Seruni.id – Ketika momen pernikahan datang, maka yang harus dipikirkan salah satunya adalah tentang konsep pernikahan. Pilihan konsep umum yakni pesta di rumah, di gedung, atau menggunakan konsep garden party. Namun, kebanyakan masyarakat Indonesia masih memilih konsep pesta di rumah dibandingkan di gedung. Tapi, bagaimanapun konsepnya kamu juga harus tahu nih plus minus menikah di gedung ataupun di rumah. Berikut ulasannya.
Plus Minus Menikah di Gedung ataupun di Rumah
Pesta di rumah mungkin bisa menekan biaya pengualaran karena tidak memerlukan sewa gedung. Penyewaan tenda dan dekorasi juga relatif jauh lebih murah. Belum lagi waktu yang lebih fleksibel karena tidak ada pembatasan waktu, yang artinya bisa lebih dari dua sampai tiga jam. Mendapat banyak bantuan dari tetangga maupun saudara. Poin plus lagi karena rumah akan bertambah nilai historisnya karena sebagai tempat pernikahan.
Di samping kelebihan tersebut, juga memiliki sejumlah kekurangan. Yaitu, membutuhkan waktu dan tenaga ekstra untuk membersihkan rumah kembali. Belum lagi jika lahan parkir sempit. Dan tentunya harus meminta izin kepada RT/RW, apalagi biasanya musik pernikahan cukup dirasa mengganggu oleh warga sekitar walaupun biasanya mereka maklum dengan kondisi ini. Lalu ditambah lagi dengan area yang sempit, akan menyulitkan untuk sesi foto bersama.
Lalu, bagaimana dengan konsep pernikahan di gedung?
Kapasitas ruangan lebih besar. Tata letak pelaminan, area makanan, kursi untuk tamu, area musik dan sebagainya bisa disusun lebih baik dibandingkan rumah. Memiliki lahan parkir yang luas dan lokasi cenderung mudah dijangkau para undangan. Tidak perlu repot memikirkan acara bersih-bersih setelah pesta selesai. Area yang luas memudahkan tamu bergerak. Para fotografer dan perekam video pernikahan biasanya menyukai area yang lebih bebas untuk mendapatkan sudut pengambilan gambar yang bagus.
Meski begitu, konsep pernikahan di gedung juga memiliki sejumlah kekurangan, yakni Biaya yang dikeluarkan sudah pasti lebih besar dibandingkan sewa tenda di rumah.Waktu pesta terbatas karena biasanya pihak vendor gedung hanya memberi waktu sewa beberapa jam saja.
Baca Juga: Agar Pernikahan Langgeng
Nah itu dia plus minus menikah di gedung ataupun di rumah. Ingin menikah di rumah ataupun gedung, tetap kembali pada pilihan kamu ya karena semua konsep pastinya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.