertama-tama kacang harus dihaluskan terlebih dahulu, bersama bawang merah, bawang putih, daun jeruk, cabai merah keriting, serta gula merah.
- Rebus kacang dan bumbu yang sudah halus dengan segelas air, air asam, dan kecap manis. Usahakan merebusnya sampai bumbu mengeluarkan minyak, lalu angkat.
- Terakhir, tata siomay, kol, tahu, pare, dan telur rebus di piring. Jangan lupa disajikan bersama bumbu kacang yang sudah dibuat.
2. Siomay Ikan Teri
Siomay memang bisa dibuat dengan berbagai jenis ikan, salah satunya ikan teri. Selain harganya murah, ikan teri juga memiliki rasa gurih dan mengugah selera, cara membuatnya pun sangat mudah. Agar lebih nikmat, jangan lupa disantap bersama saus sambal atau kuah hangat berbumbu bawang merah goreng dan bawang putih goreng.
Bahan-bahan:
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 putih telur
- 2 siung bawang putih
- 2 sendok makan tepung tapioka
- 10 lembar kulit pangsit/dimsum
- 25 ml air es
- 250 gram ikan teri (haluskan)
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Pertama, haluskan bawang putih, campurkan dengan tepung tapioka, ikan teri yang sudah dihaluskan, dan putih telur.
- Tuangkan air es sedikit demi sedikit, kemudian aduk hingga rata. Bumbui dengan garam dan saus tiram.
- Setelah itu, basahi permukaan kulit pangsit dengan sedikit air, agar tidak kering setelah matang. Lalu, letakkan kulit pangsit dalam mangkuk cupcake/roti kukus yang sudah diolesi dengan sedikit minyak. Beri isian siomay sampai 3/4 penuh.
- Barulah siomay dikukus selama 30 menit. Keluarkan dari mangkuk, kemudian sajikan dalam keadaan hangat.
3. Siomay Labu Siam
Siomay tak melulu dibuat dengan berbahan dasar ikan, kamu juga bisa membuatnya menggunakan labu siam. Pastinya tekstur dari siomay labu siam ini sangat lembut sekali. Ingin mencobanya? Simak dibawah ini, yuk!
Bahan-bahan:
- 1 butir telur ayam
- 1 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok makan saus tiram
- 2 sendok makan minyak wijen
- 6 siung bawang putih
- 100 gram udang/ikan tenggiri/daging sapi (haluskan)
- 150 gram tepung tapioka
- 500 gram ayam fillet (haluskan)
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan bawang putih, merica, dan garam.
- Kemudian kupas dan blender labu siam, lalu sisihkan. Campurkan ayam, daging pilihanmu, telur, tepung tapioka, labu siam, serta bumbu halus. Bumbui dengan saus tiram dan minyak wijen.
- Isi kuit pangsit dengan adonan siomay, dan rekatkan. Olesi permukaan dan dasar siomay dengan minyak agar tidak lengket. Dan kukus selama 30 menit.
4. Siomay Tahu Bulat
Nah, resep siomay yang satu ini cukup unik, loh. Jika biasanya siomay dilapisi dengan kulit dim sum atau pangsit, tapi siomay yang berikut ini menggunakan tahu bulan sebagai bahan pelapisnya. Pensaran gimana cara membuatnya?
Bahan-bahan:
- 1 batang daun bawang (iris halus)
- 1 sendok teh kecap ikan
- 2 sendok teh garam
- 2 sendok teh gula pasir
- 4 siung bawang putih (cincang halus)
- 20 buah tahu bulat (dibelah dua bagian)
- 60 gram putih telur
- 100 gram paha fillet (cincang halus)
- 100 ml air es
- 250 gram daging ikan tuna (haluskan)
Cara membuat:
- Aduk rata ikan tuna, aya, cincang, bawang putih, daun bawang, garam, gula pasir, dan kecap ikan.
- Masukkan putih telur dan air es sedikit demi sedikit. Uleni hingga merata. Tambahkan tepung sagu. Dan aduk kembali.
- Ambil satu buah tahu yang sudah dibelah, masukkan adonan siomay di atasnya.
- Kukus di api sedang sampai matang. Dan siomay tahu bulat siap disajikan bersama bumbu pelengkap.
5. Siomay Goreng Mayones
Kalau kamu bosan dengan siomay yang dikukus, kamu bisa coba membuat variasi lain, loh. Misalnya siomay goreng. Untuk bumbunya kamu bebas memilih, bisa bumbu kacang maupun mayones sebagai cocolannya.
Bahan-bahan:
- 1/4 sendok teh penyedap rasa
- 1 sendok teh gram
- 2 buah putih telur
- 2 sendok teh gula pasir
- 3 siung bawang putih (haluskan)
- 5 batang daun bawang (iris halus)
- 20 gram tepung terigu protein sedang
- 25 lembar kulit pangsit
- 100 gram tepung sagu tani
- 150 gram udang kupas (cincang kasar)
- 150 ml air es
- 200 gram ikan tenggiri (haluskan)
Bahan mayo:
- 1 sendok makan air jeruk lemon
- 1 sendok teh kulit jeruk lemon
- 1 sendok makan saus sambal
- 2 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan kental manis
- 100 gram mayones
Cara membuat:
- Campurkan ikan tenggiri, udang cincang, daun bawang, bawang putih, penyedap rasa, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Uleni hingga rata.
- Tambahkan putih telur dan air es. Uleni kembali. Kemudian masukkan tepun sagu dan terigu. Aduk sampai kalis.
- Ambil selembar kulit pangsit. Masukkan isi. Jika sudah selesai semua dan adonan sudah habis, goreng siomay dalam minyak yang sudah dipanaskan, dengan api sedang hingga matang.
- Sajikan siomay bersama mayones.
6. Siomay Mercon
Bagi pencinta pedas, Seruni akan membagikan resep siomay mercon yang mudah dibuat. Siomay mercon paling enak jika disantap bersama sambal atau kuah hangat berbumbu bawang merah goreng dan bwang putih goreng.
Bahan-bahan:
- 1 putih telur
- 1 sendok makan saus tiram
- 2 siung bawang putih
- 2 sendok makan tepung tapioka
- 15 buah cabai rawit merah (iris-iris)
- 100 gram fillet ikan tenggiri atau udang kupas (haluskan)
- 200 gram fillet daging ayam (haluskan)
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Langkah pertama, haluskan bawang putih. Campurkan dengan ikan, ayam, tepung tapioka, dan putih telur. Tuangkan air es, kemudian aduk hingga rata. Bumbui dengan garam dan saus tiram.
- Basahi permukaan kulit pangsit dengan sedikit air agar tidak kering setelah matang.
- Letakkan kulit pangsit dalam mangkuk cupcake/roti kukus yang sudah diolesi sedikit minyak. Beri isian siomay sampai 1/4 penuh, selipkan cabai rawit iris, lalu isi lagi sampai 3/4 penuh.
- Kukus siomay selama 30 menit. Keluarkan dari mangkuk, kemudian sajikan dalam keadaan hangat.
Baca Juga: 10 Kedai Siomay Paling Enak di Bandung, Wajib Coba!
Demikian berbagai resep siomay kreatif ala rumahan yang bisa Seruni bagikan. Semoga bermanfaat.