Resep Odeng, Jajanan Korea yang Lezat dan Bisa Dibuat di Rumah

Resep Odeng, Jajanan Korea yang Lezat dan Bisa Dibuat di Rumah
assets.tokko.io

Seruni.id – Odeng atau bisa disebut juga dengan oemuk dan kue ikan ini, merupakan salah satu jajanan khas Korea yang banyak dijumpai di pinggir jalan. Selain rasanya yang lezat, odeng juga termasuk jajanan kaki lima yang harganya sangat terjangkau. Nah, kalau kamu sedang ingin menikmati jajanan khas Korea yang satu ini, kamu tak perlu lagi jauh-jauh datang ke sana. Sebab, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan beberapa resep berikut ini:

 

1. Resep Korean Fish Cake Eomuk (Odeng Korea)

Resep Odeng, Jajanan Korea yang Lezat dan Bisa Dibuat di Rumah
koreanbapsang.com

Ingin membuat odeng ala Korea yang simpel? Berikut adalah resep dari chef Devina Herman yang dirangkum dari kanal YouTube miliknya.

Bahan-bahan:

  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh kecap ikan
  • 3 sendok makan bawang bombai halus
  • Gula 1 1/2 sendok makan
  • Penyedap 1/2 sendok teh
  • Putih telur 1 butir
  • Baking powder 1 1/2 sendok teh
  • Bawang putih bubuk 1 sendok teh
  • Penyedap rasa 1/2 sendok teh
  • 75 gram tepung sagu atau maizena
  • 200 gram cumi
  • 300 ram ikan kakap/tenggiri filler

Bahan pelengkap:

  • 1 batang daun bawang, cincang
  • 1 buah wortel, cincang
  • 2 sendok makan saus sambal
  • 3 lembar rumput laut
  • 5 buah cabai rawit, iris
  • 5 buah cabai merah, buang bijinya
  • 6 buah sosis
  • 50 ram mozarella parut
  • 100 gram tepung roti
  • Minyak secukupnya
  • Kimchi

Cara membuat:

  • Langkah pertama, haluskanlah daging ikan fillet bersama dengan garam, gula, penyedap.
  • Masukkan bahan lainnya, kecuali tepung sagu. Kemudian aduk sampai semua bahan tercampur rata.
  • Kalau sudah, barulah masukkan tepung sagu dan aduk kembali.
  • Bagi menjadi tiga adonan sama rata. Satu bagian adonan campurkan dengan cabai rawit yang telah diiris, saus sambal, dan cabai bubuk Korea. Lalu aduk sampai merata.
  • Siapkan cabai merah yang sebelumnya sudah dibelah dan dibuang bijinya. Letakkan keju mozarella di dalamnya dan lumuri cabai dengan adonan hingga tertutup rata.
  • Gulingkan di atas tepung roti, lalu goreng sampai berwarna kuning keemasan.
  • Campurkan satu bagian adonan lainnya dengan daun bawang dan wortel cincang. Kemudian aduk sampai merata dan masukkan ke dalam plastik segitiga.
  • Semprotkan adonan di atas minyak panas, goreng hingga kuning keemasan dan sisihkan.
  • Untuk adonan polos, siapkan baking paper dan letakkan adonan di atasnya. Setelah itu, ratakan.
  • Goreng dengan baking paper. Kemudian, balikkan dan lepaskan baking paper. Goreng hingga berwarna kuning keemasan. Setelah dingin, potong-potong lalu tusuk dengan menggunakan tusuk sate.
  • Untuk adonan polos bisa dikreasikan juga menggunakan sosis yang ditusuk dengan tusukan sate. Lalu, lumuri dengan adonan hingga tercampur rata. Kemudian, letakkan rumput laut di tengahnya.
  • Gulingkan di atas tepung roti dan goreng hingga berwarna kuning keemasan.
  • Sajikan eomuk dengan kimchi sebagai pelengkap.

 

2. Eomuk Tang

Resep Odeng, Jajanan Korea yang Lezat dan Bisa Dibuat di Rumah
depositphotos.com

Kalau olahan odeng yang berikut ini merupakan resep dari buku Koreatown A Cookbook oleh Dueki Hong dan Matt Roadbard. Jika dilihat dari bahan-bahannya, sepertinya resep yang satu itu jauh lebih simpel daripada yang sebelumnya. Cocok banget nih buat kamu yang tidak ingin ribet.

Bahan-bahan:

  • 1 ikat kecl bunga krisan, untuk hiasan
  • 1 kertas cabai merah Korea, iris tipis
  • 2 sendok makan kecap
  • 2 cangkir kue ikan beku segar atau dicairkan
  • 4 cangkir kaldu ikan teri
  • Irisan lobak daikan 1 cangkir
  • Bawang putih 1 siung, cincang
  • Daun bawang, iris tipis

Cara membuat:

  • Potong bakso ikan menjadi kotak, atau bentuk lainnya. Tusukkan ke 2 tusuk sate bambu.
  • Didihkan kaldu ikan teri, tusuk sate ikan, daikon, bawang putih, dan kecap dalam panci kecil dengan api besar.
  • Kecilkan api dan didihkan selama sekitar 10 menit, atau sampai rasanya menyatu.
  • Hiasi dengan paprika, daun bawang, dan bunga krisan, yang akan layu ke dalam sup. Sajikan segera.

3. Fish Cake Soup (Sup Odeng Korea)

Resep Odeng, Jajanan Korea yang Lezat dan Bisa Dibuat di Rumah
heytheresia.com

Dirangkum dari buku Our Korean Kitchen oleh Jordan Bourke dan Rejina Pyo, berikut ini adalah resep odeng Korea beserta kuahnya yang bisa kamu buat di rumah.

Bahan saus celup:

  • 1/2 sendok teh biji wijen panggang
  • 1 sendok teh paswa wasabi
  • 2 sendok makan kecap
  • Bahan kuah:
  • 1 sendok makan kecap
  • 1 buah cabai merah, belah dan buang bijinya
  • 2 bawang hijau, cincang halus
  • 4 buah bakso ikan pipih Korea
  • 7 ons lobak daikon, kupas dan potong-potong
  • 24 bakso ikan Korea
  • Bawang bombai 1/4, cincang
  • Rumput laut kering 1 buah
  • Garam laut

Cara membuat:

  • Pertama-tama, campurkan bahan saus celup ke dalam mangkuk lalu sisihkan.
  • Nah, kemudian untuk membuat kuahnya, sobek kepala ikan kering, lalu gunakan pisau kecil tajam untuk membuka bagian bawah perut dengan lembut dan buang isi perutnya.
  • Tempatkan ikan teri ke dalam panci besar bersama dengan 2 liter air, tutup, dan didihkan selama 10 menit.
  • Gunakan sendok untuk mengeluarkan ikan teri dari kaldu dan buang. Tambahkan lobak, bawang, rumput laut, dan cabai ke dalam kaldu. Tutup dan didihkan selama 10 menit.
  • Saring kaldu menggunakan saringan ke dalam mangkuk, dan buang bahan penyedapnya, tetapi sisakan lobaknya. Kembalikan lobak ke wajan yang sama dengan kaldu yang sudah disaring, daun bawang, dan kecap.
  • Kemudian, siapkan bakso ikan pipih. Rendam dalam semangkuk air yang baru direbus selama sekitar 15 detik, sampai lunak dan lentur. Lipat memanjang 3 lapisan.
  • Ambil satu bakso ikan terlipat dan masukkan ke tusuk sate kayu. ulangi dengan bakso ikan yang tersisa. Untuk bola ikan, cukup masukkan 3 bola ke setiap tusuk sate.
  • Tambahkan tusuk sate ikan ke dalam panci kaldu dan didihkan, segera matikan api, jika tidak bakso ikan akan kehilangan bentuknya dan hancur berantakan.
  • Cicipi dan bumbui dengan sedikit garam jika perlu. Sajikan segera dengan beberapa tusuk sate ikan di setiap mangkuk dan saus celup di sampingnya.

Baca Juga: 5 Makanan Halal Khas Korea

Itulah beberapa resep odeng Korea yang bisa kamu buat di rumah. Kira-kira kamu mau buat yang mana dulu nih?