Seruni.id – Berhijab tak melulu harus menggunakan baju gamis kok, yang terpenting adalah tertutup dan tidak menampakkan bentuk tubuh. Salah satu yang bisa kamu kenakan untuk memaksimalkan penampilan adalah kemeja flanel alias kemeja bermotif kotak-kotak.
Meski model kemeja ini kerap dianggap monoton, tapi fashion ini tak pernah lekang dari masa ke masa. Bahkan, dengan kemeja kotak-kotak, kamu bisa bebas memadukan bawahan, model hijab, hingga aksesori yang ingin dipakai. Berikut Seruni berikan inspirasi OOTD kemeja flanel wanita berhijab!
1. Jadikan Flanel Sebagai Outer
Bagi wanita berhijab, mungkin agak sedikit bingung dalam memadukan kemeja flanel yang mereka miliki. Padahal, mix and match kemeja kotak ini tidaklah sulit, kok. Bahkan, kamu bisa menjadikannya sebagai outer. Untuk kemejanya, pilihlah yang berukuran besar alias oversize. Sedangkan untuk bawahannya, kamu bisa memadukannya dengan straight pant berwarna hitam. Jangan lupa gunakan hijab dengan warna yang senada dengan pakaianmu, ya.
2. Kemeja Kotak dengan Hareem Pants
Kemeja flanel bisa dipadukan dengan bawahan apa saja, entah itu rok maupun celana. Namun, kalau kamu bosan dengan celana yang itu-itu saja, tak ada salahnya untuk coba memadukannya dengan celana hareem. Celana tersebut memiliki banyak layer yang mengingatkan kita dengan celana Aladin yang ‘mengembang’ di bagian paha sampai mata kaki. Untuk warnannya, bisa disesuaikan dengan selera. OOTD kemeja hijab simple ini bisa kamu gunakan untuk hangout, loh.
3. Memadukan Flanel dengan Rok
Ingin terlihat feminin dan tidak monoton ketika mengenakan kemeja flanel? Maka, pilihlah kemeja bermotif kotak dengan model ruffle berserta skirt berwarna putih tulang. Tampilanmu akan semakin stylish jika dipadukan dengan sneakers dan hijab berwarna bulywood. Jangan lupa kenakan tas kecil untuk memberikan kesan manis.
4. Kemeja Flanel dan Kulot
Kalau kamu kurang percaya diri mengenakan rok, tak mengapa, kamu masih bisa menggunakan celana kulot. Kulot yang tampak besar dan lebar, bisa membuat menampilanmu lebih sopan dan feminin. Memadukan celana kulot dengan kemeja flanel, akan membuatmu nyaman seharian. Sebab, bahannya tidak ketat dan tidak menampakkan bentuk tubuh. Untuk pemilihan warnanya, bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.
5. Kemeja Flanel Oversize dan Rok Plisket
Berbagai macam rok bisa dipadukan dengan kemeja flanel oversize yang kamu miliki. Salah satunya adalah rok plisket. Kemeja flanel tersebut nantinya digunakan sebagai outer alias luaran, sedangkan untuk innernya, kamu bisa mengenakan kaus warna senada. Selain membuatmu tampak anggun, perpaduan ketiganya bikin penampilanmu lebih mahal dan manis.
6. Padukan Kemeja Flanel dengan A Line Skirt
Hijabers juga bisa stylish kok dan tetap mengedepankan kesopanan, serta tidak menampakkan lekuk tubuh. Caranya adalah dengan memadukan kemeja kotak-kotak berwarna navy dengan a line skirt berwarna senada. Biar makin stylis, padukanlah dengan sneakers dan hijab hitam.
7. Memadukan Kemeja Kotak-kotak dengan T-shirt
Selanjutnya, kamu bisa mengenakan kemeja kotak-kotak sebagai outer. Kemudian dipadukan dengan t-shirt berwarna putih, serta celana jeans. Untuk warna hijabnya pilihlah warna yang netral, seperti hitam. Jangan lupa kenakan sepatu sneakers agar penampilan lebih kece.
8. Celana Jeans dan Kemeja Kotak-kotak
Untuk penampilan yang lebih simpel, kamu bisa mengenakan kemeja kotak-kotak dengan warna yang soft, yang dipadukan dengan celana jeans. Untuk hijabnya, pilihalah warna-warna pastel yang tidak terlalu terang pun terlalu gelap. Buat kamu yang kurang suka jika baju terlihat besar, kamu bisa memasukkannya ke dalam celana jeans-mu. Untuk menjunjang penampilan, janga lupa pula kenakan sneakers kesayanganmu, ya.
Baca Juga: 8 Padu Padan Crop Top untuk Wanita Berhijab, Bikin Kamu Lebih Modis!
Jadi, itulah beberapa inspirasi outfit of the day (OOTD) kemeja flanel yang bisa kamu tidur. Dari sekian gaya di atas, kamu lebih suka yang mana?