Pernahkah kamu menjadi seorang secret admirer? Menjadi seorang pemuja rahasia itu ga mudah lho, karena kamu harus menyimpan perasaan sukamu untuknya. Apalagi jika kamu suka diam-diam pada teman dekatmu. Pasti kamu akan menyimpan perasaan tersebut agar tidak merusak hubungan pertemanan kalian. Akhirnya kamu hanya bisa memperhatikannya dari jauh, dan akan kesal sendiri jika dia sedang dekat dengan perempuan lain. Nah berikut ini adalah beberapa hal yang bisa kamu lakukan jika kamu sedang menjadi seorang secret admirer.
1. Kendalikan Rasa Ingin Taumu
Menjadi seorang pemuja rahasia dan memendam perasaan pada seseorang, kamu pasti ingin selalu mengetahui apapun hal yang berkaitan dengan dirinya. Tapi ini bukan berarti kamu harus membuntutinya kemanapun dan kepoin kehidupannya pada teman-temannya ya. Hal itu sudah sangat berlebihan, dan suatu yang berlebihan itu tidak baik.
Cukup ketahui beberapa hal tentangnya saja. Dan jadikan hal yang kamu ketahui tersebut sebagai bahan obrolanmu ketika kalian nantinya akan mengobrol.
2. Jangan Agresif
Kadang orang-orang yang memendam perasaan, akan susah untuk mengontrol emosinya. Rasa suka yang di pendamnya menjadikan rasa itu meluap-luap dan menjadikan kamu terlihat agresif saat didepannya. Kamu tidak perlu berperilaku yang berlebihan agar dia tau bahwa kamu memujanya. Itu hal yang ga penting untuk dilakukan. Maka dari itu jagalah sikapmu saat sedang berada di sekitarnya. Jangan sampai dia nantinya bingung terhadap sikapmu dan akhirnya malah ilfeel padamu.
3. Kamu Harus Mencipkatan Kenyamaan Saat Dia Didekatmu
Ciptakanlah perasaan nyaman untuknya saat dia sedang berada didekatmu. Misalnya dengan cara menyemangati setiap hal yang dia lakukan. Perasaan nyaman ini sangat berpengaruh pada penilaiannya terhadapmu lho. Percuma kalau kamu cantik atau pintar tapi kamu tidak bisa memberikan dia kenyamanan, dia tetap tidak akan menyukaimu.
4. Jadilah Diri Sendiri
Saat kamu berada di sekitarnya, janganlah berperilaku jaim atau berusaha terlihat menarik di depannya. Jadilah dirimu sendiri. Hal ini akan mempengaruhi bagaimana cara dia memandangmu. Kalau kamu menjadi dirimu sendiri, kamu akan terlihat lebih percaya diri di matanya. Dan dia akan menganggap bahwa kamu adalah orang yang tidak berpura-pura menjadi orang lain saat di depan orang lain.
5. Jangan Terlalu Lama Memendam Perasaan
Menjadi pemuja rahasia mungkin saja pilihanmu karena berbagai macam alasan. Namun jika kamu terlalu lama memendam perasaanmu, bisa saja akhirnya dia malah diambil orang. Jangan sampai kamu akhirnya menyesal. Lebih baik katakan saja segera, kamu diterima atau tidak itu sih urusan belakangan. Karena tidak menutup kemungkinan semakin lama kamu menyimpan perasaanmu padanya, semakin banyak juga rasa sakit yang kamu rasakan. Beranikan dirimu untuk segera menyampaikan perasaanmu.
Baca juga: Lukisan-Lukisan Cantik Ini Pakai Media Bulu Burung Lho, Unik Banget!